‎Afrika Selatan

Taman Nasional Kruger , Wisata Taman Nasional Terbaik Di Afrika Selatan

Apakah anda pernah mengunjungi Afrika Selatan? Beberapa dari anda mungkin akan mengatakan iya, baik itu anda yang pergi ke sana karena beberapa tahun silam sempat menonton secara langsung Piala Dunia, maupun juga anda yang pergi ke Afrika Selatan karena anda ingin mengetahui keadaan hewan atau satwa yang ada di sana.

Tidak perlu diragukan lagi bahwasanya Afrika Selatan memiliki banyak sekali koleksi hewan yang tentunya menjadi khas dari negara tersebut. Di sana anda akan sering menemukan bermacam – macam jenis hewan, baik yang tergolong ke dalam hewan karnivora maupun juga yang tergolong ke dalam hewan herbivora yang mana semua binatang tersebut berada di alam luas dan alami.

Hal ini tentunya akan memberikan kesan yang sangat menarik dan unik karena jarang sekali anda bisa menyaksikan binatang tersebut secara langsung berada di habitat aslinya dan tentunya hal ini akan berbeda jika dibandingkan dengan anda yang hanya misalnya melihat binatang tersebut hanya melalui dinding kaca yang ada di kebun binatang.

Perlu anda ketahui juga bahwa di sini terdapat salah satu tempat wisata yang sangat terkenal, yaitu Taman Nasional Kruger yang akan kami jelaskan mengenai semua hal yang berkaitan dengan tempat wisata tersebut yang akan membuat anda semakin ingin mengunjunginya.

Baiklah, berikut ini akan kami berikan beberapa informasi penting yang berkaitan dengan Taman Nasional Kruger untuk bisa menambah wawasan anda dan juga akan membuat anda semakin berhasrat untuk mengunjungi tempat wisata yang sangat terkenal ini karena memang banyak sekali para wisatawan yang berbondong – bondong mengunjungi Taman Nasional Kruger.

Namun sebelum itu, kami menyarankan anda untuk terlebih dahulu mengetahui beberapa informasi lainnya seperti

  1. tempat wisata di di Kamerun,
  2. tempat wisata di Mesir, dan juga
  3. Air Terjun Iguazu,

Keindahan Taman Nasional Kruger

Sebelum kita membahas mengenai keindahan yang terdapat di Taman Nasional Kruger, kami terlebih dahulu akan memberikan anda beberapa informasi penting mengenai sejarah dari Taman Nasional Kruger. Taman Nasional Kruger merupakan sebuah taman nasional yang pertama yang berada di Afrika Selatan.

  • Tempat ini pertama kali disahkan yakni sekitar tahun 1926 yang mana dahulunya area dari tempat ini dilindungi oleh pemerintah yang berkuasa pada saat itu. Taman Nasional Kruger lokasinya adalah terletak di sekitar provinsi Limpopo dan juga Mpumalanga yang berada di sebelah barat dan juga berada di sebelah selatan.
  • Sementara itu, lokasi dari Taman Nasional Kruger juga terletak di antara Zimbabwe dan juga Mozambik yang mana lokasinya berada di sebelah utara dan juga berada di sebelah timurnya. Taman Nasional Kruger memiliki luas kering lebih sejauh 19.633 km yang mana hal ini membuat Taman Nasional Kruger menjadi taman nasional terbesar yang berada di Afrika Selatan. 
  • Di sini anda akan menemukan 5 jenis fauna khas Benua Afrika yang kebanyakan tidak bisa anda temui di taman nasional maupun juga di kebun binatang lainnya yang berada di dunia. Di sini juga anda bisa menemukan pondok – pondok yang bisa anda singgahi selama anda mengunjungi Taman Nasional Kruger.
  • Banyak sekali jenis fauna yang bisa anda temukan di sini, mulai dari Singa, Harimau, Gajah, Jerapah, dan bintang lainnya dengan kondisi alam yang sama persis dengan habitat asli semua binatang tersebut.
  • Yang tidak kalah menarik jika dibandingkan dengan Fitz Roy adalah di sini anda akan seperti menjelajahi habitat asli binatang – binatang yang ada di sini. Berbeda dengan hanya ketika anda melihatnya dari dalam kaca, Taman Nasional Kruger akan membuat anda serasa ikut terjun langsung ke dalam habitat asli hewan yang ada di sana, terutama hewan buas seperti Singa maupun juga Harimau.

Menurut beberapa sumber, di sini terdapat kurang lebih sebanyak 1500 Singa yang mana hal ini membuat mereka menjadi hewan yang paling sering menarik perhatian para pengunjung yang ada di sini. Bayangkan saja, anda bisa menemukan banyak sekali Singa dan tentunnya dengan pemandangan yang asli tanpa harus melihat melalui dinding kaca.

Sekedar informasi bagi anda semua bahwa singa – singa yang terdapat di Taman Nasional Kruger memang terkenal jinak. Meskipun begitu, anda disarankan untuk tetap berhati – hati dan jangan pernah melakuan hal apapun yang dapat menarik perhatian atau bahkan mengganggu ketenangan dari hewan – hewan tersebut.

Jika misalnya mereka merasa terganggu dengan kehadiran anda, mungkin saja dia tiba – tiba berubah yang awalnya jinak malah akan menjadi galak meskipun memang hal ini jarang sekali ditemukan karena hewan yang ada di sini dari dulu sampai sekarang memang terkenal sangat jinak dan penurut.

Binatang lainnya yang juga menjadi primadona di sini adalah Gajah. Hal yang menarik dari cerita para penjaga atau pemandu wisata di sini adalah bahwa pada tahun 2004, populasi gajah yang berada di sini mengalami peningkatkan yang signifikan.

Anda bisa bayangkan bahwa di sini terdapat kurang lebih sebanyak 11.600 ekor gajah dan kemudian pada tahun 2006, jumlah populasi hewan memiliki belalai panjang tersebut membengkak menjadi lebih dari 13.500. Yang membuat unik adalah bahwa Taman Nasional Kruger hanya bisa menampung populasi gajah sebanyak 8000 ekor gajah.

Sebelum terjadi pertumbuhan populasi yang pesat tersebut, pihak pengelola Taman Nasional Kruger dulunya menerapkan penggunaan alat kontrasepsi sekitar tahun 1995 agar supaya dapat menekan pertumbuhan populasi gajah sehingga semakin lama tidak akan semakin membengkak.

Namun seiring berjalannya waktu, pemakaian alat kontrasepsi tersebut secara serentak dihentikan karena dianggap berakibat pada sulitnya gajah – gajah tersebut mempunyai anak dan juga penggunaan alat ini menyebabkan kegelisahan di antara kerumunan gajah tersebut. Dan saat ini, jumlah gajah yang berada di Taman Nasional Kruger sudah mencapai lebih dari 12.000 ekor.

Kegiatan unik yang bisa anda lakukan di sini adalah dengan melakukan perjalanan wisata malam dan kemudian anda bisa menginap di pondok – pondok yang telah disediakan. Di sini juga terdapat sebuah kamp yang bernama Skukuza yang memberikan beberapa fasilitas menarik seperti misalnya museum, bengkel, perpusatakaan, kafe internet, dan lain sebagainya yang akan membuat anda betah berlama – lama di sini.

Jam buka Taman Nasional Kruger

  1. Perlu anda ketahui bahwa jam buka tempat ini sama dengan Corcovado, yaitu di buka mulai pagi yaitu dari jam 6 sampai dengan jam 5.30 sore. 
  2. Namun seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa di sini anda bisa menikmati wisata malam yaitu dengan menjelajahi tempat tersebut dan kemudian bisa bermalam di beberapa pondok yang telah disediakan.
  3. Selain itu, anda disarankan untuk berangkat pagi karena jika anda sampai sini terlalu siang maka tentunya anda akan berdesakan dengan pengunjung lainnya yang ingin mengunjungi Taman Nasional Kruger.

Harga tiket Taman Nasional Kruger

  1. Untuk harga tiket yang harus dikeluarkan untuk anak – anak adalah sebanyak 9 Pound Sterling atau sekitar Rp. 146.000.
  2. Sementara untuk harga tiket yang harus dibayarkan bagi orang dewasa yang ingin mengunjungi Taman Nasional Kruger adalah sebesar 18 Pound Sterling atau sekitar kurang lebih Rp. 292.000.

Akses jalan menuju Taman Nasional Kruger

  1. Untuk bisa sampai ke Taman Nasional Kruger anda bisa melalui jalan darat dengan memakan waktu kurang lebih 4 sampai 5 jam dari kota Pretoria dan juga Johannesburg.
  2. Anda juga bisa menggunakan kereta api Cape Town dengan menempuh perjalanan selama kurang lebih satu hari atau 24 jam.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago