Aquarium KLCC merupakan salah satu wisata keluarga yang wajib dikunjungi saat anda berlibur ke Malaysia. Wahana ini sendiri merupakan sebuah taman Aquarium raksasa yang sekilas seperti Sea World di Jakarta. Bedanya Aquarium KLCC berada dibawah tanah, dan juga Aquarium ini digadang-gadang sebagai Aquarium bawah tanah terbesar di dunia.
Terletak di pusat kota Kuala Lumpur, tepatnya di Segitiga Emas KL yang selalu ramai dikunjungi wisatawan. Anda bisa menempuhnya hanya dengan berjalan kaki dari Menara kembar Petronas. Aquarium KLCC merupakan oceanarium mutakhir yang menampilkan lebih dari 5.000 spesies fauna lautan. Memiliki luas 60.000 kaki persegi yang membentang di bawah tanah Kuala Lumpur Convention Center (KLCC).
Terdapat Terowongan kaca sepanjang 90 meter yang disediakan wisatawan untuk menikmati hewan-hewan laut yang berada di dalam Aquarium raksasa ini. Anda juga bisa menyaksikan secara langsung pemberian makanan kepada beberapa hewan-hewan laut penghuni Aquarium ini. Disini juga terdapat beberapa event dan pelayanan yang ekstrim seperti tidur dengan hiu, berenang dengan ikan-ikan yang ganas dan event-event lain yang tentunya sangat menarik untuk dikunjungi.
Jam Buka Aquarium KLCC
- Aquarium KLCC buka setiap hari dari pukul 10.00 – 20.00.
- Pengunjung terakhir maksimal masuk jam 7 malam.
- Akhir Pekan dan Hari Libur tetap Buka
Tiket masuk
- Untuk Dewasa biaya masuk sebesar RM69, dan untuk pemegang kartu MyKad hanya membayar RM49
- Untuk Anak-anak (Usian 3 – 12 tahun) biaya masuk sebesar RM59, dan untuk pemegang kartu MyKad hanya membayar RM39
- Orang Tua (60 tahun keatas) biaya masuk sebesar RM49, dan untuk pemegang kartu MyKad hanya membayar RM39
- Untuk anak di bawah 3 tahun gratis
Cara menuju Aquarium KLCC
- RapidKL, Dari RapidKL Kelana Jaya Line station, turun di Suria KLCC dan masuk ke terowongan underpass dan berjalanlah menuju Kuala Lumpur Convention Center(KLCC). Dari Kuala Lumpur Convention Center (Disebelah May Bank) berjalanlah menyusuri terowongan menuju Aquarium KLCC, yang berjarak hanya sekitar 5 menit.
- Bus, Bagi Anda yang bepergian melalui bus umum, cara yang paling mudah untuk mengunjungi Aquarium KLCC adalah dengan menuju ke Suria KLCC Bus Stop. Setelah itu, masuk saja ke terowongan underpass di samping Maybank.
- Bagi penumpang dari KL Hop On-Hop Off Bus Service, Anda bisa turun di pemberhentian Taman KLCC Garden (Balai Konvensi KL West Wing).
- Kendaraan Pribadi, Anda bisa memarkir kendaraan anda di tempat parker outdoor atau Basement di Kuala Lumpur Convention Centre. Atau, untuk kenyamanan Anda sebaiknya parkir di Suria KLCC, karena biasanya ada lebih banyak tempat parkir di sana.
Zona Fauna Laut di Aquarium KLCC
Aquarium KLCC memiliki terowongan kaca sepanjang 90 meter yang bisa anda jelajahi. Dan terbagi menjadi beberapa zona yang bisa anda nikmati. Berikut adalah zona-zona yang berada di Aquarium KLCC:
- Evolution Zone
Di Zona ini merupakan zona hewan-hewan yang berevolusi dan terbagi menjadi 3 area lagi, yaitu
- Piranha Tank, Disini anda bisa melihat gerombolan ikan-ikan piranha yang ganas. Piranha disini merupakan jenis Red Bellied yang didatangkan langsung dari Amazon. Rata-rata ikan piranha disini memiliki panjang antara 28-33tahun.
- Gene Pool,di area ini terdapat hewan-hewan invertebrate yang biasa ditemu I dipantai, seperti mentimun laut, Brownbanded Bamboo Shark, Bintang Laut dan Kepiting tapal kuda.
- Electric Zone, Disini anda bisa melihat ikan listrik yang didatangkan langsung dari Afrika. Ikan ini memiliki bentuk seperti ikan lele namun memiliki ukurang yang cukup besar, bahkan panjangnya bisa mencapai 3 kaki.
- The Stream
Di zona ini terbagi menjadi 2 area. Yaitu
- Riverbank Jungle yang berisi hewan-hewan pinggiran sungai seperi ular, dan lain-lain. A
- sian Small-clawed Otter anda bisa menyaksikan berang-berang Asia (Aonyx cinerea), Berang-berang ini juga merupakan spesies terkecil di dunia. Dengan ukuran terpanjang 2 kaki dan berat hanya 6 kg. Umur rata-rata hewan ini bisa sampai 11 tahun. Hewan ini biasanya hidup di sungai air tawar di Asia Tenggara.
- Shipwreck
Zona ini pun juga dibagi menjadi 3 area lagi, yaitu:
- Tales of the Ocean; Di area ini anda akan disuguhkan dengan hewan-hewan yang bisa menyamar didalam air seperti stone fish (Synancesia verrucosa) biasanya ikan ini menyamar menjadi batu untuk mengelabui mangsanya. Spotted garden eel (Heteroconger hassi), merupakan sejenis belut yang bisa berkamuflase seperti rumput laut jika mereka berada dalam bahaya. Lion fish (Pterois volitans), Ikan ini memiliki bentuk yang cukup cantik, dia memiliki bentuk tubuh seperti ganggang yang berguna untuk mengelabuhi mangsanya.
- Coral Walk; Berisi spesies-spesies yang biasa bersembunyi di koral seperti Udang karang Banded, Kepiting, Udang api, Frogfish, Lobster ungu, dan Udang pembersih.
- Coral Discovery, dimana anda bisa mempelajari berbagai jenis dan habitat coral
- Deep Forest
Terbagi lagi menjadi 2 area, yaitu
- Flooded Forest; Berisi hewan-hewan yang biasa hidup di rawa-rawa hutan dari Amerika, seperti Alligator Garfish, Arapaima, Black Pacu, Redtail Catfish, dan Arwana perak.
- Fresh Water Journey, Berisi ikan-ikan yang biasa hidup di sungai-sungai hutan kawasan Asia seperti Bala Shark, Helicopter Catfish, Highfin Pangasius, Mad Barb,Malaysian Red Mahseer, Motoro Stingray, Pignose Turtle,Stripe Carp, Tinfoil Barb, dan Walking Catfish.
- The Coast
Terbagi menjadi 4 area lagi, yaitu
- Mudflat berisi hewan-hewan penghuni bibir pantai.
- Coastal Nursery; Berisi Archer Fish yang terkenal karena kemampuannya memangsa serangga dan makhluk kecil yang hidup disekitar akar mangrove. Tubuh ikan ini pipih, sehingga mereka bisa menyelinap ke akar-akar mangrove yang sempit. Warna tubuh ikan ini memungkinkan mereka untuk menyamar dengan baik dengan lingkungan mangrove.
- Mangrove; Berisi spesies-spesies laut yang hidup di sekitaran hutan mangrove seperti Lobster, Pajama Cardinalfish yang sangat cantik dan juga Yellow Foxfish.
- Coastal; berisi ikan-ikan yang biasa hidup di pesisir pantai sepeti ikan Blue Ring Angelfish, Blue Spotted Stingray, Blueface Angelfish, Emperor Angelfish, Green Puffer Fish dan Yellowtail Fusilier.
- Living Ocean
Zona ini merupakan area terluas dari Aquarium KLCC, dimana terdapat ikan-ikan besar seperti hiu, ikan Pari, penyu, dan ikan-ikan penghuni laut yang beraneka ragam. Zona ini sendiri terbagi menjadi beberapa area diantaranya yaitu: Shark Den, Giant Shovel nose ray Corner, Royal Hanoi Shipwreck, Reef Fish Resort, Hard Coral Focus Point, Amazing schooling Fish, Living Ocean facts,Grouper Hideout, Sea Turtle Pitstop, Giant Pacific Octophus dan juga dilengkapi dengan aquatheatre yang bisa anda gunakan untuk menyelam.
- Weird and Wonderfull
Zona ini dibagi menjadi tiga area yaitu,
- WW Tank; di area ini terdapat kuda laut dan Pinecone Fish.
- Jelly Fish; Disini anda bisa melihat ubur-ubur bulan, dimana memiliki tubuh yang transparan dan merupakan pemakan plankton kecil seperti krustasea, larva, protozoa dan telur.
- Glass Bottom Boat; Merupakan area yang terdapat ikan-ikan indah yang cocok untuk hiasan aquarium seperti Ikan Blue Tang, Nemo, Yellow Tang, dan Yellow Damsel
Selain bisa melihat berbagai zona yang tentunya diisi berbagai macam spesies, anda juga diberi kesempatan secara langsung untuk melihat para professional member makan spesies yang ada disini. Berikut adalah feeding schedule di Aquarium KLCC:
- Evolution Zone – Piranha Park : Setiap hari jam 16.00
- Evolution Zone – Gene Pool : Setiap hari jam 10.45
- The Stream- Asian Small-clawed Otter; Setiap hari jam 11.15 dan 16.30
- Deep Forest – Flodded Forest : ikan Araipama; setiap Senin, Rabu dan Sabtu jam 14.30
- Deep Forest – Fresh Water Journey Setiap hari 17.30
- The Coast – Coastal Nursery : Setiap hari 17.45
- Living Ocean – Flying Rays; Setiap hari jam 12.30 dan 15.30
- Living Ocean – Giant Pacific Octophus Setiap hari jam 11.30
- Living Ocean – Aquatheatre : Hiu; ; setiap Senin, Rabu dan Sabtu jam 15.00
- Living Ocean – Aquatheater : Setiap hari jam 12.00 dan 15.00
- Living Ocean – AquaTheatre – Surface Feeding; Setiap hari 18.30
- Weird & wonderful : Setiap hari jam 13.00
Fasilitas
Selain anda wahana utama yang disebutkan diatas Aquarium KLCC juga menyediakan beberapa pelayanan tambahan seperti Cage Rage, tidur dengan Hiu, berenang bersama hiu, acara ulang tahun maupun untuk prewedding. Selain itu, pihak pengelola juga membuat program konvservasi seperti: Penyelamatan air laut dari sampah dan limbah dalam program Blue Ocean, Green action; edukasi tentang hiu dalam program Save Our Fins; dan juga penangkaran penyu dalam program SaveOur Turtle.
Selain itu, anda juga bisa berbelanja souvenir seperti boneka, kaos, maupun pernak-pernik khas Aquarium KLCC. Juga dilengkapi fasilitas pembelajaran serta fasilitas-faslitas wajib yaitu Toilet, Kursi roda, Akses landai dan lift untuk penyandang cacat, Ruang tunggu untuk kenyamanan pengunjung.
Itu tadi beberapa informasi mengenai Aquarium KLCC, semoga informasinya membantu. Selamat berlibur