Makanan Halal Di Jepang – Bisa Jalan-jalan ke Jepang merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi sebagian wisatawan Indonesia. Banyak sekali tempat wisata di jepang yang menarik untuk dikunjungi, seperti Kuil Fushimi Inari Taisha, Sensoji, Tokyo Disney Sea , Akuarium Osaka Kaiyukan dan masih banyak lagi. Jepang juga terkenal dengan masakanya yang lezat. Jika anda pecinta kuliner, mungkin Negara ini bisa jadi menjadi surga bagi anda untuk bisa mencicipi berbagai masakan yang otentik dan lezat.
Namun, Bagi anda yang beraga muslim, Anda harus cukup berhati-hati dalam mencicipi makanan yang tersebar di Negara ini. Karena Jepang sendiri mayoritas penduduknya beragama Shinto dan Budha. Dan hanya sedikit sekali yang beragama muslim. Jadi banyak sekali makanan dan restoran yang menjual masakanya dengan menggunakan daging babi, atau bahan lain yang dibuat dari babi.
Tentunya bukanlah perkara mudah untuk mencari makanan halal di Jepang. Jadi berikut kami sajikan makanan hahal di jepang Terfavorit yang bisa cicipi saat di Jepang.
1.Chankonabe
Namun saat ini, Chankonabe juga dapat anda nikmati dalam varian daging sapi dan ikan. Meskipun pegulat sumo tradisional tidak makan versi ini, karena dulu para pesumo tidak makan daging hewan berkaki empat, karena dipercaya bisa menyebabkan kekalahan saat bertanding, sementara ikan bahkan tidak memiliki kaki untuk membawa beratnya sendiri. Selain halal, Chankonabe juga enak dan memiliki banyak kandungan gizi.
2.Nikazana
Masakan Halal Jepang yang satu ini terbuat dari ikan yang direbus hingga empuk. Biasanya Nizakana disajikan dengan menggunakan tsuyu, yaitu sejenis sup khas jepang. Untuk menghilangkan bau amis yang kuat pada ikan, para koki biasanya menggunakan teknik shimofuri. Teknik ini juga digunakan untuk menghilngkan rasa lemak ketika makan ikan dan mencegah kaldu sup menjadi keruh. Anda bisa menemukan Nizakana di beberapa restoran tradisional di jepang. Anda juga bisa menikmatinya dengan nasi.
3.Udon
4.Sushi
Salah satu restoran populer sushi halal berada di Asakusa, yaitu sushi ken.
5.Soba Mie
Mie Soba adalah mie yang terbuat dari tepung gandum, kira-kira setebal spageti, dan disiapkan dalam berbagai hidangan panas dan dingin . Hidangan soba sangat populer dan mudah anda temukan di berbagai restoran di Jepang. Karena kebanyakan mie soba cenderung rapuh, banyak restoran menambahkan tepung gandum saat menyiapkan mie mereka. Biasanya miea soba dimakan dengan kecap berbahan dasar kedelai (tsuyu). Hidangan mie soba biasanya dihargai antara 500 yen dan 1000 yen
6.Tempura
Jika anda makan tempura di restoran besar biasanya berharga 5000 yen atau lebih. Namun, anda bisa mencicipinya di kedai-kedai dengan harga yang lebih murah, biasanya disajikan dengan set makanan dan mangkuk beras tendon dengan harga 800 hingga 1500 yen.
7.Shabu
Shabu merupakan jenis daging irisan tipis yang kemudian dicelupkan kedalam air panas dan juga beberapa saus khas yang lezat. Biasanya disajikan dengan telur dan sayuran. Salah satu restoran Shabu yang populer adalah Hinakasaka Jisan yang terletak di Shibuya, Tokyo. Hanasaka Ji-san menyajikan menu shabu halal dimana terdapat lebih dari 500 pelanggan Muslim setiap bulanya. Anda bisa memilih beberapa paket Shabu-shabu sesuai dengan budget anda yang bisa anda pesan dahulu via telefon. Harga mulai dari 2500 Yen hingga 18500 yen.
8.Kari
Kari Jepang adalah hidangan yang sangat populer di Jepang. Kare tersedia di berbagai restoran di jepang. Salah satu restoran yang paling terkenal di Jepang adalah Coco Ichiban. Restoran ini telah secara resmi membuka restoran kari bersertifikat halalnya di Jepang. Terletak di distrik Akihabara, Tokyo. Dicat dengan warna dominan hijau, yang merupakan salah satu ciri khas resto kari di Jepang. Restoran ini adalah satu-satunya restoran CoCo Ichibanya yang bersertifikat halal. Disini, anda juga memilih topping kari favorit Anda dan juga memilih tingkatan bumbu sesuai selera Anda dari level 1 hingga level 10.
9.Mie Ramen
Masakan satu ini sangat populer di kalangan orang Indonesia, Ya makanan ini adalah makanan favorit naruto, salah satu kartun jepang yang tayang di Indonesia. Namun, kebanyakan masakan ramen di Jepang menggunakan kaldu dari daging babi. Namun, ada beberapa restoran yang menggunakan bahan-bahan yang halal,seperti Naritaya yang tersebar di beberapa kota besr di Jepang, dn Shinjuku Gyoen sebuah kedai kecil ramen di Osaka.
10.Yakiniku
Yakiniku merupakan masakan daging yang dipanggang seperti Barbeque. Anda bisa memanggangnya sendiri karena penyajianya juga langsung menggunakan tungku panggang. Salah satu restoran yang menjual Yakiniku halal paling populer adalah Gyumon dan Gyu kau yang bisa anda temukan di Akasuka.
Dan diatas merupakan 10 makanan hahal di jepang yang bisa anda cicipi. Biasanya restoran yang menjual makanan halal tercantum logo halal di banner nya. Namun,jika anda tidak menemukanya, anda bisa menanyakan perihal bahan yang dipakai. Namun, kebanyakan masakan diatas sudah mewakili masakan khas jepang yang halal.
Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…
Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…
Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…
Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…
Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…
Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…