Uni Emirat Arab

10 Oleh-oleh khas Dubai Paling Populer dan Menarik

Oleh-oleh khas Dubai – Dubai selalu memukau setiap wisatawan yang mengunjunginya. Selalu ada tempat baru untuk singgah di kota ini. Dubai merupakan salah satu kota dengan pertumbuhan ekonomi paling cepat di dunia, dimana gedung tertinggi Burj Khalifa berdiri di kota ini.

Ketika mengunjungi tempat wisata di Dubai, jangan lupa untuk membeli oleh-oleh khas Dubai untu di bawa pulang. Ya, produk-produk lokal dubai yang unik bisa anda bawa sebagai buah tangan untuk sanak saudara anda di rumah ataupun sebagai pengingat liburan menyenangkan anda di kota ini.

Nah, apa sajakah oleh-oleh khas Dubai yang unik dan paling dicari wisatawan? Yuk simak ulasan mengenai oleh-oleh khas Dubai berikut ini.

1. Lampu Alladin

Alladin merupakan salah satu legenda populer di Timur tengah. Anda bisa menemukan lampu Alladin unik yang terbuat dari kuningan dan dihiasi dengan batu serta ukiran yang menakjubkan. Anda bisa membelinya di sepanjang karama Souk yang beralamat di Street No. 18b, Dubai Uae.

Toko-toko di Karama Souk biasanya buka dari jam 10 pagi hingga jam 10:30 malam, sedangkan pada hari Jumat mulai beroperasi dari jam 03.00 sore hingga 10:30 malam. Disini anda bisa melakukan kemampuan tawar menawar anda. Untuk satu lampu Alladin biasanya di hargai dengan beberapa ratus Dirham.

2. Lentera

Lentera di rumah-rumah tradisional di tempat wisata di Uni Emirat dihiasi dengan kaca dan cermin, yang membuat rumah tampak lebih terang dan lebih romantis. Biasanya lentera-lentera ini dibuat dari tembaga, kuningan dan timah sebagai rangkanya dan ditambahkan dengan  kaca bening dan kaca berwarna-warni yang disematkan  pada lentera ini.

Biasanya lentera-lentera ini diletakkan di atas meja ataupun bisa digantung. Anda bisa menemukan lentera unik ini diberbagai toko oleh-oleh seperti di F-Zone di Dragon Mart, Homes R Us ataupun di Karama souq. Versi aluminium dibanderol dengan harga mulai dari 30 Dirham, sedangkan untuk lentera yang dibuat dari logam mulia bisa mencapai 500 Dirham.

3. Kava Pot

Kava adalah kopi murni yang dinetralkan dengan asam. Kopi merupakan salah satu bagian dari budaya Arab dan biasanya disajikan dalam pot dan cangkir yang indah. Pot kopi kava biasanya dilapisi dengan emas atau perak dan bahkan dihiasi dengan berbagai ukiran yang unik serta dilapisi dengan batu semimulia.

Gelas-gelas untuk menyajikan kopi di Dubai biasany terbuat dari tembaga atau perak dan dibingkai dengan emas atau perak dan seluruh set teko ini diangkut di atas nampan yang terbuat dari perak atau emas tipi.

Harga untuk set kopi ini bervariasi mulai dari 100 Dirham untuk set kava pot sederhana, hingga beberapa ribu Dirham untuk versi ekslusif yang mewah. Anda dapat menemukan kava pot  di toko-toko suvenir di Dubai Mall atau di Mall of the Emirates.

4. Attar

Attar merupakan parfum dari bunga asli yang dibuat dengan menyaring inti dari minyak kelopak bunga dengan cara disuling. Ekstrak minyak tersebut biasanya ditambahkan dengan rempah-rempah tertentu untuk selanjutnya dicampur ke dengan minyak cendana dan dibiarkan beberapa saat hingga minyak cendana benar-benar menyerap parfum dari minyak esensial tersebut.

Salah satu parfum dengan aroma populer adalah musk putih dan mawar. Untuk bisa membeli Attar khas Dubai, anda bisa menuju ke Parfum Souk di jalan Sikkat al-khail. Di sini Anda bisa menemukan Attar dalam berbagai ukuran dan bentuk.. Harga mulai dari 50 Dirham untuk 10 ml Attar.

5. Wadah dupa

Dupa merupakan bagian penting dari budaya Arab yang biasanya dipakai untuk memberikan aroma harum pada ruangan. Pemakaian dupa di Dubai biasanya dilakukan pada acara-acara penting seperti pernikahan tradisional di Dubai, perayaan keagamaan seperti Idul Fitri, saat kelahiran dan berbagai acara penting lainya.

Wadah dupa ini tersedia di berbagai mall maupun toko souvenir di seluruh Dubai. Namun, tempat yang jauh lebih menyenangkan untuk mendapatkan oleh-oleh khas Dubai yang satu ini  adalah di Spice Souq di Old Deira. Jika wadah dupa asli terlalu besar dan mahal anda bisa membeli dupa elektrik yang bisa anda beli di Deira Souk dengan harga sekitar 15 Dirham.

6. Sepatu Tradisional

Sepatu tradisional Arab memiliki model dan bentuk seperti di film Aladdin. Sepatu-sepatu tersebut berbentuk langsing dan lancip di ujungnya. Untuk pria, sepatu memiliki ujung yang keriting yang tersedia dalam berbagai warna. Sedangkan untuk wanita, biasanya terdapat manik-manik yang mempercantik sepatu tersebut.

Anda bisa membeli sepatu unik ini di cloth souk yang bealamat di Bur Dubai. Selain itu, anda juga bisa mencarinya di Al – Karama dan Old Souk. Sepatu ini dijual dengan harga sekitar 50 hingga 100 Dirham.

7. Hookah

Hookah sangat populer di Arab dan hampir setiap rumah orang Arab di Dubai memiliki benda unik yang satu ini. Memiliki bentuk seperti sishas yang biasa dijadikan oleh-oleh khas Turki. Hookah memiliki bentuk yang  dekoratif dan memiliki hookah dengan bentuk yang indah merupakan salah satu kebanggan tersendiri.

Ukuran ideal dari hookah adalah sekitar 3 kaki dengan bagian bawah terbuat dari kaca yang dilapisi dengan emas. Untuk oleh-oleh anda bisa membeli yang berukuran kecil untuk mempermudah ketika dibawa dan tentu saja memiliki harga yang lebih murah.

Anda dapat membeli hookah di berbagai pusat perbelanjaan di Dubai seperti di Dubai Duty Free, Carrefour, Karama dan di Geant. Harga berkisar antara 40 Dirham hingga 200 Dirham.

8. Kotak Perhiasan

Oleh-oleh yang satu ini  biasanya terbuat dari kayu cendana yang diukir indah dan dipadukan dengan perak, kuningan, dan batu semi mulia yang membuatnya nampak berkilau dan mewah. Selain itu, anda juga bisa mendaptkan kotak perhiasan yang dibuat dari tulang hewan. Ukiran pada peti ini biasanya menujukkan siluet suku Badui di padang pasir, pemandangan pantai setempat, hingga Burj al Arab.

Untuk mendapatkan kotak perhiasan yang unik anda bisa menuju ke gold souq, dimana anda akan dihadapkan pada berbagai pilihan dan toko-toko perhiasan yang populer, seperti Dubai Gold Souq, BurJuman Shopping Centre, Deere Shopping, dan toko perhiasan lainnya. Harga oleh-oleh ini tergantung pada ukuran dan bahan yang digunakan, biasanya berkisar antara 250-700 Dirham.

9. Karpet

Karpet gaya Arab merupakan  salah satu oleh-oleh mewah yang bisa anda bawa pulang. Karpet-karpet ini memiliki berbagai ukuran, serta pada umumnya ber warna merah, cokelat, dan cokelat gelap.

Untuk membeli oleh-oleh karpet dengan ukuran besar, tentu saja anda akan kesulitan membawanya, salah satu pilihan oleh-oleh yang tepat adalah karpet untuk alas mouse yang tersedia di berbagai toko souvenir di Dubai.

Anda bisa memilih berbagai motif di  Toko Karpet Iranian Nasional di Souq Medina Jumeriah, selain itu, anda juga menjelajahi toko-toko karpet populer di Dubai seperti Lata’s, Pride of Kashmir, dan Al-Jaber Gallery. Untuk harga tergantung pada tenunan dan kerumitannya, dan untuk harga karpet yang bagus biasanya berkisar antara 300 hingga 1000 Dirham.

10. Khanjar

Khanjar merupakan salah satu elemen penting pakaian tradisional lelaki tua di Dubai. Belati perak dan emas ini biasanya dikenakan di atas pinggang. Dahulu khanjar terbuat dari tanduk badak, Namun saat ini khanjar biasanya terbuat dari kayu, yang dilengkapi dengan gagang marmer, perak atau bahkan cendana.

Sarung khanjar biasanya dihiasi dengan tenunan perak. Semakin rumit kerumitanya maka semakin bernilai pula khanjar tersebut. Anda bisa membelinya di Khanjars di Mutrah Souq atau di Paviliun Yaman di Global Village. Untuk bisa membawa pulang oleh-oleh khas Dubai yang unik ini, setidaknya ada harus merogoh kocek sekitar 100 Dirham hingga beberapa ribu dirham.

Dubai memang memiliki banyak benda-benda unik dan berkilau yang bisa anda jadikan oleh-oleh. Sebaiknya anda memanajemen keuangan anda, agar tidak terlalu boros ketika berbelanja. Tetap semangat dan selamat berlibur.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago