Bangladesh adalah salah satu negara di Asia Selatan yang bisa anda jadikan pilihan tempat berwisata anda selanjutnya. Peradapan kuno agama Buddha dan Islam di negara ini meninggalkan beberapa situs bersejarah yang unik dan patut dikunjungi. Suasana berlibur di sini kurang lebih sama dengan tempat wisata di India, tempat wisata di Srilanka, dan tempat wisata di Pakistan. Selain tempatnya yang ramai oleh kerumunan manusia, udaranya pun bisa sangat panas di musim tertentu.
Ada berbagai pilihan tempat wisata di Bangladesh yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga maupun teman-teman. Mulai dari taman rekreasi unik, kuil, candi, dan beberapa situs kebudayaan dan sejarah lainnya. Berikut adalah 7 rekomendasi tempat wisata di Bangladesh yang bisa kamu kunjungi.
1. Benteng Lalbagh
Benteng Lalbagh atau yang memiliki nama lain Benteng Aurangabad adalah sebuah bangunan yang berdiri kokoh di kompleks kerajaan Mughal di depan sungai Buriganga, Dhaka, Bangladesh. Pembangunan benteng ini dimulai pada tahun 1678 masehi oleh Subahdar Muhammad Azam Shah. Sekilas, benteng satu ini memiliki tampilan seperti Taj Mahal India, namun memiliki luas bangunan yang lebih kecil, dengan kolam pada bagian depannya.
Kompleks benteng terdiri dari taman hijau yang luas, masjid yang masih digunakan, pusaran Pari-Bibi, dan istana The Diwan-i-aam. Di kompleks Benteng Lalbagh sebetulnya ada sebuah lorong rahasia, namun sudah ditutup secara permanen.
Jam Buka
- Selalu mengalami perubahan berdasarkan musim
HTM
- Turis: 200 TK (sekitar Rp 34.000)
2. Somapura Mahavihara
Situs bersejarah Buddha kuno satu ini merupakan salah satu tempat wisata di Bangladesh paling terkenal. Somapura Mahavihara merupakn kuil Buddha bukti sejarah penyebaran agama Buddha di Bangladesh. Bangunan kuil memiliki bentuk yang unik dan menarik. Dibangun dengan batu bata merah dan bentuk seperti gunung, memberikan kesan agung ketika kuil ini masih berdiri kokoh.
Beberapa bagian kuil telah rusak dan tertutupi oleh tanaman liar, namun bentuk aslinya masih sangat terihat. Pemerintahan Bangladesh juga secara berkala masih merawat situs bersejarah ini. Somapura Mahavira juga masuk dalam daftar UNESCO sebagai situs Buddha kuno.
Jam Buka
- Setiap Hari: 08.00-18.00
3. Dhakeshwari Temple
Dhakeshwari Temple adalah sebuah candi peninggalan Hindu kuno yang berada di Dhaka, Bangladesh. Situs satu ini tergolong sebagai candi nasional yang sangat dirawat oleh pemerintahan Bangladesh. Nama Dhakeswari sendiri berarti “Dewi Dhaka”. Bangunan ini dibangun pada abad ke-12 oleh Ballal Sen, seorang raja pada masa dinasti Sena.
Bangunan satu ini merupakan bangunan tua yang masih tampak baru dengan arsitektur khas dinasti Sena. Bangunan luar candi didominasi dengan warna krem dan merah yang mencolok dan mengundang. Candi ini masih dipakai untuk beribadah bagi orang-orang Hindu di Bangladesh. Pada bagian dalam kuil terdapat patung-patung dewa Hindu dan altar yang terus diperbarui untuk kegiatan beribadah.
4. Fantasy Kingdom
Jika anda ingin rekreasi dengan anak-anak anda, tempat wisata di Bangladesh satu ini sayang sekali jika di lewatkan. Fantasy Kingdom merupakan area rekreasi keluarga terkomplit di Bangladesh. Anda bisa mengunjungi taman hiburan ini dengan keluarga maupun teman-teman anda. Berbagai area wahana tersedia di Fantasy Kingdom. Mulai dari Water Kingdom, dimana anda bisa bermain wahana air dan berenang, area replika bangunan-banguna bersejarah, wahana ekstrem, wahana anak-anak yang aman, dan masih banyak lagi.
Anda juga bisa menginap di Atlantis Resrt yang masih merupakan bagian dari Fantasy Kingdom. Anda juga bisa menonton berbagai pertunjukan menarik, seperti pertunjukan tari modern dari The Fantasy Troop dan Bioskop 3D.
Jam Buka
- Sabtu – Kamis: 11.00-20.00
- Jumat: 10.00-20.00
HTM
Tiket Regular
- Dewasa: 380 TK (sekitar Rp 64.000)
- Anak: 250 TK (sekitar Rp 42.000)
Tiket Terusan
- Dewasa: 700 TK (sekitar Rp 120.000)
- Anak: 450 TK (sekitar Rp 76.000)
5. Bangladesh National Museum
Kunjungi Bangladesh National Museum untuk mengetahui sejarah dan perkembangan budaya di Bangladesh. Museum ini diresmikan pada tanggal 17 November 1983, dan merupakan salah satu museum terbesar di Asia Selatan. Museum nasional satu ini dikhususkan untuk pameran seni arkeologi, klasik, dekoratif, dan kontemporer.
Anda juga mendapatkan berbagai informasi tentang sejarah sosial, sejarah alam, etnografi dan peradaban dunia. Museum ini tidak hanya terfokus pada wawasan seputar Bangladesh, namun juga beberapa wawasan dunia.
Beberapa pameran yang cukup terkenal sebagai koleksi di museum ini adalah karya seni dekoratif detil dan unik dari kayu, emas, dan berbagai logam lainnya. Ada pula koleksi baju zirah yang jarang anda jumpai dari India dipajang di museum ini. Anda juga bisa melihat informasi tentang sejarah Bangladesh dalam meraih kemerdekaan.
Jam Buka
- Sabtu – Rabu: 10.00-17.00
- Jumat: 15.00-20.00
- Kamis tutup
* Jam buka bisa berubah sesuai musim
HTM
- Turis: 100 TK (sekitar Rp 17.000)
6. Jatiya Sangsad Bhaban
Sama hal nya Gedung Putih di tempat wisata di Amerika Serikat, Jatiya Sangsad Bhaban juga merupakan gedung parlemen yang megah di Dhaka, ibukota Bangladesh. Gedung parlemen negara satu ini memiliki arsitektur megah didominasi dengan garis-garis asimetri.
Memberikan kesan seperti gedung futuristik yang biasanya anda lihat di film-film fiksi ilmiah. Dibangun dengan batu bata abu, gedung ini makin tampak agung dan kokoh, melambangkan parlemen Bangladesh yang kuat. Area gedung di kelilingi oleh taman dan kolam air yang menambahan keindahan kawasan Jatiya Sangsad Bhaban. Berkunjung kesini, anda bisa sambil berjalan santai dan menganbil banyak foto dengan latar menarik.
Jam Buka
- Minggu – Kamis: 09.00-17.00
- Jumat dan Sabtu Tutup
7. Shopnopuri Artificial Amusement Park
Satu lagi taman bermain unik dan seru yang bisa kamu kunjungi saat sedang berada di Bangladesh. Kunjungi Shopnopuri Artificial Amusement Park di Dinajpur, Bangladesh. Masuk pintu gerbang taman hiburan, anda akan disambut dengan dua patung besar bidadari berwarna putih yang ikonik. Bisa anda jadikan latar foto sebelum memulai petualangan anda di taman bermain ini.
Daya tarik dari taman hiburan satu ini sebagaian besar karena berbagai patungnya. Berbeda dengan Luna Park Sidney atau Disneyland milik Walt Disney yang lebih ngutamakan hiburan wahana. Tempat wisata di Bangladesh satu ini memiliki konsep taman buatan (artificial) dengan patung-patung berbagai makhluk fantasi. Anda akan dibawah dalam suasana kebun binatang eksotik dengan bebagai hewan fantasi. Mulai dari beberapa jenis dinosaurus, pegasus, burung flamingo, dan masih banyak hewan lainnya. Ada pula area patung-patung ikan buatan muali dari ikan pedang dan jenis-jenis ikan menari lainnya.
Adapula berbagi wahana bermain ramah bagi anak-anak, salah satunya adalah bianglala. Menaiki bianglala bisa menjadi pilihan seru untuk menyaksikan pemandangan taman bermain unik satu ini dengan danau buatannya yang luas dan indah membentang di sisi taman. Anda juga bisa sambil berpiknik untuk makan siang di area taman yang ditumubuhi banyak pohon untuk berteduh.
Jam Buka
Setiap Hari: 09.00-18.00
HTM
- Tiket Masuk: 20 TK (sekitar Rp 3.000)
- Tiket Masuk Taman: 5 TK (sekitar Rp 800)