Apakah anda pernah melihat tempat wisata di Bologna? Tempat wisata di Italia ini merupakan salah satu tempat wisata yang terkenal di dunia.
Bologna merupakan ibukota provinsi di Italia yang dianggap sebagai tempat yang menarik untuk dikunjungi di Italia oleh para wisatawan dunia. Mereka dapat menikmati makanan enak dan melihat-lihat pemandangan mulai dari pemandangan alam sampai dengan arsitektur yang khas di Bologna.
Misalnya saja melihat toko-toko tua yang elegan, jalan-jalan yang didesain dengan ciamik sehingga enak dipandang mata. Anda pun bisa menikmati berbagai fasilitas umum untuk warga negara Bologna yang dipersilahkan juga untuk para pendatang. Anda bisa menikmati kopi yang mantap di setiap kafe yang ada di kota Bologna.
Berikut merupakan tempat wisata di Bologna yang harus anda ketahui.
- Piazza Maggiore dan Piazza del Nettuno
Tempat wisata yang kami rekomendasikan dari tempat wisata di Bologna untuk anda ialah Piazza Maggiore dan Piazza del Nettuno. Kedua tempat bersejarah di Eropa ini berada di satu tempat yang sama.
Keduanya berdampingan karena sam-sama sebuah alun-alun yang berada di jantung kota Bologna. Di sini, anda bisa berkumpul dengan banyak orang, menyaksikan banyak orang bercengkerama, atau anda sendiri sekedar duduk dan menikmati suasana percakapan orang lain di sekitar Air Mancur Neptunus yang megah.
Ya, di tempat wisata ini anda bisa melihat seni arsitektur air mancur yang sangat indah, megah, dan membuat anda merasa seperti terserap ke dunia lain yang tak anda kenali. Air mancur Neputnus berada di Piazza del Nettuno.
Air mancur tersebut diciptakan oleh Giambologna pada abad ke-16. Air mancur itu adalah salah satu air mancur terbaik pada masanya. Hampir setiap atraksi utama di kota ini berjarak beberapa menit saja dari air mancur tersebut. dari titik air mancur, anda bisa berjalan kaki, menyusuri jalan-jalan protokol terpenting di kota Bologna hingga anda bisa melihat-lihat Via dell’Indipendenza, Via Galleria dengan banyak rumah yang bergaya aristokrat lama.
Via dell’Archiginnasio yang melengkung elegan berada di sekitar Basilika San Petronius yang agung. Fasadnya yang masih belum selesai mendominasi satu sisi Piazza Maggiore. Di sisi utara ada bekas Palazzo del Podestà atau yang disebut juga dengan Istana Gubernur. Istana itu dibangun dengan menara bernama Torre dell’Arengo. Istana tersebut dibangun di tahun 1259. Anda bisa mampir ke tempat wisata ini untuk melihat-lihat desain aristokratnya yang menarik.
2. San Petronio (Basilika St. Petronius)
Apakah anda suka berjalan-jalan ke area gereja seperti ketika berjalan-jalan di sekitar museum bersejarah di tempat wisata di Perancis? Kami sarankan anda untuk mampir ke San Petronio ketika anda memiliki rencana berkunjung ke tempat wisata di Bologna.
Anda akan menyaksikan sebuah gereja besar yang mendominasi satu sisi Piazza Maggiore. Gereja tersebut sudah eksis sejak tahun 1390. Bangunan itu sejak awal memang dirancang sebagai bangunan tinggi, besar dan megah dan lebih indah dari St. Peter di Roma. Sayangnya keinginan untuk menyaingi salah satu tempat wisata di Roma yang terbaik itu tidak pernah berhasil.
Ketidakberhasilan itu terjadi karena proses pembangunannya tidak pernah selesai dan fasad tetap tidak lengkap. Meskipun demikian, ada bagian yang dapat anda lihat seperti seni arsitektur dan rancangan museum kecil di bagian belakang gereja. Di dalam museum itu, Anda dapat melihat desain yang dirancang untuk gereja.
3. Santo Stefano (Basilika Santo Stefanus)
Masiih penasaran dengan tempat wisata di Bologna? Tempat berikutnya ialah Santo Stefano. Bologna benar-benar termasuk kota yang dipenuhi gereja seperti tempat wisata di Vatikan yang penuh dengan gereja-gereja.
Tak hanya sekedar bangunan suci, gereja-gereja yang sudah berdiri nampak memiliki nilai seni yang tinggi. Salah satunya ialah gereja Santo Stefano, gereja ini juga termasuk gereja yang tertua di kota Bologna.
Santo Stefano memiliki delapan kompleks bangunan. Kompleks delapan bangunan bisa disebut tempat lahir iman di Bologna, dibangun oleh Benediktin antara abad ke-10 dan ke-13 untuk menampung sisa-sisa para martir awal Bologna, Saints Vitale dan Agricola.
Sementara itu, Chiesa del Crocifisso, gereja utama di Bologna memiliki mimbar eksternal yang dibangun sejak abad ke-12 dan ruang bawah tanah yang berasal dari tahun 1019. Sementara itu terdapat jugua Santo Sepolcro segi delapan terbuka ke halaman berpilar yang bersebelahan dengan biara berlantai dua.
Dari kesemua bangunan tersebut, anda dapat melihat berbagai gaya yang didaur ulang dari bangunan Romawi dan Bizantium. Sungguh sebuah pengalaman berharga jika bisa jalan-jalan menyusuri sebagian besar tempat wisata di Bologna.
4. Menara Miring
Menara miring bukanlah Menara Pisa yang struktunya miring sehingga disebut juga dengan Menara Miring. Tidak demikian, Menara Pisa adalah menara yang menjadi bagian penting bagi Italia, tetapi secara khusus di Bologna ada sebuah tempat wista penting lainnya yang diberi nama Menara Miring. Menara miring bahkan lebih mengkhawatirkan karena bentuknya yang sempit.
Tempat wisata ini adalah yang paling terkenal dari 20 menara yang tersisa dari lebih dari 100 menara yang membentuk garis langit peninggalan abad ke-12 di Bologna. Menara-menara ini diperkirakan dulunya dibangun sebagai menara perlindungan untuk mencegah serangan. Ketinggian menara juga menjadi sebuah simbol status keluarga bangsawan yang dilindungi di balin menara.
Menara tertinggi ialah Torre Garisenda, tingginya sekitar 48 meter. untuk mencapai puncaknya anda harus menaiki 498 anak tangga. Dari dalamnya anda dapat melihat pemandangan Kota Bologna yang sangat indah saat ini.
5. Makanan Bolognese
Apalag daya tarik tempat wisata di Bologna? Tentu saja kuliner khas Italianya yang juga dinantikan oleh penggemar masakan khas Italia. Wisatawan yang datang khusus untuk mencicipi wisata kulinernya juga pasti takkan melewatkan kesempatan untuk bisa mencicipi masakan khas Italia seperti Mie bumbu Bolognese.
Salah satu tempat wisata yang terkenal sebagai tempat menikmati kuliner khas Italia ialah Jalan-jalan sempit Quadrilatero, sebuah daerah antara Piazza Maggiore, melalui Rizzoli, via Castiglione, dan melalui Farini.
Kawasan tersebut telah menjadi pasar sejak zaman Romawi, dipenuhi dengan toko-toko kecil dan kios-kios luar yang menjual semua jenis makanan. Di sini anda bisa mendapatkan hampir semua jenis kuliner khas Italia, mulai dari hasil kebun, keju, dan ikan ke pasta yang baru dibuat dan makanan yang dipanggang.
Anda pun bisa mencicipi tortellini, tagliatelle, dan pasta. Bahkan juga hidangan klasik seperti tagliatelle al atau tagliatelle Bolognese. Lokasi yang sangat berlimpah dengan berbagai macam kuliner ini menarik perhatian masyarakat dunia yang mencintai masakan.
Rekomendasi Tempat Wisata di Bologna
Selain tempat wisata di atas, kami juga akan merekomendasikan tempat wisata lain di Bologna yang tak kalah seru. Anda bisa memasukkan tempat-tempat wisata di Bologna berikut ini ke dalam daftar kunjungan anda.
- Piazza di Porta Ravegnana
- Torre degli Asinelli
- Torre Garisenda
- Gereja Saint Petronius
- Basilica di Santo Stefano
- Basilica di San Petronio
- Museo della Storia di Bologna
- San Colombano – Collezione Tagliavini
- Santuario della Madonna di San Luca
- Galeri Pinacoteca Nazionale
Demkian pemaparan tentang tempat wisata di Bologna yang semoga dapat menginspirasi anda untuk bisa berjalan-jalan semakin jauh dari tempat kelahiran anda. yuk, wisata untuk mengenal dunia dan melupakan hal-hal buruk yang terjadi di sekitar kita!