Korea Selatan

6 Tempat Belanja Di Korea Selatan Paling Terkenal Dan Wajib Dikunjungi

Bila memiliki kesempatan untuk menikmati waktu liburan dengan berkunjung ke luar negeri, ke manakah kira-kira tujuan wisata yang akan Anda pilih? Mungkinkah Anda akan memilih tempat wisata di Singapura yang memiliki banyak tempat belanja? Ataukah Anda akan memilih tempat wisata di Belanda yang memiliki beberapa tempat romantis dan nostalgik?

Ada beberapa tempat juga yang memberikan sensasi romantis seperti tempat wisata di paris, tempat wisata di Jepang, dan tak ketinggalan juga tempat witasa di Korea Selatan. Banyak wisatawan yang memilih Korea Selatan sebagai destinasi tujuan wisata, sebabnya karena Korea Selatan menjadi salah satu surge belanja yang menyediakan banyak sekali tempat alternative untuk belanja.

Tempat wisata belanja yang kerap jadi tujuan penting wisatawan ialah belanja pakaian, kosmetik, dan aksesoris hallyu. Tidakkah Anda tergiur untuk belanja di Korea Selatan?

Berikut beberapa tempat belanja di Korea Selatan yang jadi surge belanja para wisatawan dari seluruh dunia.

  1. MYEONGDONG

Myeongdong merupakan salah satu tempat wisata belanja yang sangat terkenal di Korea Selatan. Tempat belanja ini terkenal dengan berbagai macam fashion yang trendy, semua orang bisa mendapatkan pakaian stylish seperti para bintang hallyu, Super Junior, TVXQ, SNSD, dan lain-lain.

Fashion yang dijual di area Myongdong benar-benar fashion yang berkiblat pada K-Pop yang merupakan industri yang amat terkenal sampai ke seluruh dunia. fashion ala K-POP digemari oleh anak muda di Korea Selatan, dan belakangan juga digemari oleh anak-anak muda di seluruh dunia.

Karena itu, Myongdong menyediakan beragam fashion yang jika di padu-padankan akan mebuat Anda mendaptkan diri Anda berpakaian sama persis dengan bintang-bintang hallyu. Sebagai pelengkap fashion, area ini juga menyediakan aksesoris yang cocok untuk dikenakan oleh anak muda.

Tidak hanya pakaian, area Myeongdong juga menjadi tempat favorit untuk belanja kosmetik bagi perempuan. Ada toko-toko yang menjual produk-produk kosmetik ternama di Myeongdong, dan Anda hanya harus memilih masuk ke salah satunya. Sebab, sepanjang jalan Myeongdong, Anda bisa melihat beragam departemen store dan toko kosmetik dengan brand ternama menyediakan produk-produk berkualitas. Anda bisa masuk ke Myeong-dong Migliore, Lotte Department Store, Noon Square, M Plaza, Shinsegae Department Store, dan lain-lain.

2. NAMDAEMUN

Namdaemun adalah pusat perbelanjaan di Korea Selatan yang juga tak boleh dilewatkan ketika berlibur ke Korea Selatan. Namdaemun yang merupakan pasar tradisional ini jelas berbeda dengan pusat perbelanjaan di Myeongdong yang berupa deretan departemen store dan toko-toko brand ternama. Namdaemun akan menjadi tempat belanja yang sempurna bagi yang memiliki dompet tanggung.

Pasar Namdaemun menjadi salah satu alternative tempat belanja yang terbesar di Korea Selatan yang juga menyediakan barang-barangnya dengan harga murah. Pasar tradisional yang sangat populer ini memiliki luas yang sangat besa sehingga setiap pengunjung yang ingin mengelilingi pasar ini sampai mendetail akan membutuhkan waktu selama sehari penuh.

Di pasar yang sudah aktif sejak tahun 1964 ini terdapat lebih dari seribu toko, menyediakan berbagai macam barang termasuk pakaian, aksesoris, dan lain sebagainya dengan harga yang terjangkau. Meski dibanderol dengan harga terjangkau untuk semua kalangan, kualitas barang yang dijajakan di pasar ini memiliki kualitas yang bagus.

Sebagaimana pasar di berbagai negara, pasti ada area street food bagian tertentu pasar. Namdaemun juga memiliki area street foodnya sendiri, di mana pengunjung bisa mendapatkan jajanan ala korea di area tersebut dengan harga yang juga sangat murah. Jajanan kaki lima di Korea Selatan amat beragam, masing-masing disajikan dengan cara yang unik dan terjamin kesegaran serta kualitas bahannya, karena itu Anda bisa jajan di mana saja tanpa ragu.

3. INSADONG

Salah satu tempat belanja yang tak bileh dilewatkan selanjutnya ialah Insadong, sebuah area shopping yang ada di kota Seoul ini memiliki area khusus untuk barnag-barang antic, marchendise antic, seperti kerajinan rakyat, kertas traidisional, tembikar, dan lain sebagainya. Di Insadong Anda juga bisa menemukan teh tradisional khas Korea Selatan.

Tempat belanja yang berada di Seoul ini menjadi daya tarik wisatawan mancanegara yang mengunjungi Korea Selatan. Sebab, di sini semua orang bisa mendapatkan apa saja yang dicarinya, termasuk souvenir hallyu yang jadi daya tarik sangat kuat wisatawan luar negeri untuk datang ke Korea Selatan.

Selain aksesoris hallyu, wisatawan bisa mencicipi kuliner khas Korea Selatan, dari kelas street food sampai resto yang menyajikan makanan dengan presentasi elegan. Tidak hanya kulinernya saja yang layak untuk diburu, tapi Anda pun harus menjajal barang-barang khas budaya Korea Selatan di booth-booth foto unik di beberapa area Insadong. Kalau Anda punya uang lebih, bawalah pulang hanbok keren dari sebuah toko khusus penjual hanbok di Insadong.

4. SINCHON FASHION STREET

Tempat belanja yang menarik lainnya ada di area Sinchon Fashion Street, yang berada di Sinchon, Seoul. Tipe tempat belanja ini tidak jauh berbeda dengan Insadong, di sini Anda bisa mendapatkan apa saja yang Anda inginkan, ada berbagai macam aksesori unik seperti kalung, cincin, gelang, topi, dan lain sebagainya dijual dengan harga terjangkau hanya Rp8.000.

Shopping street dekat dengan Ewha Women University, tempat ini seperti Bringharjo, di Malioboro, Yogyakarta, Indonesia yang menawarkan berbagai macam merk fashion dengan harga miring. Aksesori fashion seperti tas, sepatu, jaket, dan lain-lain dibanderol dengan harga yang super ramah dengan uang jajan mahasiswa.

Tempat belanja ini juga tengah hits di kalangan wisatawan dunia, tidak sedikit dari mereka yang akan kecewa jika melewatkan acara belanja ke Sinchon Fashion Street. Sebagaimana namanya, di sini segala sesuatu yang akan mendukung style fashion Anda akan mudah ditemukan.

5. HONGDAE SHOPPING

Tidak hanya belanja dengan harga yang jauh lebih murah dari Sinchon Fashion Street, dengan berada di Hongdae Shopping Area, Anda pun bisa mencicipi beberapa produk dari café-café yang dibuka di pusat perbelanjaan yang dibuka dekat dengan Hongik University itu.

Bagi Anda yang suka berekspresimen dengan style, Anda bisa mendapatkan berbagai macam aksesori, pakaian, dan tas untuk mendukung fashion sehari-hari Anda.

karena tempatnya berdekatan dengan sebuah universitas, tidak heran jika kebanyakan mahasiswalah yang jadi pengunjung lokasi ini.

6. DONGDAEMUN 

Tempat belanja yang tidak pernah sepi di area dongdaemun ini merupakan pusat perbelanjaan yang sedikit eksklusif karena berbagai macam merek toko terkenal beroperasional di pusat perbelanjaan ini, seperti Doota, Migliore, Lotte FITIN, dan lain sebagainya. Berbagai macam merek fashion terkenal bisa dengan mudah kamu temukan di area ini. Salah satu stan, yakni Dongdaemun Design Plaza (DDP) karya Zaha Hadid menjadi iconic landmark dari industri desain di Korea di Dongdaemun.

Pusat perbelanjaan yang aktif sejak tahun 1970 ini memiliki lebih dari 5000 toko yang menjajakan aksesoris, fashion, dan tas keren yang sedang hits di masa kini. Setiap barang yang dijual di Dongdaemun merupakan barang-barang yang sesuai dengan trend masa kini.

Jadi, tunggu apa lagi, segera siapkan paspor dan visa untuk merasakan kenikmatan berbelanja di semua area tersebut di atas! Selamat berlibur….

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago