Seperti yang telah Anda ketahui, Barcelona adalah kota dengan sejuta pesona. Kota yang populer di kalangan wisatawan dunia ini memang mempunyai banyak tempat wisata menarik. Beberapa tempat wisata di Barcelona yang sering menjadi favorit adalah Museum Can Framis, Observatorium Fabra, Arc de Triomf, Casa Vicens, La Rambla, dan Akuarium Barcelona.
Selain itu, kota terbesar kedua di Spanyol yang satu ini juga memiliki banyak kubudayaan dan kekayaan sejarah yang menakjubkan. Tentunya dengan alasan-alasan inilah wisatawan tertarik untuk datang dan menikmati keindahan Kota Barcelona. Setelah menyaksikan keindahan kota, kurang lengkap rasanya jika tidak membeli buah tangan.
Membawa oleh-oleh setelah bepergian jauh memang telah menjadi tradisi sekaligus pengalaman menyenangkan bagi para traveler. Lalu oleh-oleh khas Barcelona apa saja yang dapat kita bawa pulang sebagai token ataupun cenderamata bagi orang tersayang? Berikut ulasan singkatnya:
- Turrón
Seperti halnya Indonesia yang memiliki Nastar di hari Lebaran, Spanyol khususnya Barcelona mempunyai Turrón di hari Natal. Turrón adalah manisan Natal yang sangat terkenal dan menjadi camilan favorit penduduk lokal.
Meskipun disebut sebagai manisan Natal, beberapa toko menyediakan Turrón sepanjang tahun, sehingga siapapun yang ingin menikmatinya tidak perlu menunggu Natal tiba. Kue tradisional ini dikenal sebagai nougat batangan yang memiliki berbagai rasa dan tekstur.
Dua jenis Turrón yang paling populer ialah Turrón bertekstur lembut dan mudah di gigit serta Turrón dengan tekstur yang lebih kasar dan mengandung banyak almond.
Kue ini memiliki rasa manis yang khas dan sangat Katalan. Oleh karena itu sayang jika Anda berkunjung ke Barcelona namun tidak menyempatkan diri untuk mencicipinya. Anda dapat membeli nougat ini di Torrons Vicens atau Pastissieria Brunells. Keduanya adalah toko kue dan pastri yang terkenal dan sangat nyaman suasananya.
Di Pastissiera Brunells Anda juga dapat merasakan pengalaman tur berupa bertemu langsung dengan para chef dan baker yang luar biasa. Selain melakukan tur kuliner semacam ini, Anda juga dapat menikmati tur menyenangkan lainnya dengan mengikuti tips-tips liburan ke Barcelona yang seru.
- Espardenyes
Dari namanya saja benda ini mampu membuat orang penasaran. Apa itu Espardenyes? Espardenyes atau yang dikenal juga sebagai Espadrilles merupakan sepatu khas untuk musim panas yang terbuat dari kain tradisional.
Sepatu ini telah dipakai selama berabad-abad oleh masyarakat di sekitar Catalunya dan Valencia. Nama sepatu itu sendiri berasal dari rumput Mediterania yang keras sekaligus menjadi salah satu bahan pembuatan sepatu.
Awalnya, sepatu yang bermula pada abad ke-13 tersebut hanya digunakan oleh petani untuk mengolah tanah. Namun saat ini, Espardenyes telah digunakan secara luas, baik oleh laki-laki maupun perempuan. Model klasik untuk sepatu ini ialah flat shoes dengan sol tali dan sebuah strip untuk diikatkan pada pergelangan kaki.
Seiring dengan perkembangan zaman, oleh-oleh khas Barcelona yang satu ini kini lebih bervariasi dari segi bentuk dan warna. Sebagai contoh, beberapa Espardenyes wanita memiliki tambahan wedges, heel, dan model peep-toe.
Lalu sebagian sepatu tidak lagi berbentuk terbuka, melainkan ada juga yang lebih tertutup. Cocok sekali jika Anda memakai sepatu ini untuk berkeliling dan mengunjungi tempat-tempat wisata di Spanyol. Selain fashionable, Espardenyes memberi kesan Spanyol yang kuat. Harga sepatu bersejarah nan cantik ini berkisar dari 10 € untuk model klasik hingga harga yang lebih tinggi untuk setiap variasi gayanya.
- A Gaudi Lizard
Siapa yang tidak kenal Gaudi? Sebuah kutipan Barcelona mengatakan, “Anda tidak dapat memiliki Barcelona tanpa Antoni Gaudi dan Anda tidak dapat memiliki Antoni Gaudi tanpa Barcelona.” Ya, Antoni Gaudi adalah seorang arsitek ternama dan melegenda yang membuat karya-karya unik. Bahkan banyak dari hasil karyanya yang menjadi tempat wisata romantis di Barcelona karena desainnya.
Karya tersebut tersebar di penjuru kota seperti Park Gϋell, Sagrada Familia, Casa Battló, Casa Milà, dan masih banyak lagi. Di antara hasil karya Gaudi, Anda akan menemukan desain kadal atau El Drac di banyak bangunan.
Desain kadal inilah yang dijadikan penduduk Katalan sebagai salah satu oleh-oleh khas Barcelona yang artistik. Gaudi Lizard sendiri terbuat dari ubin warna-warni bergaya mozaik. Meskipun hiasan dengan gaya serupa dapat Anda temukan di banyak tempat, namun Gaudi Lizard tetap bernilai istimewa. Hal ini karena Gaudi Lizard memiliki kisah dan nilai sejarah yang luar biasa.
Selain bentuk kadal, saat ini hiasan porselen cantik semacam Gaudi Lizard juga tersedia dalam bentuk pahatan lain. Bentuk-bentuk tersebut dapat berupa figur pahlawan-pahlawan hingga ragam binatang lainnya. Harga dari hiasan ini berkisar antara 3 atau 4 hingga 10 €. Anda dapat menemukan Gaudi Lizard di toko souvenir museum dan porselen lainnya di toko-toko souvenir terkenal di Barcelona.
- Catalan Sauces
Makanan merupakan salah satu jenis buah tangan yang difavoritkan oleh wisatawan. Para pengunjung biasanya akan cenderung berburu makanan khas untuk dibeli dan dibawa pulang sebagai oleh-oleh ke negara asalnya.
Di kota ini sendiri, oleh-oleh khas Barcelona yang cukup populer dalam bentuk makanan adalah Catalan Sauces. Saus Katalan merupakan makanan khas Barcelona yang termasuk ke dalam jenis budaya Mediterania.
Dimana bahan-bahannya berasal dari rempah-rempah yang berkualitas dan berlimpah. Saus ini diproduksi dan dirancang untuk dimakan bersama sayuran, ikan, daging segar.
Salah satu jenis saus Katalan terbaik adalah Romesco yang dibuat dari paprika panggang, tomat kering, almond, dan bawang putih. Selain Romesco, saus Katalan lainnya yang tak kalah menarik adalah Xato. Varian saus yang satu ini biasa digunakan untuk salad ikan teri dan cod.
Harga dari makanan spesial ini adalah 3 sampai 8 €, tergantung merk dan tempat asalnya. Anda dapat menemukan saus tersebut di sepanjang jalan La Rambla pada gourmet-gourmet terkenalnya. Di antara gourmet populer itu ialah La Fuente Colmado Quilez dan La Boquiera.
- Barcelona FC Merchandise
Banyak orang akan setuju jika souvenir yang satu ini sangatlah mainstream bila Anda pergi ke Barcelona. Bukan lagi menjadi sekedar oleh-oleh khas Barcelona, benda yang satu ini juga telah dikenal sebagai souvenir khas Spanyol. Seperti yang Anda tahu, Barcelona atau yang akrab dipanggil Barca merupakan salah satu klub sepak bola terbaik di dunia dengan sejumlah pencapaian dan penghargaan yang luar biasa.
Walaupun merchandise-nya sudah banyak tersebar di berbagai tempat dan belahan dunia, tapi tentu akan berbeda euforianya saat Anda membeli langsung dari negeri asalnya. Oleh karena itu tidak ada ruginya jika Anda membeli kaos jersey atau kaos replika, sepatu bot, selendang, serta barang-barang Barca lainnya di sini. Di Barcelona terdapat tiga toko resmi yang diakui oleh klub, meskipun Anda dapat membeli barang-barang klub hampir dimana saja di kota ini dengan harga yang bervariasi.
Harga kaos replika sendiri bisa mencapai sekitar 135 €, sepatu bot sekitar 90 €, dan selendang 14 €. Beberapa tempat terbaik untuk membeli Barcelona FC Merchandise ini adalah Nou Camp Stadium dan FC Botiga Megastore di Stasiun Central Plaza Catalunya. Selain membeli barang klub yang sudah tersedia, Anda juga dapat memesan barang kustom yang tentunya unik dan menarik.