Inggris

14 Tempat Wisata Di Bath Inggris Paling Terkenal

Apakah anda tahu apa saja tempat wisata di Reading? Jika sudah, maka kali ini kami akan menginformasikan sebuah kota yang juga memiliki banyak sekali tempat wisata di dalamnya dan kota tersebut dinamakan Bath. Bath merupakan sebuah kota terbesar yang ada di ceremonial country. Kota tersebut berlokasi di Somerset, Inggris.

Salah satu tempat yang menjadi minat dan bahkan bisa dikatakan sebagai ikon dari Bath adalah pemandiannya. Memang, banyak tempat wisata di Bath yang setiap tahunnya selalu ramai dikunjungi para turis. Namun yang paling membuat mereka tertarik adalah dengan datang ke pemandian tersebut.

Bath memiliki luas wilayah mencapai 29 km². Dengan luas wilayah yang tidak terlalu besar tersebut tetap menjadikan kota ini memiliki banyak destinasi wista yang beberapa diantaranya bahkan menjadi salah satu tempat wisata di Inggris yang terkenal.

Bagi anda yang berkeinginan dan penasaran ingin mengetahui apa saja tempat wisata di Bath yang memang terkenal tersebut, maka silahkan anda simak penjelasan kami berikut ini.

1. Museum Permandian Romawi

Seperti yang sudah kami jelaskan di awal bahwasanya salah satu tempat wisata di Bath yang terkenal dan banyak dikunjungi para turis adalah Museum Permandian Romawi.

Pemandian ini bukan hanya sekedar pemandian seperti pada umumnya. Pemandihan tersebut pertama kali dibangun pada zaman romawi.

Bisa anda bayangkan sendiri bukan betapa bersejarahnya pemandian tersebut Hal inilah yang menjadikan mengapa para turis rela datang jauh-jauh dari tempat mereka hanya untuk menikmati pemandian yang ada di sini. Meskipun memang mengedepankan pemandiannya, namun ternyata tempat ini juga memiliki banyak koleksi barang-barang antik di dalamnya.

Museum Permandian Romawi merupakan tempat wisata yang kami rekomendasikan untuk anda yang memang senang berlibur ke tempat bersejarah di suatu negara.

Jangan lupa, tidak jauh dari Museum Permandian Romawi, anda akan menemukan beberapa toko yang menjual berbagai souvenir khas Inggris seperti halnya ketika anda membeli souvernir khas London di kota London.

2. Bath Abbey

Tempat wisata kedua yang juga tidak boleh anda lewatkan ketika berlibur ke Bath adalah dengan mengunjungi Bath Abbey.

Tempat ini merupakan sebuah gereja yang memiliki ukuran sangat besar. Bisa dikatakan bahwasanya Bath Abbey menjadi salah satu gereja terbesar yang ada di Inggris. Setiap tahunnya gereja ini selalu dijadikan sebagai lokasi untuk melakukan perayaan tertentu.

Selain digunakan sebagai tempat beribadah, Bath Abbey juga difungsikan sebagai tempat wisata. Anda nantinya bisa memiliki kesempatan untuk masuk ke dalam gereja tersebut.

Ketika anda masuk, anda akan langsung kagum dengan betapa megah bangunannya. Ditambah lagi, beragam ornamen dan hiasan lampunya yang seolah-olah semakin menambah kebesaran dan kemegahan dari Bath Abbey.

Jangan lupa untuk mengabadikan momen liburan anda di Bath Abbey. Dijamin anda akan langsung menyukai tempat ini dan menjadikannya sebagai salah satu liburan berkesan yang pernah anda lakukan selama datang ke Inggris atau ke Bath. Gereja yang dibangun sejak abad ke 16 ini akan menjadi salah satu lokasi wisata terbaik yang pernah anda kunjngi.

3. Royal Crescent

Masih membahas mengenai tempat wisata di Bath yang mengandung nilai sejarah.

Royal Crescent menjadi salah satu lokasi wisata selanjutnya yang juga tidak boleh anda lewatkan. Anda bisa menyewa pemandu wisata ketika berkunjung ke sini dikarenakan bangunannya yang begitu besar.

Namun, bagi anda yang tetap ingin menjelajahi Royal Crescent sendiri juga tidak masalah, asalkan anda datang tidak sendirian atau memang anda sudah sedikit tahu tentang Royal Crescent. Jika anda datang sendirian, maka kami sarankan agar anda jangan sampai tersesat nantinya.

Anda bisa berkeliling ke bagian mana pun yang ada di sini. Bahkan, tempat yang begitu besar ini akan membuat anda kelelahan dan ingin beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan. Beragam koleksi barang-barang antik dan juga kamar dengan desain kuno menjadikan tempat ini menjadi salah satu destinasi wisata wajib bagi para turis mancanegara.

Dijamin liburan anda tidak akan sia-sia ketika anda menghabiskan waktu anda di Royal Crescent. Selain itu, tidak jauh dari sana juga anda bisa menemukan beberapa lokasi tempat makan yang menjual beragam makanan khas Inggris yang halal.

Tentu makanan tersebut akan membuat stamina anda pulih kembali untuk melanjutkan liburan anda mengunjungi tempat wisata menarik lainnya yang ada di Bath.

4. Prior Park Landscape Gardens

Sekarang kita beralih ke sebuah tempat wisata yang memiliki pemandangan alam mengagumkan.

Ya, selain memiliki beragam tempat wisata bernuansa sejarah, Bath juga memiliki beberapa lokasi wisata yang mengedepankan pemandangan alamnya. Salah satu tempat wisata tersebut adalah bernama Prior Park Landscape Gardens.

Tempat ini merupakan sebuah taman dengan rumputnya yang begitu hijau serta pohonnya yang rindang. Banyak para turis yang datang ke sini untuk bersantai atau sekaligus ingin melakukan liburan bersama dengan keluarga besarnya. Bahkan, anda bisa melakukan piknik di sini.

Mengenai waktu terbaik untuk datang ke Prior Park Landscape Gardens adalah sore maupun juga pagi hari. Ketika pagi hari, anda bisa merasakan sendiri betapa sejuknya tempat ini, lengkap dengan tanahnya yang masih berembun. Sementara ketika sore hari, para turis yang datang ke sini akan berada di jembatan sambi menikmati danau yang begitu tenang.

Nanti anda juga bisa mulai menyaksikan pemandangan matahari terbenam dari jembatan tersebut. Tentunya tempat ini menjadi salah satu yang kami sarankan untuk anda datangi, terutama bagi anda yang suka dengan pemandangan alam.

5. Royal Victoria Park

Royal Victoria Park juga menjadi salah satu tempat wisata di Bath yang juga kami sarankan untuk anda kunjungi.

Bagaimana tidak, pemandangan tamannya yang natural dan begitu indah menjadi salah satu hal yang benar-benar tidak boleh anda lewatkan. Selain berfungsi sebagai taman, Royal Victoria Park juga merupakan sebuah kebun raya.

Ada berbagai macam koleksi bunga dan tanaman yang begitu cantik di sini. Anda bisa berjalan-jalan sambil melihat dan menikmati beragam koleksi tanaman dan bunga-bunga yang ada di sana.

Bahkan, anda bisa langsung mengabadikan momen liburan anda dengan berfoto di sebuah lokasi terkenal di Royal Victoria Park yang berisi kumpulan bunga yang warna-warni.

Mengenai waktu terbaik bagi anda yang ingin datang ke Royal Victoria Park adalah ketika sore maupun juga pagi hari. Anda nanti bisa melakukan berbagai macam kegiatan seperti bersantai di taman sambil menikmati makanan yang anda bawa atau anda beli di sana.

Anda juga bisa hanya sekedar jalan-jalan mengelilingi taman sambil sesekali berfoto di tempat yang memiliki spot menarik.

Royal Victoria Park merupakan sebuah tempat wisata di Bath yang memang benar-benar harus anda kunjungi. Demikian penjelasan yang bisa kami sampaikan mengenai dimana saja destinasi wisata di Bath yang harus anda singgahi. Di bawah ini akan kami sebutkan beberapa tempat lainnya yang juga menarik untuk dikunjungi, yaitu:

  • Henrietta Park
  • Sydney Gardens
  • The Forum
  • Komedia Bath
  • Mr B’s Book Emporium
  • BeerCraft of Bath
  • Great Western Antique Market
  • Bath Street
  • Sally Lunn’s Museum
Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago