Travelling adalah kegiatan berwisata mengunjungi suatu tempat dan biasanya dikerjakan saat musimnya liburan. Liburan atau berlibur biasanya sangat identik dengan pantai, bersantai di tepi pantai sambil merasakan hembusan angin dan mendengarkan deburan ombak serta menikmati hangatnya mentari sambil berjemur ria.
Hal tersebut merupakan impian banyak orang, dimana saat berlibur bisa dengan santai menikmati pantai, berjemur di tepi pantai, melihat sunset atau pun sun rise, sungguh romantis. Pantai memang memiliki daya tarik tersendiri bagi para wisatawan baik wisatawan lokal maupun manca negara. Sisi eksotisnya lah yang membuat semua orang terpikat untuk mengunjungi pantai.
Kali ini Saya akan membawa Anda berkeliling ke negara Irlandia, yang terletak di eropa bagian barat. Anda bisa mengunjunginya sebagai backpacker ke eropa. Destinasi wisata yang akan Saya bagikan di bawah ini adalah 8 tempat wisata di irlandia untuk para pecinta pantai. Berikut beberapa destinasi pantai yang wajib dikunjungi saat berlibur ke irlandia.
1. Derrynane Beach
Derrynane merupakan salah satu pantai yang bisa dibilang luar biasa. Di sini sangat nyaman dan jika Anda mengunjungi tempat tersebut suasananya seperti private beach karena banyak ruang pribadi alias sedikit yang berkunjung ke sini.
Suasananya sangat nyaman untuk Anda yang ingin menikmai kesendirian atau malah sebaliknya yaitu ingin menikmati keromantisan bersama sang kekasih. Di sini airnya sangat jernih dan banyak sekali ditemukan hewan-hewan laut kecil seperti ikan-ikan dan kepiting kecil. Pantainya juga sangat luas, terdapat bebatuan untuk ala-ala pendakian.
Juga terdapat bukit pasir untuk sekedar berajalan berkeliling di sekitar pantai. Fasilitas di pantai ini juga cukup baik, ada penjaga pantai dan toilet dan kantong sampah. Derrynane Beach adalah satu dari 8 tempat wisata di irlandia untuk para pecinta pantai.
2. Dog’s Bay Beach
Untuk sampai ke Pantai Dog’s Bay ini Anda harus berjalan kaki terlebih dahulu, agak jauh memang tapi seru juga kan sambil tracking sedikit. Istilahnya ada usaha ada hasil.
Setelah berjalan kaki Anda akan menemukan hamparan pasir putih yang luas, bersih dan indah sekali, air lautnya bergitu jernih berwarna biru cerah dengan pemandangan yang sangat indah. Dan juga terdapat beberapa ubur-ubur terdampar di sekitar pantai. Di sini nyaman sekali, cocok untuk Anda yang ingin bersantai menikmati indahnya pantai.
Selain mengunjungi pantai di irlandia, boleh juga Anda melancong ke tempat wisata di eropa timur. Mau kemana saja yang penting jalan-jalan keliling eropa pasti menyenangkan.
3. Banna Beach
Pantai Banna ini mungkin terlihat biasa saja jika dibandingkan dengan tujuh pantai lainnya pada rekomendasi Saya kali ini. Tetapi, jangan memandang sebelah mata dulu. Pantai Banna ini lumayan lengkap lho fasilitasnya.
Karena memang pantai ini merupakan pantai wisata pada umumnya, sehingga di sisi pantainya banyak sekali di sediakan area parkir, banyak cafe, persewaan peralatan olahraga air atau pun penjual eskrim dengan mobil van. Tempat ini cocok untuk liburan keluarga karena tersedia banyak sekali fasilitas untuk memenuhi kebutuhan seluruh keluarga Anda.
4. Coumeenoole Beach
Tidak hanya pantai waikiki di hawaii yang sangat cantik, namun pantai coumeenoole pun tak kalah cantik nan menawan. Pantai ini sangat luar biasa indah, dengan perbukitan di sampingnya yang hampir mengelilingi pantai.
Saya akan betah berada di sini untuk beberaa hari hanya untuk menikmati indahnya pantai coumeenoole di irlandia ini. Fasilitas di sini juga cukup lengkap, Anda juga bisa menginap untuk beberapa hari bersama keluarga atau orang terkasih.
Di sini Anda akan disuguhi dengan pemandangan perbukitan nan hijau yang sangat keren, kemudian Anda bisa turun dan menikmati pemandangan pantai sambil berjalan-jalan di tepi pantai. Sungguh romantis.
5. Barleycove Beach
Pantai yang satu ini sangat bersih, rapi dan aman. Bersih di lihat dari kondisi pantainya yang bersih sekali, sepertinya memang di rawat dengan baik. Dapat dikatakan rapi karena di sini terdapat parkiran mobil yang sangat diatur dengan baik, kemudian juga tersedia toilet yang juga bersih dan nyaman.
Dan saya katakan aman karena di sini terdapat penjaga pantai yang waspada memantau, jadi aman terkendali. Tipe pantainya hampir sama dengan coumeenoole, dengan perbukitan atau tebing di sekitar atau disekeliling pantainya.
Pantai ini juga cocok untuk semua kegiatan pantai, bisa berselancar, bermain bola, terbang layang, bermain sandcastles, berjemur dan masih banyak kegiatan lain yang dapat Anda lakukan. Di dekat isni juga terpadat hotel, jaraknya tidak terlalu jauh sehinga Anda bisa menginap di hotel dan sesekali berjalan ke luar mengunjungi indahnya pantai barleycove.
6. Curracloe Beach
Curracloe merupakan salah satu pantai terindah dan sangat luas serta tempatnya yang masih asri atau alami membuatnya semakin dirindukan oleh para wisatawan. Pantai ini salah satu yang terbaik dari 8 tempat wisata di irlandia untuk para pecinta pantai.
Sebagaimana yang Anda ketahui bahwa irlandia termasuk salah satu tempat wisata di eropa barat yang romantis dengan pantainya yang begitu elok untuk dipandang. Tapi jangan lupa untuk dikunjungi juga ya. Karena sangat disayangkan jika Anda tidak mampir ke pantai curracloe yang begitu romantis ini.
Di sini Anda juga bisa menyewa peralatan surfing dan perlengkapan olahraga air lainnya. Dan jangan salah, di sini juga ada cafenya lho, asik banget kan tempatnya.
7. Inchydoney Beach
Inchydoney beach merupakan pantai yang lumayan dekat dengan jalan besar. Posisi pantainya berada di antara bukit atau tebing. Di sana lah letak keunikan pantai, selain bersantai di tepi pantai Anda juga bisa sedikit tracking melewati indahnya perbukitan di sekitarnya.
Di sekitar pantai ini juga banyak tersedia kios-kios untuk menyewa peralatan ataupun kios penjual makanan dan minuman. Pantai ini cukup cantik dan layak untuk dikunjungi.
Namun, Satu-satunya yang bermasalah dari pantai ini adalah layanan parkirnya yang agak rumit, mungkin sistem parkirnya yang kurang tertata dengan baik. Namun, untuk keseluruhan pantai ini jug atak kalah indah dari pantai-pantai yang lainnya.
8. Silver Strand Beach
Masih sama dengan yang lain, pantai silver strand ini juga berada di sebuah perbukitan. Pantainya putih bersih dan di kelilingi oleh perbukitan hijau yang sedap dipandang. Pemandangan menjadi semakin lengkap dengan adanya perbukitan tersebut disekitarnya.
Airnya juga sangat jernih dengan warna biru agak kehiajauan, indah sekali. Banyak wisatawan menyebutnya sebagai permata yang tersembunyi. Disebut pertama karena keindahannya dan disebut tersembunyi karena letaknya yang berada di antara perbukitan dengan tebing sehingga pantainya seperti tersembunyi di antara bukit tersebut.
Yang membuatnya semakin spesial adalah pengunjungnya yang tidak terlalu ramai, sehingga seperti private beach dan Anda lebih bisa mendengarkan deru ombak di kejauhan. Sungguh luar biasa indah. Anda juga bisa menginap di hotel dekat pantai, suasananya seru sekali berada di tepi pantai yang sangat indah.
Baiklah, itu tadi beberapa destinasi Tempat Wisata Di Irlandia untuk jalan-jalan ke eropa khususnya di pantai-pantai yang tersebar di irlandia. Banyak sekali pantai yang begitu indah di sana, suasananya masih alami dan asri. Cocok untuk liburan keluarga ataupun liburan romantis berdua bersama kekasih Anda tercinta. Bagaimana? Sudah ada planning untuk menghabiskan waktu liburan mengunjungi pantai di irlandia? Pasti sudah tidak sabar ya. Liburan bersama keluarga itu enaknya sambil piknik, menikmati kebersamaan sambil mengunyah camilan yang sudah di bawa dari rumah. Selamat berlibur, kawan.