Thailand

Kepulauan Phi Phi Thailand , Wisata Pulau Terfavorit Wisatawan

Phi-Phi Island – Pengin jalan-jalan ke pulau cantik, tapi bingung gimana penginapannya, jalan menuju kesana juga pasti ribet dan melewati hutan. Belum lagi penginapan di pulau-pulau eksotis pasti belum banyak tersedia, jadinya harus camping. Terlabih lagi kita harus siapkan banyak bekal dan air.

Dear traveler sekarag ada rekomendasi pulau cantik dan eksotis yang dapat kamu nikmati namun punya fasilitas yang lengkap di pulau tersebut. Lokasinya ada di Bangkok. Phi Phi island is a must destination! Phi Phi adalah pulau yang terkenal dengan keindahan hamparan pasir putih dan kejernihan air lautnya. Dalam bahasa Thailand dikenal dengan “Koh Phi Phi”.

Tempat yang indah dan eksotis ini mudah terjangkau ngga sih? Ternyata sangat mudah sekali.

Akses Menuju Kepulauan Phi Phi Thailand

  1. Kalian hanya perlu mencari pesawat yang terbang dari Bangkok menuju Phuket.
  2. Atau di beberapa kota sudah menyediakan pesawat yang langsung menuju Phuket.
  3. Setelah dari Phuket, kalian bisa menggunakan kapal Ferry untuk menyeberang ke Phi Phi Island.
  4. Lokasi dermaga dari perkotaan Phuket sekitar 45 menit dan dapat menggunakan transportasi mobil.

Tiket Kapal Ferry Dan Perjalanan

  • Kalian dapat membelinya on the spot dengan harga 600 baht (sekitar Rp 270.000) sekali perjalanan
  • 1000 baht (sekitar Rp 450.000) untuk bolak-balik.
  • Atau jika kalian tidak ingin beli on the spot, kalian bisa memesan melalui agen travel atau hotel tempat kalian menginap. Di Phuket, sangat banyak agent travel yang akan menawarkan tiket kapal ferry.
  • Harganya cukup beragam, maka jangan sungkan untuk membandingkan harga tiket ferry yang ditawarkan dari satu travel agent dengan tavel agent lainnya.
  • Namun jika kalian tidak keberatan dengan selisih harga sekitar 150 baht (sekitar Rp 67.500), maka kalian bisa langsung pilih satu saja. Jadwal paling pagi kapal ferry adalah pukul 8.30 pagi
  • Nah, asiknya pesan melalui agent travel, kalian tidak perlu bingung lagi mencari transportasi mobil dari penginapan ke dermaga, karena biasanya mereka langsung menyediakan paket dengan pejemputan mobil.
  • Begitu pula, ketika kembali dari Phi Phi Island, mereka akan menjemput dan mengantarkan kita kembali ke penginapan. Harganya biasanya sekitar 1200 baht (sekitar Rp 540.000)
  • Tapi jangan salah, mobil yang mereka sediakan biasanya berupa mini van yang cukup untuk 10 orang,
  • jadi nanti kalian akan digabung dengan turis lain di dalam satu mobil.
  • Jadi kita harus standby ketika dijemput, Bisa saja kita dijemput yang paling pertama atau sebaliknya, yang paling terakhir jadi kita perlu spare waktu lebih banyak.
  • Perjalanan kapal ferry memerlukan waktu yang cukup lama, yaitu sekitar 2 jam.
  • Jadi kalian mempunyai waktu yang cukup untuk dapat menikmati pemandangan laut dari kapal.
  • Di dalam kapal ferry kita bebas duduk dimana saja, jadi tidak ada nomor kursinya atau biasa disebut open seat.
  • Tapi kita harus cepat kalau mau dapat kursi untuk duduk yah, kalau ngga biasanya kursi cepat penuh dan kita harus puas dengan bersandar di sisi kapal selama perjalnan, kecuali jika kita membeli tiket VIP, maka kita pasti akan mendapat tempat duduk. Jika bosan atau lapar, tidak perlu khawatir Karena di dalam kapal juga ada toko kecil yang menyediakan makanan dan minuman.

Keindahan  Kepulauan Phi Phi Thailand

Ada tempat apa saja sih yang menarik di Phi Phi Island? Kan sudah jauh kesana pastinya ngga pengin kecewa dong. Tapi jangan khawatir. Maya Bay akan membuat kamu terpesona. Maya Bay ini terkenal dalam film Leonardo Dicaprio tahun 2000 berjudul “The Beach” dan salah satu spot nya ada di lokasi ini. Tapi, kalau ingin menikmati pantainya dan berfoto saat pantai sepi, disarankan datang pagi-pagi sebelum turis lain berdatangan, karena ini adalah tempat destinasi favorit dan dipastikan banyak turis yang akan kesini.

Pantai lain yang tidak kalah unik adalah Monkey Beach karena disana kalian ngga akan berenang sendirian, tapi ditemani dengan kera. Saat kapal kalian datang, banyak kera pasti sudah menunggu di pinggir pantai. Meskipun kera-kera disana terbiasa dengan turis, tapi tetap hati-hati ya, karena ada juga kera yang agresif.

Must thing to do in Phi Phi Island, kalian harus mencapai salah satu spot, yaitu Phi Phi View point yang berada di ketinggian 186 meter atau sekitar 30 menit berjalan kaki untuk menuju ke view point tersebut. Sebenarnya ada 3 viewpoint, namun yang paling indah tentunya yang paling puncak. Tapi kalian juga harus memperhatikan waktu untuk mencapai pucaknya. Jika sudah jam 3 sore, kalian sebaiknya mulai turun. Sebab, jika sudah gelap, jalan tidak aka nada lampu dan kamu harus turun sebelum matahari terbenam.

Nah, sudah lelah berjalan-jalan, waktunya cari tempat peristirahatan untuk melepas lelah. Pulau eksotis seperti Phi Phi Island bisa menginap dimana ya? Apakah kita harus camping dan membuat tenda? Ops, ternyata sangat mudah menemukan tempat penginapan di PhiPhi Island ini. Mulai dari yang paling mewah hingga yang ramah di dompet, semuanya ada. Berikut rekomendasi penginapan dan harganya.

Phi Phi Cabana Island

  • Bintang : 4
  • Harga : 1.700.000/malam

Hotel ini dikenal yang terbaik di Phi Phi Island. Menyediakan kolam renang outdoor dan sarapan. Pengin lebih eksklusif bisa pesan kamar dengan sea view dengan rate harga sekitar 1.900.000/malam.

PP Charlie Beach resort

  • Bintang : 3
  • Harga : 900.00-1.100.000/malam

Penginapan ini memiliki harga promo yang lumayan menarik untuk kamar yang standart dengan satu tempat tidur untuk dua orang

Phi Phi Banyan Vila

  • Bintang : 3
  • Harga : 1.400.000/malam

Hotel memiliki cukup banyak kamar karena memiliki 3 lantai, terdapat fasilitas gym, sauna, dan steamroom

Selain pilihan diatas kalian bisa mengecek harga dan langsung melakukan reservasi penginapan di Booking.com Tentunya sangat banyak tipe penginapan dan tinggal pilih yang sesuai dengan keinginan dan kocek kamu. Untuk yang tidak ingin mengeluarkan budget terlalu banyak untuk penginapan dapat memilih guest house yang sangat banyak dan mudah ditemukan di pinggir pantai.

PP centerpoint hostel

  • Harga : 130.000-150.000/malam
  • Ini adalah penginapan yang cocok untuk backpacker. Tipe kamar di penginapan ini adalah tempat tidur susun atas bawah dengan kamar mandi gabung namun ruangan tetap memiliki AC

Phi Phi October House

  • Harga : 150.000-160.000/malam
  • Penginapan dapat menjadi alternatif jika tidak suka tempat tidur susun, karena penginapan ini memiliki tempat tidur yang cukup nyaman dengan 4 orang dalam 1 ruangan.

Ibiza House

  • Harga 200.000-220.000/malam
  • Penginapan yang cocok bagi kalian yang tidak ingin dijadikan satu kamar dengan turis/tamu yang lain, namun masih menginginkan harga yang bersahabat, bisa mencoba penginapan ini. Atau kalian dapat memilih standart room double/twin bed dengan harga hanya 220.000/malam

Atau silahkan coba melihat penginapan lain beserta reviewnya di hostelbookers. Jika tidak punya waktu untuk bermalam di Phi Phi island, kalian juga bisa memilih half day tour lho. Bagaimana dengan kuliner di pulau eksotis ini? Tentunya tersedia rumah makan, restaurant, dan café. Aneka makanan tersedia di pulau ini, mulai makanan khas Thai, masakan Italia, ataupun Chinese Food juga tersedia. Harga relatif lebih mahal tentunya, tapi tersedia juga warung-warung kecil sebagai alternatif.

Last but not least, kalau jalan-jalan di hi Phi Island, jangan lupa mencoba berenang dan snorkeling yah. Karena keindahan bawah lautnya sangat luar biasa. (/mje)

Tips Berkunjung k Kepulauan Phi Phi Thailand

  • Perhatikan cuaca jika ingin berlibur ke Phi Phi Island. Bulan Juni, cuaca di perairan kurang bersahabat. Meskipun di Indonesia Juni adalah bulan libur, namun jika kita memaksa ke Phi Phi maka siap-siap saja akan kecewa karena ferry tidak jadi berangkat. Bulan yang cocok adalah November hingga Maret karena cuacanya yang cerah dan suku sekitar 28-32 derajat celcius.
  • Check airbnb.com untuk penawaran dan akomodasi alternatif selain pesan hotel mellaui booking.com
  • Ketika di kapal Ferry, perhatikan tempat duduk kamu karena gelombang air laut dapat menjadikan perut kalian mual dan perjalanan akan menjadi bencana bagi kalian dan tetunya akan menjadikan mood yang sangat buruk. Jika memilih di dek kapal, kalian harus tahan dengan angin kencang dan gelombang dan juga cipratan air ombak. Jika memilih basemenet biasanya sangat penuh dan sesak. Jadi sebaiknya ilih bagian tengah.
  • Jika ingin membeli souvenir Phi Phi island berupa pernik pernik bertuliskan Phi Phi Island, sebaiknya langsung beli di lokasi ini karena jika kembal di Phuket atau Bangkok kita akan susah menemukan souvenir tersebut.
  • Jangan lupa untuk meminta resi ketika membeli paket tour karea akan digunakan sebagai pengecekan saat menjemput kalian dari hotel ke dermaga. Dan jangan sampai hilang di Phi Phi island, karena akan diminta kembali ketika perjalanan kembali.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago