Portugal

10 Tempat Wisata di Evora Portugal Paling Bersejarah

Tempat Wisata di Evora – Evora merupakan sebuah kota di Portugal yang memiliki wisata sejarah paling populer di negara ini. Kota ini ditetapkan UNESCO sebagai salah satu situs warisan dunia pada tahun 1986, karena banyak peninggalan-peninggalan bersejarah yang wajib dilestarikan.

Evora menggabungkan berbagai keindahan budaya, sejarah dan arsitektur. Kota ini sudah ada dalam berbagai era, mulai dari Romawi, Moor, Celtic, dan bangsa-bangsa lain yang meninggalkan bangunan-bangunan megah pada masanya.

Kota ini terletak diselatan sungai tagus, di Provinsi Atlentejo yang terkenal dengan dataranya yang luas. Kota ini tidak jauh dari tempat wisata di Lisbon, yang hanya berjarak sekitar 70 mil. Di kota ini, anda akan menemukan berbagai kuil, katedral, museum, benteng dan bangunan-bangunan kuno yang indah dan bersejarah.

Nah, penasarankan tempat wisata apa sajakah yang berada di kota ini. yuk kita simak, tempat wisata di Evore berikut ini.

1. Praca do Giraldo

Praca do Giraldo, atau Giraldo Square, merupakan pusat kota Evora. Dari sini, anda hanya berjalan kaki lima menit untuk melihat Kuil Romawi Diana dan Katedral Evora.

Tepat di sekitar Giraldo Square  terdapat Istana Estaus yang megah dengan arsitektur gotiknya. Istana tersebut didirikan oleh Raja Duarte . Ditengah Alun-alun terdapat air mancur Renaissance yang berasal dari tahun 1570.

Disisi utara Giraldo square terdapat Gereja Saint Anton yang dibangun pada abad ke – 18 . Gereja tersebut populer dengan altarnya yang dibangun pada abad ke 13 dengan arsitektur Romawi-Gothic. Di alun-alun ini dulu merupakan tempat untuk mengeksekusi pelaku kejahatan. Salah satu yang paling populer adalah eksekusi Fernando II,  Pangeran Braganca , yang dipenggal di sini pada tahun 1483.

2. Agua de Prata

Saluran Air Agua de Prata selesai dibangun pada tahun 1537 atas perintah Raja João III. Bangunan ini digunakan untuk memasok air ke Evora.  Saluran airi ini didesain oleh Francisco de Arruda, yang juga merancang Menara Belem di Lisbon. Saluran air ini merupakan salah satu bukti konstruksi yang terinspirasi oleh Romawi.

Agua de Prata ini terletak di Barat Giraldo Square, dimana dari sini, anda anda bisa menyaksikan pemandangan kota Evora dengan bangunan-bangunan tuanya yang menakjubkan.

3. Kuil Romawi Diana

Kuil ini dibangun pada abad ke – 2 dan merupakan salah satu dari banyak kuil Romawi di Evora. Kuil ini sebagian dihancurkan oleh penjajah Jerman pada abad ke – 5 , dan oleh Gempa Lisbon pada tahun 1755.  

Kuil ini terletak di pusat kota bersejarah Evora. Diana merupakan dewi bulan Romawi kuno, dan meskipun nama kuil ini menggunakan nama Diana, para sejarawan mempercayai bahwa struktur ini kemungkinan besar didedikasikan untuk kultus Kaisar Augustus.

Kuil ini juga masuk kedalam salah satu situs warisan dunia miliki UNESCO.

4. Katedral Evora

Katedral Evora terletak di pusat kota dan terletak di titik tertinggi di Evora. Dari Katedral ini anda akan disuguhkan pemandangan indah kota evora dari atas ketinggian. Dan akan lebih menarik lagi, jika anda menaiki menara katedral ini.

Dan juga anda bisa berjalan di sepanjang atap dan menikmati pemandangan indah di sekitar atap terakota dan langit biru. Bagian depan katedral terbuat dari granit dan sangat mirip dengan Katedral Lisbon.

Katedral ini dibangun pada tahun 1166, Katedral ini didedikasikan kepada Bunda Maria yang dikenal sebagai The Lady of Mothers. Didalam katedral terdapat patung Perawan Maria yang sedang hamil yang dibuat pada abad ke – 15.

Katedral ini juga dilengkapi dengan museum denagn berbagai pameran batu berharga dan beberapa kayu yang diklaim berasal dari salib yang digunakan untuk menyalibkan Yesus Kristus. Katedral Evora adalah salah satu katedral abad pertengahan terbesar di tempat wisata di Portugal dan tetap menjadi struktur Gotik yang populer di Portugal tengah-selatan.

5. Igreja  St Franciscus Capela dos Ossos

Seperti Igreja do Carmo di tempat wisata di Faro, Gereja ini Merupakan gereja yang terkenal karena dinding dan pilar yang terdiri dari  tengkorak dan tulang manusia. Kapel ini dibangun dengan arsitektur bergaya Gotik dimana selesai pada tahun 1510.

Tulang –tulang ini merupakan tulang dari orang mati di kuburan didekat Capela dos Ossos yang dipindahkan ke kapel ini karena tidak ada tempat lagi untuk menguburnya. Diperkirakan terdapat 5.000 kerangka di kapel ini. Jika anda ingin mengunjungi kapel ini anda harus membayar 2 Euro dan buka setiap hari hingga pukul 17.00

6. Museu de Evora

Museum kota ini didirikan di istana episkopal tua, yang berasal dari tahun 1500-an dan telah mengoleksi sekitar 20.000 item yang berkaitan dengan sejarah Évora. Koleksi yang dipamerkan di museum ini meliputi  lukisan, patung, perhiasan, perabot, tekstil, perhiasan emas dan keramik.

Salah satu karya populer di museum ini adalah poliptych yang dilukis di Bruges pada abad ke-16.  Dimana pada lukisa tersebut menggambarkan adegan-adegan dari kehidupan Mary. Selain itu, masih banyak karya-karya yang menarik lainya seperti  karya-karya Renaissance oleh Francisco Henriques, seorang seniman Flemish yang cukup terkenal di Portugal, dan Gregorio Lopes yang merupakan pelukis istana Raja Manuel I.

7. Univeristas Evora

Merupakan Universitas tertua kedua  di Portugal setelah Universitas Coimbra di tempat wisata di Coimbra. Universitas ini didirikan pada tahun 1500-an oleh Paus Paulus IV dan Raja Henry I.

Ketika berjalan-jalan disini, anda bisa menuju ke galeri di halaman utama. Dan jangan lewatkan untuk melihat beberapa ruang kelas yang dihiasi dengan azulejos yang variatif sesuai dengan bidang yang diajarkan. Salah satunya adalah Aristoteles yang mengajar Alexander, dan Plato yang mengajar kuliah bersama murid-muridnya.

8. Tembok Kota  Tua Evora

Kota tua Evora yang merupakan salah satu situs warisan dunia UNESCO sepenuhnya dikelilingi oleh dinding abad pertengahan. Ini merupakan salah satu karakteristik unik  yang membedakan kota ini dari yang lain.

Tembok yang dibangun pada abad ke -14 ini adalah salah satu dari beberapa tembok yang paling terpelihara di seluruh Portugal dan salah satu fitur favorit dari Évora yang bersejarah. Anda akan selalu melihat tembok ini ketika masuk ke kota tua Evora.

9. Armendres Cromlech

Terdiri dari sekitar 95 batu elips berukir, dan dibangun pada Zaman Neolitikum akhir. Almendres Cromlech (Cromeleque dos Almendres) diyakini lebih tua dari Stonehenge, yang  merupakan salah satu tempat wisata di Inggris yang sangat populer.

Situs Almendres Cromlech terletak di sebelah barat Evora di dekat Guadalupe. Seperti struktur megalitik lainnya, Alemendres Cromlech pada awalnya dibangun dalam pola tapal kuda dengan bukaan ke arah timur.

Fungsinya hingga saat ini masih belum sepenuhnya diketahui, tetapi para sejarawan percaya bahwa situs ini merupakan tempat pemujaan dewa matahari kuno. Hal ini dikarenakan beberapa posisi batu berkaitan dengan siklus planet-planet. Waktu terbaik untuk mengunjungi situs ini adalah saat musim semi ketika bunga-bunga di sekitar situs ini sedang mekar.

10. Palacio dos Duques de Cadaval

Palacio dos Duques de Cadaval dibangun pada abad ke-14  dimana bangunan ini menggabungkan sisa-sisa kastil kota yang telah lama hilang. Istana ini  masih ditinggali, namun pemiliknya menyediakan beberapa kamar untuk memamerkan pusaka keluarga yang berharga.

Koleksi-koleksi tersebut terdiri dari  manuskrip yang beradal dari abad ke-15, baju zirah abad ke-16, dan berbagai macam senjata antik, serta lukisan dan pahatan dari abad ke-17 dan ke-18. Dibagian taman depan dari istana ini terdapat Kafe yang  menawarkan makanan khas portugal yang lezat.

Evora terkenal dengan bangunan dan sejarahnya yang menawan. Dan ketika mengunjungi kota ini jangan lupa untuk membeli oleh-oleh untuk saudara atau kolega anda dirumah.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago