Asia

13 Tempat Wisata Termurah Di Dunia Yang Harus Anda Kunjungi

Apakah anda sedang mencari tempat wisat amurah di dunia? Cobalah mempertimbangkan tempat wisata termurah di dunia berikut ini.

1. Sofia, Bulgaria

Bulgaria salah satu negara destinasi wisata di Eropa belum cukup terkenal di kalangan wisatawan terutama Indonesia. Salah satu penyebabnya karena Bulgaria belum resmi termasuk kedalam anggota Schengen yang diketahui bahwa hanya denga satu visa Schengen kita sudah bisa mengunjungi lebih dari 20 negara di Eropa. Bulgaria berbatasan dengan Turki sangat menarik untuk dikunjungi.

Untuk menuju kesana kita bisa melalui jalur udara bandara Soekarno Hatta ke Sofia dengan harga tiket hanya sekitar 5 juta rupiah  per orang. Negara ini menyimpan banyak pesona alam dan sejarahnya. Yang lebih menarik adalah di Bulgaria biaya kehidupan mereka tergolong rendah.

Tentu ini sangat berpengaruh dengan biaya akomodasi wisata kalian. Sofia memiliki banyak pesona alam diantaranya; Kebun Mawar di Kazaniak, Vitisa Boulverad, Masjid Banya Bashi, Gereja Alexander Nevski, Rila Monastery, Plovdiv, Veliko Tarnovo, dan Varna.

Destinasi wisata yang sangat menarik untuk dikunjungi tanpa harus mengeluarkan banyak biaya  ketika anda ke Sofia.

2. Hanoi, Vietnam

Vietnam menawarkan banyak destinasi wisata yang cukup menarik untuk dikunjungi. Tak haya menarik Vietnam memiliki peninggalan situs warisan dunia UNESCO termasuk Ha Long Bay atau Taman Nasional Phing Nha- Ke Bang destinasi wisata menarik lainya.

Tak perlu mengkhawatirkan biaya untuk ke tempat wisata di Vietnam anda bisa memperoleh harga tiketpesawat pulang pergi dengan harga 2 juta untuk perjalanan pulang pergi saat promo dari Jakarta menuju Ho Chi Minh.

Tak hanya itu biaya hidu di Vietnam terbilang murah. Akomodasi yang ditawarkan untuk wisatawan terbilang murah termasuk hotel. Harga hotel untuk kelas bintang 5 di Vietnam hanya seharga 70 dollar AS.

Salah satu kota wisata di Vietnam adalah Hanoi. Banyak destinasi wisata menarik yang bisa anda temukan disana diantaranya; Danau Ho Tay, Temple of Literature, History Museum/ Ho Chi Minh Mousleum, Hannoi Army Museum, Hoa Lo Parisan (Penjara Kuno), Danau Hoan Kiem, Halong Bay (lautan dengan banyak pulau), Imperial Enclosure, Forbidden Purple City, Pantai Na Trang, dan masih banyak lagi tempat wisata yang tentunya menarik untuk diminati dan dengan biaya yang tidak mahal untuk setia destinasi wisatanya.

3. Warsawa, Polandia

Warsawa sebenarnya lebih dikenal sebagai kota bisnis di Polandia. Destinasi wisata yang ditawarkan kebanyakan situs peninggalan sejarah di kota tersebut. Meskipun begitu tak kalah menarik dengan destinasi wisata di kota lain di Eropa.

Beberapa tempat wisata di Polandia yang bisa kita kunjungi diantaranya; Kota Tua (Stare Miasto) tempat ini sangat cocok bagi anda yang hobi fotografi, Istana Wilanow (Palac w Wilanowie), Park Lazienki merupakan taman terbesar di Polandia, Palace of Culturre and Science at sering disebut sebagai landmarknya kota Warsawa.

Saat ini Warsawa menjadi salah satu kota “alpha” dimana kota ini menjadi pusat pertumbuhan ekonomi, politik dan kebudayaan.

Warsawa berkembang dengan pesat melalui potensi tempat wisata termurah di dunia yang dimiliki dan mampu tampil sebagai negara yang menggabungkan sisi tradisional dan modern. Selama musim panas kota ini diramaikan dengan cafe dan bar yang dibuka sepanjang hari. Sementara itu pantai di Warsawa masih terjaga kealamianya sehingga membuat pengunjung benar- benar merasakan kesejukan suasana pantai tanpa polusi.

4. Sharm el Sheikh, Mesir

Sharm el Sheikh adalah sebuah kota di ujung Selatan Semenanjung Sinai, Mesir. Wisata paling terkenal dikota ini adalah destinasi wisata snorkelling atau menyelam. Keindahan biota laut yang cantik menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke tempat ini.

kawasan wisata ini semakin tumbuh dan semakin banyak menarik investor Barat dan Arab serta ribuan wisatawan yang tertarik dengan perairan hangat yang jernih dengan kawanan ikan yang menarik.

Wisatawan bisa berenang dan menyelam di lautnya yang biru atau sekedar berjalan-jalan menikmati suasana pantai. Anda juga bisa menikmati wahan perahu layar, menaiki perahu glass-bottom.

Wisata di padang pasirnya pun tidak kalah menarik. Para turis akan menikmati malam seperti “Arabian Style” di padang pasir dengan suguhan hiburan dan hidangan ala Mesir. Taman Nasional Ras Mohammed menjadi tempat yang cocok untuk menikmati keberagaman biota bawah air. Anda juga mnikmati waktu sore yang menyenangkan disana bersama keluarga di tempat wisata termurah di dunia ini.

Tak perlu khawatir mengenai biaya mahal di sana. Karena terdapat begitu banyak resor dan hotel dengan harga terjangkau dilengkapi dengan restoran yang menyajikan berbagai menu makanan.

5. Budapest, Hungaria

Salah satu tempat wisata di Eropa yang kaya dengan warisan sejarah. Budapest masuk dalam rangkaian trip wisata Eropa Tengah ataupun Eropa Timur membuat Budapest menjadi kota persinggahan wisatawan. Parlianment House menjadi objek wisata favorit di kalangan turis dan wajib untuk dikunjungi.

Lokasinya berdekatan dengan pinggir Sungai Danube membuat suasana di tempat ini terasa sejuk dan nyaman untuk bersantai. Terdapat boat trip yang bisa anda naiki untuk menikmati Sungai Danube. Di malam hari Budapest terlihat lebih menawan dibanding siang hari. Terutama di daerah sepanjang Sunagi Danube. Lampu-lampu kota yang menyala dipantulkan oleh permukaan air sungai  semakin menambah kecantikan pemandangan malam di Budapest.

Budapest mejadi tempat wisata favorit selain karena kecantikan kotanya juga karena makanan yang dijual dikota ini murah. Begitu juga hotel yang terdapat di tengah kota ini tak semahal yang dibayangkan seperti di kota- kota Eropa lainya. Tak heran banyak wisatawan yang lebih memilih Budapest sebagai destinasi wisata mereka.

6. Bangkok, Thailand

Sudah tidak asing lagi ditelinga kita yaitu Bangkok sebagia tempat wisa murah di dunia yang ramai dikunjungi oleh wisatawan baik itu wisatawan lokal atau manca negara. Begitu banyak kemudahan yang ditawarkan ditempat ini. selain itu juga biaya perjalanan dan akomodasi ke bangkook tak perlu memakan biaya banyak.

Bangkok, Thailand terkenal dengan pasar dan mal yang menjual barang dengan harga yang murah atau harga grosir. Salah satu tujuan utama selain tempat wisata adalah tempat untuk berbelanja oleh-oleh khas dari negara yang dikunjungi. Tak heran jika Bangkok

menjadi tujuan favorit wisatan sebagi destinasi wisata mereka. Tak hanya itu makanan yang dii jual dikota ini juga terbilang cukup murah.

Tempat wisata di Bangkok ialah peninggalan sejarah dan untuk memasukinya tak perlu membayar biaya mahal bahkan anda bisa mendapatkanya secara gratis. Tentu semakin menarik perhatian wisatawan untuk berkunjung dan mengeksplore tempat wisata tersebut.

7. Kuala Lumpur, Malaysia

Negara yang berbatasan langsung dengan Indonesia, Malaysia menjadi salah satu tujuan liburan favorit bagi wisatawan Indonesia. Hal ini didukung dengan tiket promo yang disediakan oleh maskapai penerbangan di indonesia. Sehingga tak heran banyak wisatwan ke sana karena harga tiket yang cenderung murah bahkan terkadang lebih murah dibandingkan dengan tiket wisata domestik.

Malaysia memiliki tempat wisata yang menarik dan sayng untuk dilewatkan, satu yang cukup populer adalah Gedung Menara Kembar di Malaysia. Selain itu juga Malaysia memiliki beragam suku, agama dan budaya yang hidup perdampingan dengan damai.

Beberapa destinasi yang bisa kalian kunjungi antara lain; Kota Bharu dengan berbagai peninggalan budaya, Melaka sebagai tempat percampuran beragam budaya, Kuching atau kota hujan dengan banyak gedung pencakar langit , Kota Kinabalu , Cameron Highlands, Taman Negara yang terkenal sebagai hujan hujan tropis dan masih banyak lagi destinasi wisata lain yang bisa anda kunjungi di kota ini.

8. Tunis, Tunisia

Tunis menjadi tujuan wisata alternatif orang Indonesia untuk berlibur. Pariwisata di Tunisia, Afrika Utara mulai tumbuh kembali setelah krisis sosial tahub 2010. Kota Tunisia memiliki wisata menarik yang sayang untuk dilewatkan. Namun masih sedikit wisatawan Indonesia yang mengetahui Tunis sebagai destinasi wisata.

Banyak terdapat banguna bersejarah di negara ini menyerupai banguna di Eropa yang terdaftar di UNESCO. Didalamnya terdapat peninggalan yunani kuno sperti coloseum atau banguna yang menjadi tempat wisata Milan. Negara ini tidak terlalu luas namun memiliki pemandangan laut yang menakjubkan mengingat negara ini berada diwilayah laut mediterania.

Anda bisa memesan tiket jauh-jauh hari agar anda bisa mendapat tiket dengan harga murah atau mencari tiket promo saat anda dalam waktu senggang. Jika anda ingin berlibur kesana sebaiknya anda menukarkan uang cash anda terlebih dahulu dalam jumlah banyak sebelum anda berangkat agar tidak kerepoytan mencari money-changer.

Negara ini masuk kedalam pringkat atas sebagi negara pengimport barang-barang bekas sehingga barang yang dijual disini terbilang cukup murah. Namun anda juga perlu berhati-hati untuk belanja disini agar mendapatkan produk dengan kualitas yang bagus.

Rekomendasi negara yang memiliki tempat wisata termurah di dunia

Berikut ini merupakan negara-negara yang tercatat memiliki biaya tempat wisata termurah di dunia. Bila anda memiliki waktu liburan panjang, tidak ada salahnya untuk mampir ke negara berikut ini:

  • India
  • Nepal
  • Kamboja
  • Sri lanka
  • Bolivia

Demikian pemaparan tentang tempat wisata termurah di dunia, semoga dapat menginspirasi rencana perjalanan anda.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago