Malaysia memiliki banyak sekali tempat wisata yang indah. Tempat wisata di Malaysia juga tersebar ke berbagai pulau-pulau kecil yang ada di kawasan administrasi Malaysia. Salah satunya adalah pulau Pangkor. Sebuah pulau kecil yangg memiliki beragam destinasi wisata untuk turis. Kurang lebih, tempat ini sama asyiknya dengan tempat wisata di Batu Ferringhi. Berikut beberapa destinasi tempat wisata di Pulau Pangkor, Malaysia. Tempat-tempat ini juga menawarkan kegiatan yang mengesankan untuk anda
Kalau anda mengunjungi sebuah tempat wisata ke negara asing, jangan lupa untuk kunjungi salah satu lokasi bersejarahnya. Salah satu tempat di Pulau Pangkor ialah benteng bersejarah yang kontruksinya mirip dengan susunan lego berdinding tiga. Benteng ini terbuat dari batu bata.
Warnanya kini memang sudah usang. Akan tetapi, nilai sejarahnya tidak pernah usang. Ada beberapa lubang yang nampaknya sengaja dipasang seperti menjadi jendela untuk bagian dalam benteng. Mungkin ada fungsi tertentu dari lubang-lubang tersebut namun tidak diungkap ke publik oleh sejarawan.
Dari pondasi dan kontruksinya menjelaskan dengan sangat jelas bahwa dulunya benteng ini merupakan salah satu benteng tertangguh di Malaysia. Benteng ini dibangun oleh Belanda sebagai bagian dari pertahanan. Di bangun dalam rangka melindungi persediaan timah yang diberikan oleh Kesultanan Perak.
Di tempat ini anda bisa melihat ada beberapa bekas tempat yang digunakan untuk meletakkan meriam. Apapun fungsi dari tempat wisata ini, yang jelas tempat ini dulu pernah ramai oleh prajurit Belanda dalam mempertahankan timah yang diperolehnya dan juga menunjukkan bahwa Malaysia pernah diduduki oleh Belanda.
2. Menyusuri Bukit Pangkor (Bukit Pangkor)
Tempat wisata di Pangkor tidak hanya sebuah benteng bersejarah, seperti halnya tempat wisata di Kuala Lumpur yang menawarkan pemandangan alam, Pulau Pangkor juga menawarkan cara terbaik menikmati pemandangan sekitar. Cara itu ialah dengan menyusuri bukit Pangkor.
Buat anda yang ingin melihat keindahan pemandangan Pangkor dari ketinggian, anda bisa memilih untuk berwisata ke bukit Pangkor. Dibutuhkan waktu mendaki selama satu jam untuk sampai di titik spot terbaik melihat pemandangan Pangkor.
Dalam perjalanan, anda tidak perlu risau, anda bisa melihat hutan hujan yang lebat, rimbun, dan teduh, sehingga perjalanan anda akan terasa lebih nyaman karena tidak ada sengatan matahari langsung. Anda bisa mengikuti penanda jalur di sepanjang jalan.
Disarankan ketika naik ke bukit pangkor anda membawa obat nyamuk atau oleskan obat anti nyamuk terlebih dahulu ke tubuh anda supaya tidak digigit nyamuk. Perjalanan menuju bukit pangkor masih berupa hutan sehingga masih ada banyak nyamuk di sana.
3. Melihat Sunset atau Memberi Makan Rangkong di Sunset View Chalet
Anda mungkin pernah pergi ke tempat wisata di Belanda yang mana anda bisa memberi makan burung merpati secara bebas. Di Pangkor, ada tempat wisata di Pangkor yang bisa membuat anda melakukan hal yang sama.
Anda bisa memberi makan Rangkong yang merupakan sejenis burung di Pangkor. Sambil memberi makan burung Rangkong, anda pun bisa menyaksikan sunset di sorea hari. Lokasi memberi makan rangkong ini ialah di Sunset View Chalet.
Rangkong akan berada di kawasan itu pada saat sore hari. Sehingga anda akan memiliki banyak kesempatan untuk berinteraksi dengan mereka. Ada dua jenis rangkong yang dirawat di kawasan ini yakni Oriental Pied Hornbills (yang lebih besar) dan Lesser Hornbills (yang lebih kecil).
Akan lebih baik lagi jika anda tinggal di kawasan resort dekat dengan Chalet atau di Chalet sekalian. Anda bisa berfoto selfie dengan para rangkong dan kami peringatkan untuk hati-hati saat memberikan makanana, karena jika salah anak-anak rangkong bisa membidik jari-jari anda untuk dimakan.
4. Minum secangkir teh di dermaga
Ada sebuah cara terbaik untuk menikmati liburan yakni sarapan atau makan malam di tempat yang romantis. Seperti halnya kebiasaan orang inggris yang suka minum teh di pagi hari sebagai sarapan, di Pangkor pun anda bisa mencicipi hal yang sama. Cobalah untuk minum secangkir teh di Dermaga Pangkor.
Lokasi wisata di Pangkor ini menjadi lokasi favorit untuk pelancong yang ingin santai, sambil menikmati pemandangan hiruk pikuk kapan feri, sampan, dan lain-lain beraktifitas di dermaga. Orang-orang duduk dengan santai sambil minum secangkir teh khas dari Pangkor yakni teh Pangkor Kopitiam.
Nama yang unik bukan? Secangkir teh hangat itu dapat anda nikmati di sebuah restoran bergaya kedai di dekat dermaga. Anda pun bisa menambah menu sarapan anda dengan sajian nasi, mie, telur dan olahan ayam di restoran yang sama.
5. Berkayak ke Pulau Giam
Hal terbaik berwisata ke sebuah pulau kecil ialah menikmati wahana wisata pantainya. Speerti ketika berwisata ke tempat wisata di Hawaii di mana anda akan berselancar atau berdiving di sebuah spot yang tepat, ketika datang ke tempat wisata di Pulau Pangkor, kami juga akan rekomendasikan tempat yang tepat untuk diving atau snorkeling seperti di area Pulau Giam, sebuah pulau kecil yang masih berada di kawasan Pulau Pnagkor.
Anda bisa mengakses pulau itu dengan berkayak. Sepanjang perjalanan, di perairan anda bisa menyakisikan pemandangan yang masih murni, tidak ada hotel dna resort yang berdiri di sana.
Anda bisa berkayak sampai ke pulau giam lalu bersnorkeling ria sesuai dengan keinginan anda tanpa ada yang mengganggu. Kawasan tersebut merupakan spot favorit para pecinta snorkeling. Untuk menyewa peralatan, anda bisa mendapatkannya di bibir pantai. Ada banyak pebisnis menawarkan papan snorkeling, dayung kayak dan lain-lain untuk digunakan.
6. Pantai Pangkor
Jika Pangkor adalah sebuah pulau, maka sudah pasti memiliki pantai unggulan sebagai tempat bersantai. Selama berada di Pangkor, kenapa tidak jika anda mencoba bersantai atau berjemur di kawasan Pantai Pangkor?
Peralatan snorkeling tersedia di dermaga dan di setiap bibir pantainya, ambillah kesempatan untuk menyewa salah satunya kemudian bersenang-senang di pantai pangkor. Bila anda bisa berenang atau diving, pinjam peralatan diving kemudian menyelam.
Anda bisa melihat beraneka ragam ikan di bawah permukaan air. Anda bisa melihat ikan-ikan seperti ikan kakaktua merah muda-hijau, ikan bulan bercahaya, dan terumbu karang, seperti terumbu karang tanduk rusa, bintang bulu, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Rekomendasi tempat wisata di Pangkor
Selain tempat-tempat wisata di atas, kami juga memiliki beberapa rekomendasi tempat wisata yang lain. ada yang berhubungan dengan budaya, serta hal-hal lain yang membentuk karakter orang-orang Pangkor. Berikut rekomendasi tempat wisata di Pulau Pangkor lainnya yang perlu anda ketahui.
Demikian beberapa tempat wisata yang dapat anda jadikan pilihan ketika berkunjung ke tempat wisata di Pangkor. Semoga artikel ini dapat membantu anda.
Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…
Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…
Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…
Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…
Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…
Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…