Jepang

7 Tips Jalan Jalan Ke Jepang Musim Dingin Yang Wajib Diketahui

Jepang adalah negara sub tropis yang terdiri dari 4 musim. Biasanya wisatawan datang ke Jepang pada musim panas, semi, atau gugur. Dan musim dingin adalah low season untuk liburan. Walau demikian, masih ada saja wisatawan yang justru ingin ke Jepang di musim dingin. Karena di negara ini bisa terjadi hujan salju. Anda ingin jalan jalan ke Jepang musim dingin? Berikut beberapa tips yang perlu diketahui.

1. Cuaca Winter di Jepang

Sebelum memutuskan untuk pergi ke Jepang di musim dingin, ada baiknya jika mengetahui gambaran umum musim dingin di Jepang. Yang namanya musim dingin, tentu suhu udara akan lebih dingin dari musim lainnya.

Di beberapa wilayah Jepang, bahkan ada yang turun salju. Musim dingin ini sendiri tiba pada sekitar bulan Desember hingga Februari. Rata-rata suhu durada di siang hari mencapai 12 derajad celcius. Namun di malam harinya, suhu akan lebih dingin, dan bahkan mencapai 2-3 derajad celcius.

Selain itu, kelembaban udara ketika musim dingin hanya sekitar 30%. Itu artinya udara akan lebih kering dari biasanya.

2. Pemandangan Winter di Jepang

Jika ingin jalan jalan ke Jepang musim dingin, Anda perlu mengetahui juga suasana yang akan didapatkan. Di beberapa tempat, khususnya yang dituruni hujan salju, pemandangan akan berubah menjadi putih. Namun tidak semua kawasan akan mendapatkan hujan salju. Kota Wisata Di Jepang seperti Tokyo, Fukuoka, dan Osaka jarang bersalju.

Bagian utara Jepang biasanya akan turun salju lebih dulu. Kawasan ini seperti Hokkaido, Aomori, Akita, Iwate, Miyagi, Fukushima, Yamagata, dan sekitarnya. Salju di kawasan utara Jepang ini bisa turun mulai akhir Oktober hingga November.

Pada sekitar bulan November hingga Desember, kawasan Niigata, Toyama, Ishikawa, Nagano, dan Fukui adalah tempat terbaik untuk menikmati pemandangan bersalju. Sementara itu, kawasan lain yang tidak turun salju masih menarik untuk dieksplorasi. Misalnya dengan berkunjung ke daerah pegunungan di Kyoto. Beberapa dataran tinggi di sana kadang masih turun salju dan menjadi Tempat Wisata Di Jepang Musim Dingin yang eksotis.

3. Makanan Khas Winter di Jepang

Wisata Musim Dingin Di Jepang adalah musimnya ikan. Di Jepang akan lebih banyak ditemui menu serba ikan ketika musim dingin tiba. Maka dari itu salah satu tips jalan jalan ke Jepang musim dingin adalah wisata kuliner khas winter.

Beberapa jenis ikan yang banyak beredar ketika musim dingin antara lain sarden, makarel, kod, dan semisalnya. Ikan-ikan ini tentunya memiliki gizi yang tinggi. Tidak hanya ikan, hasil laut lainnya pun cukup banyak. Beberapa bahan makanan yang sering ditemui seperti telur ikan, kepiting, lobster, nori, hingga tiram. Untuk hasil sayur dan buah, banyak beredar sawi putih, bayam, lobak, jeruk, dan apel.

Makanan yang wajib dibeli adalah nabe. Nabe ini merupakan makanan dari hasil rebusan sayur dan ikan-ikanan yang kemudian dimakan dengan kuah hangat. Sangat cocok untuk melengkapi udara dingin.

4. Pakaian saat Musim Dingin di Jepang

Tips jalan jalan ke Jepang musim dingin berikutnya tentu adalah masalah pakaian. Karena suhu udara di musim dingin sangat dingin, maka pakaian yang wajib dikenakan adalah pakaian hangat. Apalagi jika Anda berencana mengunjungi kawasan-kawasan yang bersalju.

Gunakan pakaian hangat yang berlapis-lapis. Kemudian di bagian luarnya, gunakan jaket yang cukup tebal. Sebisa mungkin, gunakan jaket yang tahan angin dan tahan air. Seperti jaket gunung atau jaket outdoor.

Jangan lupakan juga topi rajut untuk melindungi telinga dari terpaan suhu dingin. Masker dan sarung tangan juga diperlukan untuk menjaga tubuh tetap hangat. Syal pun bisa dimanfaatkan untuk menghindari angin dingin di area leher. Sepatu sebaiknya gunakan yang tertutup. Jangan lupa gunakan kaos kaki yang tebal juga.

5. Perawatan Kulit selama Winter di Jepang

Tips Jalan-Jalan ke Jepang berikutnya adalah tentang kesehatan tubuh dan kulit yang tetap harus dijaga walau sedang traveling. Di atas sudah dijelaskan bahwa musim dingin adalah musim yang kering. Kelembaban udara hanya sekitar 30%, sehingga akan berdampak pada kulit. Kulit bisa jadi kering. Bibir pun bisa jadi akan pecah-pecah.

Untuk mengatasi hal ini, selalu bawalah lotion untuk melembabkan kulit. Untuk bibir, bawa juga lipbalm atau semisalnya. Walau berwisata, tentu kesehatan dan kenyamanan untuk tubuh tetap perlu untuk diperhatikan.

Jangan lupa juga untuk selalu membawa air minum. Tujuannya untuk mengurangi risiko dehidrasi. Karena di musim dingin, banyak orang yang tidak sadar bahwa tubuhnya sedang dehidrasi. Lebih baik membawa termos portable untuk membawa minuman hangat. Itu sangat membantu.

6. Kegiatan Wisata Unik khas Winter di Jepang

Jangan menganggap bahwa musim dingin akan membuat kegiatan wisata menjadi terbatasi. Karena ternyata masih ada banyak alternatif wisata unik yang bisa Anda lakukan di Jepang.

Misalnya dengan menikmati ski di resor ski yang dibuka selama musim dingin. Selain ski, permainan salju lainnya juga bisa dilakukan, misalnya tubing, snowboarding, hingga snow rafting. Salah satu yang terkenal adalah Kiroro Resort dan Niseko United Ski Resort yang ada di Hokkaido.

Anda juga bisa mengunjungi pemandian air panas yang terkenal di Jepang dan memang banyak dibuka saat winter datang. Salah satu kawasan terkenal untuk wisata mandi air panas adalah Arima Onsen di pegunungan Rokko.

Anda juga bisa mengunjungi spot-spot terbaik untuk menikmati Gunung Fuji dari kejauhan. Karena di musim dingin, Gunung Fuji akan nampak lebih cantik dan lebih putih.

7. Tempat Wisata Musim Dingin di Jepang

Setiap musimnya, Jepang memiliki rekomendasi tempat wisata yang terbaik untuk dikunjungi. Demikian pula di musim dingin. Ada beberapa Tempat Wisata Di Jepang Saat Musim Dingin dan festival yang bisa dinikmati oleh wisatawan agar kegiatan wisata menjadi lebih menarik.

Sapooro merupakan salah satu tempat terbaik untuk dikunjungi di musim dingin. Di sana biasanya akan digelar Sapporo Snow Festival, yaitu di bulan Februari selama 1 pekan.

Spot terbaik di Sapporo yang bisa dikunjungi adalah Odori Site, Tsudome Site, dan Susukino Site.

Aomori merupakan area terdingin di Jepang dan saljunya turun paling lebat. Anda bisa mengunjungi Aomori dan menikmati sensasi hujan salju lebat. Ada beberapa spot yang menarik untuk dikunjungi, misalnya Tsugaru Stove Train, Pegunungan Hakkoda, atau Danau Juniko.

Hakuba adalah tempat terbaik untuk menikmati fasilitas ski kelas dunia. Karena di sana terdapat 11 resort yang terkenal untuk main ski.

Shirakawa juga menjadi tempat terbaik untuk menikmati wisata musim dingin di Jepang. karena di sana terdapat desa yang cantik dengan rumah tradisional yang akan menjadi putih selama hujan salju terjadi.

Demikianlah beberapa tips jalan jalan ke Jepang musim dingin yang perlu diketahui. Semoga bisa memberikan referensi yang bermanfaat untuk Anda. Selamat berlibur.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago