Hi sobat – sobat sekalian, bagi anda para wisatawan yang berbahagia, tentunya jika kalian bepergian ke suatu tempat yang baru atau sedang berlibur pastinya kalian akan tergoda untuk mencicipi makanan khas daerah tersebut. Memang pada umumnya setiap negara memiliki khas makanan – makanan sendiri – sendiri, namun biasanya di daerah timur tengah makanan yang dimiliki di benua tersebut hampir sama, contohnya seperti oleh – oleh makanan khas arab dengan makanan khas turki.
Bagi kalian yang sedang berlibur ke daerah timur tengah khususnya di Tunisia jangan heran jika kalian menemui beberapa makanan yang hampir sama seperti di negara Mesir ataupun negara Arab. Makanan – makanan disana pada umumnya akan memiliki aroma rempah – rempah yang lebih dominan daripada yang lainnya.
Berikut akan dijelaskan beberapa makanan khas Tunisia :
- Tajin Sibnekh
Makanan khas Tunisia ini di buat dari olahan daging ayam. Sekilas makanan ini memang terlihat seperti kare ayam yang ada di Indonesia. Tidak hanya terbuat dari olahan daging ayam, pada masakan ini juga ditambahkan potongan telur rebus. Bedanya tajin sibnekh dengan kare ayam di Indonesia adalah cara memasaknya, makanan ini di panggang ya para viewers bukan hanya di rebus seperti yang ada di Indonesia.
Masakan ini sangat digemari oleh berbagai kalangan penduduk di Tunisia. Bahkan pada bulan ramadhan makanan ini sering kali dijadikan icon atau tradisi untuk menu berbuka ataupun menu sahur. Tidak hanya itu makanan ini biasa juga dijajakan di berbagai pusat tempat wisata di Tunisia. Makanan ini juga sedikit mirip dengan makanan khas maroko yang dominan menggunakan rempah – rempahnya.
- Tunisia Brik
Kalau dibilang makanan berat sepertinya tidak, namun tunisia brik juga bukan makanan ringan atau cemilan. Makanan ini terbuat dari telur utuh, tomat, mayones, keju mozarella, dan ikan gindara, dan semuanya ini dibungkus berbentuk segitiga lalu digoreng. Hidangan ini nantinya akan memiliki tekstur kriuk yang renyah dan gurih terlebih lagi terdapat lelehan keju mozarella dan mayones yang keluar ketika digigit.
Kebanyakan di restoran – restoran akan menyediakan atau menawarkan tingkat kematangan telur sesuai selera. Kalian dapat memesannya dengan telur yang matang ataupun telur yang setengah matang. Cara memakan hidangan ini biasanya disantap langsung menggunakan tangan dan di cocol ke dalam mangkok yang dilengkapi dengan saos dan sambal.
- Menchouia Salad
Nah makanan yang satu ini sangat populer di negara tersebut, jika kalian sedang berjalan – jalan di tempat – tempat wisata di tunisia maka kalian akan dengan mudah menemukan makanan ini. Ya ini adalah salad, namun bukan seperti yang kalian bayangkan seperti salad pada umumnya.
Makanan ini terbuat dari berbagai sayuran, tomat, bawang putih, bawang bombay, terong yang di panggang bersamaan dan di hancurkan dalam satu wadah yang dipanggang. Biasanya masakan ini di lengkapi dengan ikan tuna ataupun telur rebus sebagai pengenyangnya. Tidak lupa ditambahkan lada dan berbagai rempah – rempah yang membuat makanan ini menjadi sangat enak.
- Shaksouka
Makanan yang bernama shaksouka ini merupakan makanan khas Tunisia yang populer. Jika di Indonesia rasanya sudah sangat familiar dengan memakan telur ceplok dengan nasi, namun di Tunisia telur ceplok ini dimasak dengan berbagai varian sehingga memiliki rasa yang mantap untuk dikonsumsi masyarakat ataupun para wisatawan di sana.
Shaksouka ini terbuat dari telur ceplok yang diberi saos yang terbuat dari tomat, cabai, bawang bombay, dan lada, bahkan beberapa diantaranya menggunakan jintan putih, dan berbagai rempah – rempah seperti makanan khas India. Kalian dapat memesannya sesuai selera anda jika menginginkan telur ceplok setengah matang ataupun matang.
- Lablabi
Tidak perlu khawatir jika kita ingin merasakan hidangan ini, lablabi adalah hidangan yang tergolong murah dan terjangkau untuk para wisatawan di Tunisia. Makanan ini terbuat dari bahan olahan kacang kedelai yang dibuat semacam sup bawang putih dan diatasnya diberi irisan roti kering kecil – kecil.
Sebagian restoran ada yang membuatnya lebih variatif, ada yang dicampur dengan berbagai campuran sayuran seperti buncis dan sayur – sayuran yang lain. Memang di dalam makanan ini tidak terdapat daging ataupun telur seperti makanan – makanan sebelumnya, namun jika mencicipi hidangan ini akan terasa enak untuk menghangatkan badan.
Namun jika kalian tidak merasa kenyang untuk menyantap hidangan ini, kalian juga dapat me request untuk ditambahkan daging ataupun telur rebus didalam hidangan tersebut, tentunya harganya pun juga bertambah dan ini adalah salah satu rekomdasi makanan yang wajib bagi wisatawan cicipi.
- Maqluba
Makanan yang satu ini sangat mirip sekali dengan makanan yang terdapat di Arab, ya namanya adalah maqluba. Maqluba adalah makanan tradisional di negara – negara timur tengah dan termasuk negara Tunisia. Rasanya yang enak dan harganya yang cukup terjangkau membuat makanan ini banyak dinikmati oleh masyarakat dan wisatawan di Tunisia.
Hidangan ini terbuat dari olahan daging, nasi, dan berbagai macam sayuran yang di tumis. Cara penyajiannya pun sangat berbeda dengan makanan lainnya. Semua bahan masakan diletakkan di sebuah wadah cetakan dan disusun sedemikian rupa, setelah itu dibalik dan dikeluarkan dari cetakan, yang pada akhirnya susunannya menjadi nasi yang berada di lapisan paling bawah, setelah barulah daging dan berbagai macam tumisan sayur.
- Mloukhia
Makanan yang satu ini jika dilihat dari penampilan memang kurang semenarik seperti yang lainnya, namun jangan salah mloukhia memiliki cita rasa yang sangat nikmat dan unik. Jika di indonesia memang terlihat seperti rawon, yang membuat beda adalah sup ini memiliki tekstur berlendir.
Sup ini terbuat dari olahan daging domba ataupun ayam yang direbus dengan daun corchorus olitorius atau kalau di Indonesia daun ini dikenal daun salam. Penyuguhan masakan ini biasanya di temani oleh lemon atau irisan jeruk nipis karena sup ini memiliki rasa agak pahit tapi juga segar.
Untuk harga tidak perlu khawatir, sup ini tergolong murah. Selain memiliki tekstur yang berlendir, makanan ini seperti gule yang memiliki ampas di dalam supnya, jadi tidak benar – benar pure bening dan cair. Jika anda ingin mencobanya cukup datangi restoran – restoran yang ada di Tunisia, banyak yang menjual makanan ini.
- Osbane
Kira – kira makanan ini terbuat dari olahan apa ya? jika kalian menilai ini adalah bakso, salah. Makanan ini terbuat dari olahan jeroan sapi atau domba seperti hati, usus, ataupun paru yang dicampur dengan nasi dan dibentuk seperti sosis dalam ukuran besar.
Makanan ini sering dikenal sebagai sosis khas tunisia. Rasanya sangat nikmat, terlebih lagi racikan rempah yang dicampur didalamnya sangat membuat lidah bergoyang. makanan ini mirip dengan makanan khas mesir.
Bagi kalian yang ingin mencobanya ada baiknya memesan satu porsi dulu karena memakan osbane sangat mengenyangkan. Banyak restoran yang menghidangkan osbane dengan kuah kaldu seperti kari ataupun gule.
Jadi makanan mana yang kalian ingin cicipi ketika berlibur ke Tunisia??