Korea Selatan

11 Tempat Wisata di Jeongju Korea Selatan

Tempat Wisata di Jeongju – Korea selatan merupakan salah satu destinasi favorit bagi wisatawan Indonesia. Tidak hanya Seoul saja, korea Selatan memiliki banyak kota yang bisa anda jadikan sebagai destinasi wisata ketika mengunjungi negara ini.  Ya, kota satu dengan lainya, masing-masing memiliki keunikan tersendiri.

Salah satunya adalah kota Jeonju yang terletak di bagian barat negara ini. Kota ini terkenal dengan tanah nya yang subur serta makanan nya yang lezat. Selain itu, kota ini terkenal dengan pemandangan alamnya yang menakjubkan bersamaan dengan budaya Korea yang masih terpelihara dengan sangat baik.

Jeongjun merupakan salah satu tempat wisata yang cukup populer di Korea selatan. Nah, daripada penasaran, langsung simak saja yuk ulasan mengenai tempat wisata di Jeonju berikut ini.

1. Desa Jeonju Hanok

Desa Jeonju Hanok dinobatkan sebagai salah satu International Slow City pada tahun 2010. Berbeda dengan suasana kota-kota besar di Korea Selatan yang ramai dengan hiruk pikuk orang-orang, suasana di desa ini bisa dijadikan sebagai tempat refreshing yang lebih tenang dan sejuk.

Di desa ini terdapat lebih dari 800 rumah tradisional Korea yang masih ditinggali. Nikmati suasana santai di desa kuno korea, dimana anda bisa berjalan-jalan menyusuri toko-toko kerajinan tangan, dan nikmati makanan khas Korea selatan yang autentik di kedai-kedai penduduk. Serta nikmati udara segar dan pemandangan hijau disekitarnya.

Alamat : 29, Eojin-gil, Wansan-gu, Jeonju, si Jeollabuk-do

2. Taman Deokjin

Taman ini merupakan ruang hijau yang luas dan menjadi oase di tengah hiruk pikuk kota Jeongju. Membentang seluas 13.000 meter persegi  terletak di sekitar kolam besar yang berasal dari Dinasti Goryeo.

Selama musim panas dari pertengahan Juli hingga awal Agustus, tempat ini sangat populer dan penuh sesak dengan wisatawan yang datang untuk melihat bunga lotus yang sedang mekar. Di taman ini juga terdapat Jembatan suspensi raksasa untuk pejalan kaki di tengah kolam, dimana anda bisa menggunakanya untuk mengambil gambar dari spot terbaik ditaman ini.

Alamat : 390, Gwonsamdeuk-ro, Deokjin-gu, Jeonju, si Jeollabuk-do

3. Pasar Tradisional Jeonju Nambu

Jeonju merupakan salah satu kota yang ditunjuk sebagai Kota Gastronomi UNESCO pada bulan Mei 2012. Dimana kota ini memiliki banyak makanan enak yang bisa anda nikmati. Tempat yang tepat untuk memulai perburuan makanan adalah di Jeonju Nambu Traditional Market yang terdiri dari 800 kios.

Di pasar ini anda juga bisa merasakan sensasi budaya lokal Korea Selatan, di mana Anda dapat berbelanja produk-produk lokal,  serta menikmati street food lokal dengan harga yang cukup terjangkau.

Alamat : 63, Pungnammun 2-gil, Wansan-gu, Jeonju-si, Jeollabuk-do

4. Kuil Gyeonggijeon

Dibangun pada tahun 1410, Kuil Gyeonggijeon dulu adalah tempat tinggal Raja Taejo, pendiri Dinasti Joseon. Kuil ini memiliki bangunan yang unik dan indah, dimana struktur aslinya hancur pada perang imjin pada tahun 1592 -1598. Kemudian direnovasi pada tahun 1614 hingga menghasilkan bangunan kuil seperti sekarang ini.

Kuil Gyeonggijeon juga ditunjuk sebagai Situs Bersejarah No. 339 oleh pemerintah Korea Selatan. Kuil Gyeonggijeon berisi berbagai artefak yang penting dari Dinasti Joseon, seperti gambar-gambar bersejarah  dan batu tablet bersejarah keluarga kerajaan Yi, serta gerbong yang digunakan untuk mengangkut orang-orang terkemuka pada masa itu.

Alamat : 44, Taejo-ro, Wansan-gu, Jeonju-si, Jeollabuk-do

5. Katedral Katolik Jeondong

Terletak di tepi Desa Jeonju Hanok, Katedral Katolik Jeondong  berdiri di tengah-tengah rumah-rumah tradisional Korea. Gereja yang menakjubkan ini dibangun untuk menghormati para martir Katolik Roma dari Dinasti Joseon, yang gugur dalam medan pertempuran.

Sebagai bangunan Romawi pertama di wilayah Honam, Katedral Katolik Jeondong memiliki kemiripan dengan Katedral Myeongdong yang terkenal di Seoul, serta gereja-gereja di tempat wisata di Vatikan. Gereja ini dirancang oleh Priest Poinel pada awal 1900-an, menggunakan kombinasi arsitektur khusus bergaya  Bizantium dan Romawi.

Tidak hanya menjadi  salah satu gereja Katolik tertua di Korea, tetapi gereja khatolik Jeongdong juga salah satu gereja Katolik yang paling indah di negara ini. Beberapa batu bata yang digunakan dalam pembangunan gereja ini  dibuat menggunakan bahan-bahan dari Benteng Jeonjueupseong, yang diruntuhkan oleh Jepang selama masa pemerintahan Jepang.

Alamat : 51, Taejo-ro, Wansan-gu, Jeonju-si, Jeollabuk-do

6. Jaman Art Villages

Saat ini, ada banyak desa dengan lukisan mural di tempat wisata di Korea selatan, hal ini dimaksudkan untuk menarik wisatawan untuk mengunjungi daerah tersebut. Termasuk kota Jeonju yang juga memiliki desa mural yang penuh dengan lukisan berwarna warni, yaitu di Jaman Art Villages.

Ada banyak lukisan keren yang bisa anda jadikan background untuk berfoto. Selain itu, Anda juga bisa menikmati pemandangan indah Desa Jeonju Hanok dari Jaman, karena desa ini terletak di lereng Gunung Seungamsan.

Alamat : 1-10, Jamandong 1-gil, Wansan-gu, Jeonju, si Jeollabuk-do

7. Museum Jeonju Hanji

Museum Jeonju Hanji merupakan museum kertas pertama di Korea Selatan. Dimana museum ini menampung sekitar 3.000 artefak dan database yang mendokumentasikan sejarah panjang serta keunggulan kertas Korea (Hanji).

Museum  ini menggabungkan teknologi modern agar terlihat lebih menarik. Nikmati pertunjukan audio-visual interaktif yang mendokumentasikan sejarah Hanji. Selain itu, Anda juga bisa mencoba membuat kertas Hanji anda sendiri dengan bantuan master Hanji secara gratis.

Jangan lupa untuk membeli beberapa suvenir Hanji yang  indah dengan harga terjangkau untuk anda jadikan oleh-oleh khas Korea Selatan di toko oleh-oleh yang berada di museum ini.

Alamat : 59, Palbok-ro, Deokjin-gu, Jeonju-si, Jeollabuk-do

8. Gerbang Pungnammum

Di luar Pasar Nambu dan di seberang Desa Hanok terdapat Gerbang Pungnammum yang penuh warna  . Gerbang ini dibangun sekitar tahun 1768 dan merupakan satu-satunya gerbang yang masih berdiri di kota Jeongju. Pemandangan akan semakin indah ketika Lampu-lampu yang menerangi gerbang di malam hari.

Alamat: 1, Pungnammun 3-gil, Wansan-gu, Jeonju-si, Jeollabuk-do

9. Taman Wansan

Taman Wansan merupakan tempat wisata di Jeongjun yang terletak sangat dekat dengan Pasar Nambu. Tempat ini merupakan tempat yang wajib dikunjungi selama musim bunga sakura . dimana anda bisa menyaksikan pemandangan yang menakjubkan bunga sakura  merah muda yang bermekaran indah.

Taman ini juga merupakan taman favorit penduduk setempat dimana anda akan berbaur dengan penduduk setempat yang berjalan-jalan di sepanjang taman dan juga berpiknik di taman ini.  Selain itu, Ada beberapa bukit di taman ini yang bisa anda jelajahi keindahanya.

Alamat: Seoseohak-dong, Wansan-gu, Jeonju, Jeollabuk-do

10. Kuil Namgosa

Untuk mencapai kuil ini anda harus melewati perbukitan dengan berjalan kaki. Setelah mencapai puncak, Anda akan diberikan lentera warna-warni dan tempat istirahat. Diatas bukit terdapat sisa reruntuhan benteng, dimana Benteng tersebut dulu digunakan untuk bertahan melawan tentara Jepang selama era kerajaan Hubaekje.

Kuil Namgosa hanay berjarak lima menit berjalan kaki dari benteng.  Merupakan satu-satunya kuil di bukit ini, jadi anda tidak akan bingung untuk mencarinya.

Alamat: 715 Dongseohak-dong, Wansan-gu, Jeonju, Jeollabuk-do, Korea Selatan

11. Kuil Chunggyeongsa

Kuil ini terletak di Jalan Dongseohak-dong. Dimana kuil ini memiliki tiga tingkatan serta  dikelilingi oleh pepohonan yang indah. Kuil ini merupakan tempat suci bagi Yi Jeong-ran yang membantu mengumpulkan lebih dari 700 sukarelawan untuk bertahan melawan tentara Jepang pada tahun 1592.

Yi merupakan walikota sekaligus pioner dari pasukan sukarelawan Korea Selatan di Jengju ketika tentara Jepang menyerbu pada 1597. Dia membantu secara moral pada masa perang dan meninggal pada usia 72 tahun.

Alamat: 152-13 Dongseohak-dong, Wansan-gu, Jeonju, Jeollabuk-do, Korea Selatan

Jengju merupakan kota yang penuh dengan kejutan, dimana disetiap titiknya bisa anda nikmati keindahanya. Tetap semangat dan happy travelling.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago