Turki

10 Tempat Wisata Musim Dingin Di Turki Yang Menakjubkan

Tempat wisata musim dingin di Turki ternyata cukup banyak. Negara transkontinental ini mempunyai percampuran dari dua budaya timur dan barat. Inilah yang menjadikan Turki sebagai salah satu tempat unik dan eksotis yang akhir-akhir ini ramai menjadi destinasi wisata di Eropa yang kental dengan nuansa ketimuran.

Berwisata di Turki pada musim dingin atau musim lainnya tidak memiliki banyak perbedaan dari segi destinasi tempat. Namun ada banyak keunikan tersendiri saat menjelajahi Turki di musim dingin. Antara lain pengunjung atau turis yang tidak seramai biasanya.

Selain suasana musim dingin yang memang menakjubkan, memilih berwisata di musim ini akan berpengaruh pada tarif pesawat dan hotel yang biasanya ditawarkan lebih murah. Tempat mana sajakah yang layak dikunjungi di Turki saat musim dingin?

10 Tempat wisata musim dingin di Turki

1. Cappadocia

Cappadocia sudah sangat terkenal sebagai tempat wisata musim dingin di Turki. Destinasi eksotis dan menarik ini selalu ramai dikunjungi pada hari biasa, terutama jika ingin mendapatkan spot poto romantis ala-ala Eropa.

Tempat ini menawarkan pemandangan perbukitan dengan balon udara berwarna-warni yang aka membawa Anda terbang melintasi langit Cappadocia. Pada musim dingin perbukitan berwarna tanah akan digantikan warna putih dari salju.

Perpaduan warna-warni balon udara dengan putihnya salju ini yang menjadikan Cappadocia sebagai destinasi yang layak dikunjungi saat musim dingin di Turki.

2. Hagia Sophia

Tempat wisata di Turki ini selalu ramai di kunjungi sepanjang tahunnya. Bangunan bersejarah yang awalnya merupakan gereja ini pernah diubah menjadi masjid oleh Sultan Mehmed II pada saat penaklukannya di abad 14.

Bangunan megah berinterior menakjubkan yang menghias Hagia Sophia adalah daya tarik bangunan kuno ini. Ratusan lukisan bertema Kristen yang dulu pernah ditutup kini mulai dipamerkan kembali berdampingan dengan hiasan bernuansa Islami.

Hagia Sophia yang kini telah bertransformasi menjadi museum adalah peninggalan budaya dunia yang wajib Anda kunjungi saat jalan-jalan ke Turki.

3. Blue Mosque

Masjid yang dulu keseluruhan arsitekturnya berwarna biru ini dikenal juga dengan nama Masjid Sultan Ahmed. Blue Mosque sangat terkenal sebagai ikon tempat wisata di Turki.

Masjid yang terletak di wilayah tertua di Istanbul ini berdekatan dengan banyak situs-situs peninggalan sejarah jaman konstantinopel. Letaknya memang cukup strategis untuk dikunjungi sebagai tempat wisata musim dingin di Turki.

Meski sekarang masjid ini tidak lagi didominasi warna biru, namun nama Blue Mosque sudah kadung melekat sebagai destinasi wajib saat berlibur ke Turki.

4. Efesus

Bangunan bersejarah di Turki yang wajib dikunjungi lainnya adalah Efesus atau Efes dalam bahasa Turki. Kota dengan bangunan kuno ini sudah ada sejak abad ke 1 Masehi. Terbayang betapa tua struktur bangunan yang masih tetap terpelihara hingga sekarang.

Menjelajahi kota Efesus di musim dingin tentu lebih menarik. Saat musim dingin, cuaca akan sangat bersahabat bagi Anda yang tidak tahan berada di bawah bangunan yang minim pepohonan ini.

Jangan lewatkan juga mengunjungi kuil Artemis yang terkenal di Efesus dan sisa-sisa bangunan tua lain yang akan membuat foto liburan anda tampak dramatis. Bagi Anda yang tidak tahan dingin saat menjelajah Efesus  jangan lupa untuk membawa baju hangat yang cukup.

5. Gunung Uludag

Tempat wisata musim dingin di Turki yang tak kalah ramai dikunjungi adalah gunung Uludag. Terletak di Bursa, Turki di seberang laut Marmara, dengan ketinggian 2543 mdpl.

Dataran tinggi yang biasa dituju wisatawan untuk bermain ski ini bisa dicapai dengan menggunakan telefarik atau kereta gantung. Lama perjalanan telefarik menuju puncak gunung Uludag sekitar setengah jam. Dalam rentang waktu itu, pemandangan bersalju akan menyambut Anda dengan ramah.

Di lokasi ini Anda akan menemui kedai makanan khas Turki juga bisa mencicipi minuman hangat sebelum mulai berseluncur di hamparan salju bersama keluarga.

6. Galata Bridge

Galata Bridge merupakan jembatan panjang yang membentang sepanjang Golden Horn di selat Bosphorus, Istanbul. Jembatan di jalur air utama di selat yang berbentuk seperti tanduk ini menghubungkan antara kota lama dengan kota modern di Istanbul.

Menikmati senja di atas jembatan Galata ini adalah atraksi rutin yang sering dilakukan wisatawan setiap kali berkunjung ke Turki. Jembatan ini akan mulai ramai dikunjungi saat sore hari.

Dibawah jembatan banyak berderet kafe yang bisa dipakai untuk minum sambil menikmati sunset. Di musim dingin tentunya senja lebih indah karena matahari turun saat hari belum terlalu malam, sehingga Anda masih bisa menikmati susana lebih lama lagi di jembatan ini.

7. Istiklal Caddesi street

Ada satu jalan di Kota Istanbul yang bernama Istiklal Street. Jalan ini terkenal sebagai pusat perbelanjaan yang ada Turki. Jalan yang panjangnya hanya 1,4 kilometer ini banyak diisi pedagang roti, pakaian, souvenir, galeri seni dan banyak lainnya.

Lokasi jalan yang berujung di Taksim street di pusat kota Istanbul ini adalah tempat yang cocok untuk Anda yang ingin mencari oleh-oleh saat berlibur di Turki. Di sepanjang ruas jalan juga bisa ditemui kafe-kafe yang menjual minuman khas Turki.

Siapkan anggaran lebih jika ingin jalan-jalan ke Turki khususnya sepanjang ruas jalan Caddesi, sebab souvenir  khas Timur Tengah yang dijajakan sepanjang jalan akan membuat Anda lupa diri dan memborong untuk dijadikan buah tangan.

8. Gunung Nemrut

Tempat wisata musim dingin di Turki yang bisa dikunjungi selanjutnya adalah Gunung Nemrut. Terletak di sebelah tenggara Turki, di dekat kota Adiyaman.

Tempat bersejarah di Turki ini juga merupakan makam Raja Antiochus yang dijaga oleh patung-patung raksasa dari dewa dalam mitos Yunani di puncak Gunung Nemrut. View pegunungan yang memiliki sejarah panjang ini sangat indah bila musim dingin tiba.

Pada saat sunrise, gunung Nemrut ini banyak didatangi para wisatawan untuk mengambil spot poto saat matahari mulai muncul di sebelah timur. Jika ke Turki jangan lewatkan untuk berkunjung ke situs bersejarah yang telah terdaftar sebagai warisan dunia UNESCO ini.

9. Goreme National Park

Goreme National Park berlokasi di area Cappadoccia. Situs bersejarah yang berada di pegunungan berpasir ini cocok dijadikan destinasi saat liburan musim dingin. Karena pada saat itu cuaca di lokasi yang terbuka ini tidak panas.

Di Goreme National Park Anda dapat menyaksikan bekas peninggalan kehidupan lampau. Bukit-bukit berpasir yang ada di perbukitan ini pernah dijadikan rumah tinggal. Anda bisa menyaksikan ruangan per ruangan seperti kamar, dapur dan ruangan lainnya.

Anda bisa meneruskan naik hingga ke puncak pegunungan untuk mendapatkan spot wisata menarik. Dengan berlatar langit musim dingin dan perbukitan yang berkontur unik, tempat ini akan menjadi destinasi liburan yang tak terlupakan.

10. Old Ottoman Cafe & Restaurant

Menu yang tepat disantap saat musim dingin tentunya adalah makanan hangat yang langsung disajikan di tempat. Di salah satu sudut kota Istanbul, tepatnya di seputar museum Hagia Sophia.

Restoran ini menyajikan menu makanan khas Turki, yang terdiri dari masakan laut, mediteranian dan vegetarian. Beberapa makanan disajikan panas langsung dari penggorengan dengan asap yang masih mengepul. Tentunya sangat cocok disantap saat musim dingin.

Pelayanan yang ramah, cepat dan citarasa yang enak. Membuat restoran ini tidak pernah sepi dari pengunjung. Harga murah dan menu halal adalah nilai lebih lain yang diberikan dari restauran ini.

Itulah rekomendasi tempat wisata musim dingin di Turki yang bisa Anda pertimbangkan sebagai tempat liburan di musim mendatang. Musim dingin di Turki memang tidak sama seperti tempat wisata liburan natal di Eropa yang kental nuansa barat. Namun berlibur di Turki tentu menjadi destinasi indah yang akan selalu anda kenang bersama keluarga.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago