Sedangkan kekurangannya adalah Anda akan di sibukkan dengan banyak hal seperti memesan akomodasi, membeli tiket untuk transportasi, keadaan dan rute tempat wisata yang akan di kunjungi dan beberapa hal lainnya. Selain ke Perancis Anda dapat juga mencoba tips jalan-jalan ke Eropa tanpa tour. Berhubung karena Perancis masih bagian dari Eropa jadi kenapa tidak sekaligus saja.
Liburan tanpa menggunakan tour guide cocok untuk Anda yang ingin merasakan sensasi berbeda ketika sedang liburan. Setelah dari Perancis Anda dapat mencoba pergi jalan-jalan ke Hongkong tanpa tour. Untuk Anda yang ingin pergi ke Perancis tanpa pemandu wisata, ini beberapa tips jalan-jalan ke Perancis tanpas tour guide yang dapat Anda jadikan referensi.
Jadi jika Anda memang berencana akan berlibur ke Perancis hal pertama yang Anda harus lakukan adalah menghafal bahasa negara ini. Bukan tanpa alasan, hal ini karena jika Anda membutuhkan pertolongan di sana orang Perancis akan lebih senang ketika Anda membuka perbincangan dengan bahasa asli Perancis. Jika memang tidak memungkinkan untuk menghafal ada baiknya Anda membawa kamus Perancis jika ingin pergi kemana-mana.
Bahasa Perancis bisa di bilang susah-susah gampang untuk menghafalnya. Anda bisa meminta bantuan rekan Anda yang bisa bahasa Perancis untuk membantu atau Anda juga bisa datang ke tempat kursus bahasa Perancis. Namun jika Anda ingin mempelajarinya sendiri Anda dapat memulai untuk menghafalkan kosa kata nya dahulu. Usahakan menghafal sedikitnya 5 kosa kata untuk setiap hari.
Sebagian besar wisatawan mancanegara pasti menjadikan Paris sebagai tujuan perjalanan wisata mereka di Perancis. Hal ini wajar saja karena memang Paris menjadi ikon utama dari negara ini. Namun apakah Anda tahu jika masih banyak kota di Perancis yang tidak kalah indahnya dengan Paris. Di negara ini Anda juga dapat mengunjungi berbagai tempat bersejarah di Perancis.
Kota yang lain yang dapat Anda kunjungi ketika ke Perancis salah satunya adalah kota Normandy. Dimana arsitektur yang dimiliki kota ini tidak kalah indahnya dengan Paris. Kota ini juga memiliki penduduk yang sangat ramah serta garis pantai yang sangat indah. Sangat sayang untuk sekedar Anda lewatkan.
Namun jika Anda ingin melihat berbagai atraksi Anda harus pergi sedikit lebih jauh menuju kota Provence. Di kota ini Anda akan menemukan berbagai macam jenis atraksi unik dan menyenangkan. Seperti kayaking, wine tasting, dan bullfighting.
Maka dari itu ada baiknya jika Anda memesan akomodasi yang akan Anda gunakan jauh sebelum Anda berangkat. Gunakan bantuan aplikasi atau website online yang memuat tentang akomodasi di Perancis.
Dengan memesan akomodasi secara online Anda dapat membandingkan harga dan fasilitas yang di tawarkan dari berbagai akomodasi yang ada di Perancis. Sehingga Anda dapat menentukan akomodasi terbaik yang akan Anda gunakan. Hal ini sangat bermanfaat untuk menghemat waktu Anda.
Jika Anda berniat untuk mengunjungi lebih dari satu kota, ada baiknya Anda juga memesan akomodasi secara online di kota yang akan Anda kunjungi tersebut. Karena jika Anda hanya melihat ada kamar yang kosong atau tidak hal ini setiap saat dapat berubah-ubah. Karena wisatawan asing yang datang ke Perancis tidak lah sedikit.
Disamping transportasi yang mudah dan tertata, negara ini juga memiliki penduduk yang sangat ramah dan tidak ragu untuk memberi bantuan bahkan ke wisatawan sekalipun.
Jika Anda berlibur ke Perancis dan mengunjungi berbagai kota di negara ini sebaiknya Anda menggunakan transportasi kereta. Selain karena jalur kereta sudah menghubungkan semua kota yang ada di Perancis, transportasi kereta bisa di bilang transportasi paling murah yang dimiliki negara ini. Selain itu kondisi perkereta apian Perancis sangatlah nyaman untuk di gunakan setiap harinya.
Tiket kereta di Perancis bisa Anda beli secara online. Namun pastikan sebelum keberangkatan tiket Anda adalah tiket yang aktif. Jika tiket Anda belum aktif Anda dapat mengaktifasinya di berbagai loket tiket yang sudah di sediakan pemerintah Perancis. Pastikan juga Anda datang 15 hingga 30 menit sebelum keberangkatan kereta.
Jangan sampai lupa untuk check in tiket sebelum Anda menaiki kereta, karena jika Anda lupa maka Anda akan terkena denda. Jam keberangkatan kereta di Perancis pun sangat disiplin jadi sebaiknya Anda datang seawal mungkin. Jangan berangkat dengan jam yang sangat berdekatan dengan keberangkatan kereta.
Tempat makan di Perancis tidak hanya restoran, namun juga ada pedagang kaki lima yang menjual aneka makanan ringan ataupun makanan sehari-hari dengan cita rasa yang tidak kalah dengan restoran terkenal di Perancis. Jika uang Anda menipis ada baiknya Anda membeli makanan di pedagang kaki lima.
Sedikit tips jika Anda ingin membeli makanan di Perancis, Anda sebaiknya mengecek harga makanan tersebut terlebih dahulu. Mengingat Perancis adalah negara yang maju sehingga serba-serbi yang ada di negara ini bisa di bilang di jual dengan harga yang cukup menguras dompet Anda. Jadi sebaiknya lihat harga dahulu sebelum Anda memesan makanan.
Makanan khas Perancis tidak hanya di jual di restoran tetapi ada juga pedagang kaki lima yang menjualnya. Untuk harga biasanya pedagang kaki lima di Perancis sudah memajang harga makanan mereka di stand mereka masing-masing sehingga wisatawan lebih mudah untuk memilih makanan.
Nah itu tadi tips jalan-jalan ke Perancis tanpa tour guide. Bagaimana menurut Anda lebih baik menggunakan tour guide atau tidak? Menggunakan atau tidak menggunakan tour guide adalah pilihan Anda. Sesuaikan dengan kebutuhan dan keadaan Anda. Selamat berlibur.
Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…
Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…
Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…
Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…
Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…
Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…