Setelah mengunjungi tempat wisata Di Bristol, maka kali ini kami menyarankan untuk anda untuk datang ke tempat wisata di York. York atau yang biasanya juga dinamakan Yorkshire merupakan salah satu tempat yang dulu dan mungkin sampai sekarang masih dipercaya sebagai ibu kota Inggris bagian utara.
Hal ini karena di sini banyak memiliki berbagai lokasi yang memang dijadikan sebagai pusat pemerintahan di zaman dahulu. Meskipun sekarang tempat ini bagi sebagian orang masih kalah jika dibandingkan dengan tempat wisata di Reading, namun untuk mereka yang paham sejarah, mereka tetap akan menempatkan tempat wisata di York sebagai yang terbaik.
Di sana memang terdapat berbagai macam tempat wisata yang setiap tahunnya tidak pernah sepi dari para wisatawan mancanegara. Bahkan, ketka anda datang ke sini pada musim panas, anda akan melihat antusiasme yang tinggi dari para wisatawan tersebut. York menjadi salah satu tempat yang direkomendasikan juga bagi mereka yang memanfaatkan jaga travel.
Lalu apa saja tempat wisata di Yorkshire yang terbaik? Di bawah ini akan kami jelaskan secara lengkap kepada anda. Namun, untuk membuat liburan anda semakin nyaman, maka silahkan anda pelajari beberapa tips backpacker ke Inggris. Khususnya bagi anda para backpacker yang berencana ke sini.
1. York Minster
Tempat wisata yang kami sarankan untuk anda kunjungi pertama kali adaah York Minster. Perlu anda tahu bahwa tempat ini bukan hanya sekedar bangunan biasa.
York Minster merupakan sebuah lokasi yang dahulunya digunakan sebagai tempat tinggal biarawati. Bangunan ini pun sudah ada sejak 314 Masehi. Biasa anda bayangkan usianya sampai sekarang.
Namun uniknya, bangunan dari York Minster masih tetap terjaga sampai sekarang. Dan ketika sudah tidak digunakan lagi, maka York Minster dibuka untuk umum. Artinya dijadikan sebagai tempat wisata. Sejak saat itulah banyak wisatawan yang berbondong-bondong datang ke sini.
Mereka yang datang ke York Minster ingin melihat seperti apa bagian dalamnya. Ingin mengetahui seperti apa desain arsitektur yang ada sejak 314 Masehi. Jika anda perhatikan memang desain interior dari York Minster menggunakan desain gotic yang mulai populer di abad ke 13. Anda nanti akan mendapatkan kesempatan untuk mengunjungi seluruh bagian yang ada di York Minister.
2. Tembok Abad Pertengahan
Tempat wisata kedua yang akann kami jelaskan adalah sebuah tembok yang membentang di kota York.
Tembok ini sekilas memang memiliki nama seperti Tembok Besar Cina. Akan tetapi, Tembok Abad Pertengahan sudah tentu berbeda meskipun pada dasarnya juga sama-sama digunakan sebagai tempat wisata dan juga sebagai lokasi untuk berjalan-jalan.
Tembok Abad Pertengahan dibangun pada abad ke 14 yang mana desainnya merupakan gabungan dari berbagai desain romawi asli. Untuk panjang dari Tembok Abad Pertengahan kurang lebih mencapai 3 mil.
Selain itu, nanti anda juga akan menemukan sebuah gerbang tua yang berjumlah empat. Keempat the old gate atau gerbang tua tersebut antara lain Biksu Bar, Walmgate Bar, Micklegate Bar, dan juga Bootham Bar.
Keempat gerbang tersebut hadir dengan ciri khasnya masing-masing. Tentu Tembok Abad Pertengahan merupakan salah satu lokasi wisata yang tidak boleh anda lewatkan. Anda harus benar-benar berkunjung ke sini jika anda ingin mendapatkan sebuah tempat wisata yang mengagumkan seperti The great wall yang ada di China.
Sekedar informasi bahwa di Tembok Abad Pertengahan juga ada beberapa tempat yang menjual oleh-oleh khas London atau Inggris yang nanti bisa anda bawa pulang untuk anda hadiahkan kepada keluarga maupun juga teman-teman anda.
3. Clifford Tower
Clifford Tower atau Menara Clifford merupakan tempat wisata di York yang juga kami sarankan untuk anda kunjungi.
Clifford Tower berlokasi di Skeldergate Bridge dan juga Fishergate yang dahulu dibangun dari kayu oleh seseorang sangat terkenal pada masa itu yakni Normandia pada tahun 1068.
Sampai sekarang, Clifford Tower masih dijaga dengan baik dan bangunannya pun seolah-olah tidak mengalami kerusakan sama sekali meskipun memang sebenarnya sudah dilakukan berbagai perawatan untuk tetap menjaga struktur bangunannya. Sekedar informasi bahwasanya tujuan dari pembangunan Clifford Tower adalah sebagai pengganti dari benteng kayu.
Selain digunakan sebagai pengganti benteng kayu, Clifford Clifford Tower atau Clifford Castle merupakan lokasi yang biasanya didatangi raja untuk melihat beberapa orang yang sudah siap untuk dieksekusi. Maka dari itu, tempat ini bukan hanya memberikan sejarah dari desain bangunannya, melainkan anda juga akan sedikit merasakan hawa yang terasa karena memang di sini merupakan lokasi eksekusi bagi beberapa orang.
Namun anda jangan khawatir, suasana tersebut akan terasa biasa saja dan malah menakjubkan jika anda datang ke sini beramai-ramai. Anda bisa mengajak saudara maupun teman-teman anda untuk berlibur bersama ke Menara Clifford.
4. Museum Istana York
Bagi anda yang ingin datang ke lokasi yang menyajikan berbagai koleksi benda-benda bersejarah, maka kami sarankan agar anda datang ke Museum Istana York.
Anda akan mendapatkan berbagai informasi unik, seperti bagaimana cara hidup masyarakat yang ada di Inggris di jaman dahulu. Desain yang dimiliki oleh Museum Istana York bergaya victoria.
Selain itu, anda juga akan menemukan beberapa toko yang menjual mainan untuk anak-anak anda maupun peralatan yang lainnya. Perlu anda tahu bahwasanya Museum Istana York pertama kali dibangun pada abad ke 17 dan awalnya hanya digunakan sebagai istana alias tempat tinggal. Namun setelah tidak ditempati lagi, maka Museum Istana York diijadikan sebagai objek wisata.
Semenjak itulah maka Museum Istana York menjadi salah satu tempat wisata yang selalu ramai dikunjungi para wisatawan dari berbagai penjuru dunia. Mereka penasaran mengenai seperti apa bangunan dalam dan apa saja barang-barang peninggalan di sini.
5. Shambles
Shambles merupakan tempat wisata di York yang konsepnya berbeda dengan keempat tempat wisata yang sudah kami jelaskan sebelumnya.
Shambles merupakan gang atau jalan sempit yang dibangun pada abad ke 14 yang mana di jalan sempti tersebut terdapat berbagai bangunan yang terbuat dari kayu dengan posisi menjorok yang begitu indah. Dahulu, Shambles lebih dikenal dengan sebutan The great flesh shambles.
Penyebutan tersebut tidak lepas dari banyaknya toko daging maupun juga kiosnya. Sekarang, Shambles sudah disulap sebagai restoran, tempat menjual aneka minuman, toko, dan bahkan butik. Anda bisa mencicipi makanan khas Inggris yang halal di Shambles. Tentu harganya pun tidak terlalu mahal sehingga anda bisa membelinya meskipun anda datang ke York dengan budget tidak terlalu banyak.
Shambles merupakan salah satu tempat yang akan memuaskan dahaga anda yang hobi berkunjung ke beberapa tempat makan di suatu negara. selain itu, Shambles juga akan memuaskan dahaga anda yang hobi berburu pakaian karena seperti yang kami jelaskan tadi bahwa di sini terdapat butik.
Demikian penjelasan yang bisa kami sampaikan mengenai apa saja tempat wisata di York. Di bawah ini kami masih akan memberikan beberapa referensi lain seputar tempat wisata yang juga ada di York.
- Jorvik Viking Center
- Museum Kereta Api Nasional
- Castle Howard
- Museum dan Kebun Yorkshire
- Stonegate dan Burley Hall
- Sungai Ouse
- Gereja York
- Beverley
- Yorkshire Wolds Way
- Museum Udara Yorkshire
- Yorkshire Music Festival