Filipina

9 Tempat Wisata Di Baler Filipina Yang Paling Mempesona

Baler adalah sebuah kota di pulau Luzon, Filipina. Tempat wisata di Baler ini telah terkenal sebagai kota yang menyimpan sejarah kolonial Filipina. Di pusat kota Baler, ada Museo de Baler, sebuah museum yang menyimpan semua catatan sejarah lampau dari Filipina.

Tempat wisata di Filipina memiliki beragam lokasi yang menarik. Salah satunya di Baler yang memiliki  Pantai Cemento dikenal karena ombaknya yang kuat, dan Pantai Sabang dipenuhi yang dipenuhi dengan resor mewah.

Tak jauh darinya, ada Bukit Ermita yang menawarkan pemandangan indah. Di pedalaman, Jembatan Gantung Baler melintasi mulut Sungai Tibag-Sabang. Di sebelah timur, Mercusuar Baler yang khas dan bersudut ini menghadap ke Dicasalarin Cove.

  1. Gereja Katolik Baler

Gereja katolik Baler adalah salah satu tempat wisata di Baler yang kami rekomendasikan untuk anda kunjungi. Tempat wisata ini dikenal juga sebagai Paroki San Luis Obispo de Tolosa. Sampai sekarang tempat wisata di Baler ini merupakan tempat wisata paling ikonik di kota Baler.

Seperti halnya Notre Dame, Katedral terkenal di salah satu tempat wisata di Perancis itu menjadi salah satu ikon kota yang menarik perhatian wisatawan dunia. Jadi, kenapa tidak jika anda mendatangi gereja katolik Baler untuk melengkapi petualangan liburan anda di Filipina.

Gereja Katolik Baler berfungsi sebagai bukti kekuatan Baler dan penduduk setempat. Tempat wisata ini pernah menjadi latar setting dari sebuah film yang rilis di tahun 2008  berjudul “Baler”. Bagi penduduk Baler, gereja Baler menjadi salah satu artefak sejarah yang menjadi saksi pengepungan Baler, yang mana pada saat itu terdapat 54 tentara Spanyol menolak untuk menyerah kepada Amerika bahkan setelah perang berakhir.

Gereja Baler juga dijuluki sebagai “Garnisun Spanyol Terakhir” karena hal itu. pada saat itu, para pemberontak berlindung di gereja selama hampir satu tahun, sebelum mengibarkan bendera putih pada tahun 1899 setelah menderita kelaparan dan penyakit.

Gereja Katolik Baler hanya berjarak beberapa blok dari tempat-tempat wisata Baler bersejarah lainnya,  jadi jangan pernah lewatkan tempat ini. setelah itu silahkan ceritakan pengalaman anda ke seluruh dunia.

2. Pantai Sabang

Kalau di tempat wisata di Thailand ada Pantai Phuket yang dibanggakan oleh seluruh warga negara Thailand, maka di Baler ada Pantai Sabang. Salah satu pantai yang terkenal di tempat wisata di Baler ini  adalah salah satu tempat wisata Baler yang paling banyak dikunjungi karena pasir dan ombaknya yang besar.

Tempat wisata ini dikenal oleh beberapa orang sebagai tempat kelahiran para atlet selancar di Filipina. Sebab, gelombang pantai ini memang sangat cocok sebagai lokasi berlatih peminat olahraga selancar. Tempat ini mencapai puncak kunjungannya selama musim panas, terutama ketika fesvital olahraga selancar dilaksanakan.

Pantai Sabang membentang lebih dari dua kilometer. Pantai ini memiliki pantai berpasir abu-abu. Bibir pantainya telah dihiasi dengan resort dan losmen yang ditawarkan sebagai penginapan murah kepada wisatawan dari seluruh dunia. Ada juga bar dan restoran yang berjejer di area ini.

Di sin, anda juga bisa bercengkerama dengan penduduk lokal. Wisatawan pun bisa berenang dengan bebas. Hamparan pasirnya yang lembut membuat anda tetap nyaman berjalan-jalan dengan bertelanjang kaki.

3. Museo de Baler

Sudah sempat disinggung sebelumnya tentang museum penyimpan sejarah panjang Filipina, yakni Museo de Baler atau lebih mudahnya disebut dengan Museum Baler. Baler adalah bagian penting tidak hanya untuk Filipina itu sendiri melainkan juga untuk dunia.

Salah satu tempat wisata di Baler yang bernama Museo de Baler ini memiliki peranan sejarah yang penting bagi kota Baler. Sama seperti Museum-museum lainnya di seluruh dunia. Bila tempat wisata di Jerman memiliki tembok Berlin yang amat ikonik sebagai tanda kekuasaan dan kekejaman Nazi, maka Museo de Baler menyimpan kekuatan rakyat Filipina berjuang untuk melawan penjajahan dari Spanyol pada masanya.

Museo de Baler dibangun pada tahun 2002, museum ini menampilkan sejarah Filipina selama lebih dari 400 tahun. Di dalamnya terdapat artefak, karya seni, dan dokumen yang berasal dari era Spanyol bahkan turut disimpan di museum.

Dengan berkunjung ke sini, anda akan belajar bahwa tidak hanya Indonesia saja yang mengalami peperangan dan dijajah selama bertahun-tahun. Tidak hanya rakyat Indonesia saja yang merasakan cara melawan penjajahan, tapi negeri tetangga pun juga mengalami hal yang sama.

4. Taman Balete dan Milenium Pohon

Tempat wisata di Baler selanjutnya yang cukup ikonik dan menawarkan pemandangan alam ialah Taman Balete yang terkenal karena Pohon Milenium. Pohon itu adalah pohon Balete terbesar di Asia. Pohon Millenium memiliki ketinggian sekitar 215 kaki dan diameter hampir 200 kaki.

Daya tarik pohon itulah sumber daya tarik dari Taman Balete sebagai salah satu tempat wisata di Baler yang paling banyak dikunjungi. Hampir semua wisatawan mengagumi keagungan pohon Baler. Menurut laporan, dibutuhkan lebih dari 60 pria dewasa, lengan-ke-lengan, untuk melingkari batang pohon.

Tempat berlibur di Baler ini menawarkan pengalaman menjelajahi taman dan mebelai pohon Millenium yang amat besar itu.

5. Bukit Ermita

Tempat wisata di Baler yang menjanjikan pemandangan selanjutnya ialah Bukit Ermita. Jika Anda ingin menghargai keindahan provinsi Aurora di Baler, maka pergilah ke Ermita Hill.

Area ini memiliki luas dua hektar dan menyediakan pemandangan indah Samudra Pasifik, Teluk Casiguran, Pantai Sabang, Pulau Dimadimalangat dan kota Aurora. Tapi Bukit Ermita bukan hanya menjanjikan pemandangan indah. Di balik keindahannya terdapat kisah sejarah yang panjang terkait dengan provinsi Aurora ini.

Salah satu kisah yang memilukan ialah bencana yang terjadi pada abad ke-18, tsunami melanda kota Baler memusnahkan daerah tersebut. Korban selamat dari bencana dikatakan telah memanjat Bukit Ermita, mencari perlindungan. Berkat bukit Ermina inilah orang-orang Baler selamat. Untuk memperingati hari itu, didirikanlah sebuah patung di dasar bukit.

Anda dapat naik sepeda roda tiga dari kota ke Ermita Hill, sekitar 15 menit perjalanan. Perjalanan 25 menit lainnya ke puncak Bukit Ermita untuk bisa melihat pemandangan yang lebih spektakuler.

6. Air Terjun Diguisit

Air terjun selalu mempesona. Bagaimana jika air terjun itu bertingkat tiga, dapat dipastikan daya tariknya melebihi air terjun daerah lainnya.

Untuk anda yang ingin melengkapi petualangan alam, silahkan datang ke air tejun Diguisit di Baler. Salah satu tempat wisata ini menjanjikan petualangan alam yang mengasyikkan, terutama untuk anda yang menyukai melakukan hiking singkat ke perbukitan hanya untuk melihat hal-hal baru nan indah.

Air terjun ini membentuk kolam renang mini yang dapat dijadikan area berenang oleh wisatawan. Anda pun bisa bergabung dengan wisatawan lokal untuk menikmati perairannya yang sejuk dan segar. Jangan khawatir soal ruang ganti, kawasan ini sudah dilengkapi dengan fasilitas ruang ganti yang aman dan nyaman.

Rekomendasi Tempat Wisata di Baler

Selain daftar tempat wisata di Baler di atas, anda dapat mengunjungi beberapa lokasi wisata lainnya di Baler. Ada banyak tempat wisata di Baler yang masing-masing menawarkan daya tarik yang tak terlupakan.

Berikut daftar rekomendasi tempat wisata di Baler lainnya.

  • Baler Town Plaza
  • Air Terjun Ditumabo
  • Rumah Dona Aurora

Demikian pemaparan tentang tempat wisata di Baler yang mungkin belum tertangkap oleh radar anda. kunjungan ke Baler bisa dimulai dari kunjungan ke Manila terlebih dahulu, ibukota Filipina ini juga memiliki beragam tempat wisata yang layak untuk ditilik.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago