Thailand

12 Tempat Makan Enak Dan Murah Di Bangkok Yang Wajib Dikunjungi

Tempat wisata di Thailand sangat dikenal di dunia. Tempat belanja murah di Thailand yang selalu menarik wisatawan adalah salah satu faktornya, selain juga wisata religi seperti kuil Wat Phra Kraew atau wisata pantainya yang selalu menarik animo wisatawan internasional. Namun selain itu, Thailand juga punya wisata kuliner yang tak kalah populernya di kalangan wisatawan internasional baik dari Asia atau benua lainnya.

Kulinernya dikenal eksotis dengan bumbu yang kaya khususnya bagi lidah orang kulit putih yang berasal dari Eropa dan Amerika. Sebagai orang Indonesia, kerap kali kita akan menemukan bumbu-bumbu serupa yang digunakan kuliner dan masakan Thailand, namun tak berarti kita tak perlu mencoba kuliner negara tetangga ini. Walaupun menggunakan banyak bumbu serupa, pengolahan berbeda membuat kuliner Thailand terasa sangat khas dan lain dari makanan kita.

Wisata kuliner di Bangkok, ibu kota Thailand, adalah salah satu kegiatan yang patut kamu lakukan saat berkunjung ke negeri gajah putih ini. Beragam makanan di pinggir jalan hingga restoran yang harganya tidak menguras kantong bisa ditemukan, terlebih beberapa juga cakap berbahasa Inggris bahkan Melayu. Ini tentunya sangat memudahkan kita untuk berinteraksi. Bagi yang beragama Islam pun tak perlu khawatir karena banyak pilihan seafood, makanan vegetarian, dan restoran halal yang tersedia.

Berikut ini adalah rekomendasi tempat makan enak dan murah di bangkok:

  • Sawang Noodle

Sebagai sebuah negara Asia, Thailand juga punya olahan mie khas setempat yang selalu menarik minat banyak orang. Salah satu tempat yang paling terkenal dan selalu direkomendasikan di Bangkok adalah Sawang Noodle atau dulunya bernama Bamee Sawang Noodle.

Sawang Noodle menjual beragam mie dengan pilihan topping yang bisa kamu pilih, mulai dari daging, ayam, babi, udang, atau kepiting. Ada juga nasi atau sup tom yam. Harga makanannya dimulai dari 50 Baht Thailand dengan tempat yang nyaman. Lokasinya ada di Jalan Phetchaburi 982 dekat dengan Central World Siam.

  • Prachak Pet Jang

Penyuka bebek tidak boleh melewatkan Prachak Pet Jang yang menjual bebek panggang gaya China yang sudah beroperasi sejak tahun 1909! Prachak menjual bebek panggang dengan harga yang terjangkau dengan didampingi nasi. Restorannya sendiri cukup sederhana dan berlokasi di jalan Charoen Krung di seberang Robinson. Dengan sky train, kamu bisa turun di stasiun Saphan Taksin dan lanjut dengan berjalan kaki.

  • Boonsap Thai Dessert

Mangga adalah salah satu makanan yang kerap digunakan dalam segala masakan Thailand. Setelah puas dengan makanan utama yang biasanya lebih gurih, kamu bisa mampir ke Boonsap yang menjual berbagai macam makanan manis seperti pudding dan kue. Salah satu yang paling terkenal adalah manga dengan ketan dan santan. Kamu bisa membungkus makanan atau langsung makan di tempat. Lokasinya juga ada di Phetchaburi.

  • Tom Yam Paa Nga di Pratunam

Pratunam adalah salah satu lokasi yang di Bangkok yang terkenal dengan banyak tempat makan kaki limanya yang murah dan enak. Bonusnya, bagi yang beragama Islam, di sini juga terdapat banyak restoran halal seperti Tom Yam Paa Nga dengan sup tom yam udangnya yang super enak. Harganya 100 Baht Thailand untuk semangkuk yang sebenarnya bisa dimakan berdua dan letaknya ada di seberang Citin Pratunam Hotel. Tempat ini buka sejak pukul 19.00 sampai larut malam.

  • Phetchaburi Soi 7 (Ratchathewi)

Bila kita punya asinan dan rujak, maka Thailand punya som tam yakni sejenis salad buah dan sayur dengan pepaya muda serut, buncis, dan banyak campuran lainnya yang disiram dengan saus asam, manis, pedas. Som tam yang dijual Phetchaburi Soi 7 dikenal di kalangan vegetarian karena tidak menggunakan daging pada sausnya. Tempat ini buka setiap akhir pekan khususnya di pagi hari. Harganya sendiri sangat bersahabat yakni sekitar 45 Baht Thailand.

  • Usman Thai Muslim Food

Bagi yang ingin menikmati makanan Thailand seperti kepiting kari, tom yam, nasi goreng, dan makanan lainnya namun ingin kehalalannya terjamin, bisa pergi ke restoran Usman Thai Muslim Food yang ada di Thanon Sukhumvit Soi 22 di Watthana, Bangkok. Mereka buka setiap hari kecuali hari Jumat sejak pukul 10 pagi sampai 10 malam.

Restoran ini dikenal dengan banyak menu makanan Thailandnya yang halal. Letaknya berada di samping hotel Imperial Queen. Yang jadi bonus lagi adalah restorannya menyediakan WiFi dan pelayannya bisa berbahasa Melayu. Harganya pun cukup terjangkau bagi para wisatawan.

  • Khao Mok Gai Convent

Thailand juga memiliki makanan fusion atau campuran sama seperti Indonesia yang patut kamu coba. Salah satunya adalah khao mok gai, yaitu sejenis nasi biryani ayam ala Thailand. Salah satu penjualnya yang paling terkenal adalah Khao Mok Gai Convent yang berada di Convent Road di depan Restoran Bua. Harga seporsi nasinya adalah 40 Baht Thailand dan supnya seharga 30 Baht. Tempat ini tutup di hari Minggu.

  • Khao Neow Dam Sangkaya

Indonesia punya tape uli sebagai salah satu olahan makanan ketan hitamnya yang cukup terkenal. Di Bangkok, kamu bisa mengunjungi Khao Neow Dam Sangkaya, sebuah kios kecil di pasar pagi Silom Soi 20 yang menjual ketan hitam dengan santan dan krim dibungkus dalam daun pisang. Harganya hanya sekitar 13 Baht Thailand. Namun, makanan ini hanya bisa ditemui saat pagi hari sejak pukul 6.00 hingga 8.00.

  • Chamlong Asoke

Wisatawan vegetarian tak perlu pusing tak akan bisa mencicipi makanan enak dan murah saat berkunjung ke Bangkok. Chamlong Asoke yang berada di Kamphaeng Phet 1 di Chatuchak menjual beragam pilihan makanan Thailand seperti spring roll dan salad sejak pagi hingga sore hari. Harganya mulai dari 15 Baht Thailand saja. Tempat ini tutup pada hari Senin.

  • De Yai Chuan Cheem Hoy Tod Kata Ron

Bangkok punya beragam pilihan makanan yang bisa memenuhi hasrat seluruh pecinta kuliner, termasuk juga pecinta seafood khususnya tiram. Kamu cukup mengingat nama tempat ini sebagai De Yai Chuan Cheem, tempat makan yang menjual telur dadar berisi tiram dan disajikan dalam wadah hot plate yang akan membuatnya tetap hangat selama disantap. Lokasinya ada di Thanon Phra Nok Bangko Noi dan harga omelet tiramnya adalah 66 Baht Thailand.

  • Laab Udon

Ingin mencicipi ikan bakar ala Thailand? Laab Udon yang ada di Thanon Charoen Rat, Yannawa, Bangkok, adalah tempat makan sederhana yang menyajikan menu beragam olahan ikan. Salah satu yang paling digemari adalah pla pao, ikan bakar yang disajikan dengan saus khusus campuran bawang putih dan cabai. Meski harganya berkisar di angka 200 Baht Thailand, namun porsinya cukup besar dan bisa dimakan bersama. Tempatnya sendiri buka sejak sore hingga larut malam.

  • Yaowarat (Chinatown)

Chinatown di Bangkok dikenal dengan nama Yaowarat. Tempat ini merupakan salah satu area yang dikenal dengan banyak makanan kaki limanya yang sangat enak. Meski namanya mengusung nama China, namun makanan yang dapat ditemui meliputi beragam makanan mulai dari menu Thailand, China, hingga makanan Asia Tenggara secara umum.

Kamu bahkan bisa menemukan beragam sate, sup, kari, juga jus buah dan smoothie sebagai pendamping saat makan atau pencuci mulut. Area ini buka setiap hari, namun lebih menyenangkan untuk datang di malam hari agar lebih sejuk. Kamu bisa mencapai lokasi dengan MRT, turun di stasiun Hua Lamphong, lalu jalan selama 15 menit.

Demikian artikel megenai tempat makan enak dan murah di bangkok, semoga informasi dalam artikel ini dapat bermanfaat.

Sabilul Maarifah Karmidi

ifasama.wordpress.com

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago