Turki

6 Souvenir khas Turki Yang Wajib Di Jadikan Oleh Oleh

Setiap tempat wisata sangat identik dengan oleh – olehnya. Bagi para wisatawan membeli oleh – oleh souvenir sangatlah penting. Ada dua hal alasannya yaitu, sebagai kenang – kenangan dan yang kedua adalah sebagai oleh – oleh bagi sanak keluarga dan teman – teman terdekat. Tiap negara selalu memilikinya, sebagai contoh oleh – oleh khas brunei dan souvenir khas kanada. Bagian hal yang amat penting adalah kita harus mengetahui terlebih dahulu oleh – oleh atau souvenir khas tempat tersebut itu apa , jangan sampai kita membeli jauh – jauh dari negeri seberang, tak taunya di Indonesia juga tersedia. Maka dari itu pelajarilah souvenir khas daerah setempat sebelum membelinya.

Nah, dalam kesempatan kali ini, kita akan membahas tentang souvenir khas turki. Kira – kira apa saja ya oleh – oleh yang khas dari negara turki. Seperti yang kita ketahui bahwa Turki memiliki kebudayaan timur tengah yang sangat kental, tetapi di sisi lain Turki memiliki kebudayaan era eropa juga, inilah yang menjadi nilai plus bagi negara tersebut. Banyak para wisatawan yang berburu keindahan eksotisme negara ini dan juga oleh – oleh yang sangat khas. Ingin tahu lebih detailnya? yuk langsung saja simak penjelasan di bawah ini.

  • Peci merah

Jika kalian sering melihat tarian turki atau tarian sufi biasanya kostum yang dipakai oleh para penari adalah peci hitam panjang atau peci merah. Nah peci merah inilah yang digunakan sebagai icon souvenir dari negara Turki.

Sejarahnya, pada tahun  Sultan Mahmud II mereformasi angkatan bersenjatanya. Militer di modernisasi pada penggunaan seragamnya yang mengadopsi gaya barat dan sebagai seragam bagian kepala sebagai peci merah ini.

Awalnya tampilan peci ini tidak langsung seperti peci polos, namun berupa topi yang tidak bertepi dengan dikelilingi sorban tenunan, karena peci ini sekarang juga dipakai untuk sholat oleh umat muslim, maka sorban tersebut dihilangkan agar ketika sujud, dahi dapat langsung menempel di lantai.

Peci merah ini biasa disebut dengan fez, yang merupakan warisan budaya yunani kuno. Peci ini ada dua jenis, yang pertama peci dengan tali pendek diatasnya, harga satuan peci merah ini dibanderol sekitar 40 ribu rupiah hingga 50 ribu rupiah, sedangkan pec yang tidak memiliki tali diatasnyadibanderol dengan harga 20 ribu hingga 30 ribu. Kalian bisa mendapatkan peci merah ini di kios – kios pusat perbelanjaan.

  • Turkish blue eyes

Turkish blue eyes atau biasa disebut dengan nazar bonjuk ini sebetulnya menurut kepercayaan penduduk sekitar adalah merupakan penolak bala. Biasanya benda ini digantung di rumah dan di pohon. Namun seiring perkembangan jaman, turkish blue eyes ini dipakai sebagai icon souvenir khas turki.

Banyak orang – orang sekarang menggunakan ini sebagai perhiasan, tasbih, ataupun gantungan kunci dan gantungan di dalam mobil. Benda ini sangat fenomenal di kalangan wisatawan karena bentuknya yang unik dan menarik mata. Jangan khawatir soal masalah harga, benda ini hanya dibanderol antara 3000 rupiah hingga 7000 rupiah saja. Anda dapat membawa pulang sebagai oleh – oleh dengan bentuk gantungan kunci, anting – anting, ataupun kalung.

  • Shisha Turki

Shisha atau hookah sangat membumi di negara ini. Banyak sekali terdapat kafe – kafe yang menyediakan shisha / hookah. Dalam bahasa turki menghisap shisha adalah nargile, sudah mendjadi budaya yang sangat erat di negara ini. Sebetulnya tradisi ini malah hadir dari negara India di awal abad ke 16, maka dari itu shisha juga diklaim sebagai oleh – oleh khas india.

Pada zaman dahulu shisha belum seperti saat ini, tidak memiliki rasa atau aroma apapun alias plain. Seiring berkembangnya jaman shisha memiliki aroma yang bermacam – macam, mulai dari kayu putih, kayu manis, stroberi, cokelat, jeruk, apel, pisang, mint dan bahkan kombinasi dari rasa – rasa tersebut diatas.

Memang jika anda menginginkan membeli shisha sebagai souvenir khas turki untuk hiasan dirumah sangat bagus, namun jika shisha tersebut benar – benar ingin anda gunakan, yang perlu anda tahu adalah anda harus membelinya secara komplit termasuk tembakau dab arang kelapanya. Untuk harga satu set shisha ukuran kecil anda dapat membelinya mulai dari harga 400 ribu rupiah hingga 900 ribu rupiah untuk ukuran besarnya.

  • Kaos turki

Masih membahas oleh – oleh khas turki, hal selanjutnya yang dapat kita beli adalah kaos khas turki. Hampir di seluruh tempat wisata ataupun negara yang kita kunjungi pasti menyuguhkan oleh – oleh yang satu ini.

Anda dapat menemukan penjual – penjual kaos di berbagai pusat perbelanjaan mulai dari kaos dengan tulisan i love turki, kaos i love istanbul, kaos dengan gambar bangunan hagia sophia, kaos bergambar bendera negara turki, dan bahkan jika anda beruntung, anda bisa mendapatkan kaos dengan gambar – gambar sultan yang pernah menduduki negara turki. Sebagai contoh yang paling banyak di jual adalah kaos dengan gambar sultan Muhammad Al Fatih.

Jangan khawatir untuk masalah harga, karena harga kaos – kaos ini tergolong murah, anda dapat membeli kaos – kaos ini mulai dengan harga sekitar 50 ribu rupiah untuk kain katun campuran, murah sekali dan cocok digunakan untuk oleh – oleh. Sedangkan jika anda ingin membeli kaos dengan bahan katun asli yang dingin anda dapat merogoh kocek sebesar 100 ribu rupiah hingga 150 ribu rupiah untuk kaos berlengan pendek, dan untuk kaos berlengan panjang bisa sampai 200 ribu rupiah, tentukan saja dengan budget dan kebutuhan anda.

  • Pashmina

Sudah puas dengan referensi oleh – oleh yang dimiliki oleh negara turki dari sisi kuliner, sekarang kita menuju oleh – oleh yang bukan termasuk kuliner. Ya, salah satunya adalah pashmina, jika anda berpendapat bahwa oleh – oleh ini mirip dengan oleh – oleh khas arab saudi, ya memang benar, oleh – oleh ini sangat populer di negara – negara bagian timur tengah.

Yang sangat penting untuk diperhatikan adalah anda jangan sampai salah membeli pashmina, pada dasarnya karena persaingan ekonomi china membuat produk pashmina juga tetapi tidak asli buatan turki, dan tetap diperjual belikan di tempat yang sama di turki, memang harganya jauh lebih murah, jika kalian tidak masalah membeli pashmina buatan china ya tidak masalah, namun jika anda ingin yang benar – benar original, maka anda perlu lebih teliti. Untuk harga dari pashmina ini cukup beragam, diantaranya mulai dari harga 30 ribu rupiah hingga 150 ribu rupiah.

  • Gantungan kunci dan tempelan magnet

Oleh – oleh kali ini sangat umum kita jumpai di berbagai negara, hampir di seluruh negara memiliki oleh – oleh yang berupa gantungan kunci dan tempelan magnet seperti oleh – oleh khas melbourne. Banyak diantara para wisatawan yang tidak ambil pusing jika memilih oleh – oleh ini, karena selain murah, barang ini tidak memerlukan banyak tempat di bagasi pesawat.

Jika anda berjalan – jalan di daerah pusat perbelanjaan atau bahkan di restoran pun akan banyak diantara mereka yang menjual aneka gantungan kunci dan tempelan magnet yang bertuliskan turki dengan segala macam bentuk bangunan dan bendera icon negara mereka. Jika anda ingin mendapatkan lebih beragam bentuk dari gantungan kunci dan tempelan magnet, anda dapat menuju ke grand bazaar.

Harga dari sebuah gantungan kunci dibanderol sekitar 3 ribu rupiah saja, sedangkan tempelan magnet juga memiliki kisaran harga seperti itu.Untuk tempelan magnet ada di beberapa tempat yang menyediakan jasa melukis, jadi magnet yang akan anda beli dapat dilukis atau dihias sesuai keinginan anda. Semakin menarik bukan untuk dijadikan sebuah oleh – oleh.

Bagaimana dari ulasan  oleh – oleh di turki yang sudah di rekomendasikan diatas? apakah kalian sudah mulai untuk berpikir mana yang cocok? Semoga dapat bermanfaat bagi anda yang ingin mengunjungi negara Turki.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago