Uni Emirat Arab

6 Tempat Belanja Murah Di Dubai Terpopuler Yang Wajib Dikunjungi

Tidak lengkap rasanya pergi berwisata tanpa belanja. Terkait hal tersebut, terdapat salah satu tempat wisata di Uni Emirat Arab yang menyediakan tempat belanja terbaik. Ya, itulah Dubai. Dubai terkenal sebagai surganya belanja. Para penggemar belanja akan menemukan banyak hal di kota ini. Sampai-sampai banyak wisatawan yang mengatakan bahwa Dubai adalah kota dengan pengalaman belanja terbaik.

Kota ini mempunyai berbagai macam pertokoan dari mulai mall hingga pasar tradisional. Sebutan untuk pasar tradisional di Dubai adalah Souk yang merupakan bahasa Arab dari kata itu sendiri. Di Souk inilah Anda dapat merasakan nikmatnya belanja murah. Ada bermacam-macam barang yang tersedia di Souk seperti makanan, minuman, rempah-rempah, kain, sepatu, pakaian, perhiasan, dan kerajinan tangan buatan lokal.

Ada tips menarik yang harus harus Anda ingat saat belanja di Souk yaitu jangan lupa untuk menawar. Tawarlah harga mulai dari yang terendah yaitu 50% dari harga awal.

Selain Souk, masih ada tempat belanja murah di Dubai lainnya yang tidak kalah menarik. Tempat-tempat ini tidak hanya menyediakan barang-barang belanja, tapi juga keunikan budaya lokal, kenyamanan, dan keindahan pasar. Berikut ulasan mengenai tempat-tempat belanja murah di Dubai:

  1. Textile Souk

Textile Souk berlokasi di Bur Dubai, dekat stasiun Bur Dubai Abra. Tempat ini memiliki jam buka dari hari Sabtu hingga Kamis pukul 08.00-13.30 dan 16.00-21.00 waktu setempat. Textile Souk dipenuhi dengan bangunan tua khas Dubai yang cantik dan menarik. Ada berbagai macam barang yang dijual seperti kain, sepatu, aksesori, lampu warna-warni, pashmina, dan kaftan. Barang-barang tersebut tersedia dalam warna cerah dan mencolok. Anda juga dapat merasakan sentuhan bermacam-macam tekstur kain seperti velvet, suede, sutra, dan katun.

Selain barang-barang yang telah disebutkan, Anda juga dapat menemukan parfum, teh herbal, karpet, dan bantal. Kisaran harga yang ditawarkan mulai dari 5 dirham atau sekitar 18.500 rupiah. Sambil berbelanja Anda dapat memandangi keindahan sungai kecil Deira yang berada tepat di sebelah Textile Soux. Anda juga dapat membaca tempat belanja murah di Shanghai sebagai referensi dari kota yang menjadi surga belanja wisatawan.

Untuk mencapai Textile Soux menggunakan kereta Metro Dubai, Anda dapat pergi ke stasiun Metro Dubai terdekat, kemudian menaiki kereta di jalur hijau, lalu turun di stasiun Al-Fahidi zona 5, dan berjalan menuju Textile Souk dalam waktu sekitar 10 menit. Jarak antara stasiun Al-Fahidi dengan Textile Souk adalah 800 m.

  1. Spice Souk

Tempat belanja murah di Dubai selanjutnya adalah Spice Souk. Pasar tradisional yang satu ini merupakan rumah bagi rempah-rempah kering khas Arab. Di dalamnya terdapat berbagai macam bumbu seperti jahe, kunyit, kayu manis, dan cabai. Selain bumbu, Spice Souk juga menyediakan herbal, aneka teh dan kopi, kemenyan, kacang-kacangan, buah kering, dan susu unta.

Banyaknya bumbu serta rempah yang berada di tempat ini menimbulkan aroma yang kuat saat memasukinya. Para wisatawan yang mengunjungi pasar ini mengatakan bahwa berkunjung ke Spice Souk adalah pengalaman aromatik yang menyenangkan. Tempat ini juga sangat cocok bagi pecinta kuliner. Jadi bagi Anda yang menyukai masakan berbumbu kuat seperti makanan khas India, Anda dapat mengunjungi Spice Souk dan membeli bahan-bahannya.

Spice Souk terletak di Deira dan berdekatan dengan Gold Souk. Tempat ini buka pada hari Sabtu hingga Kamis mulai pukul 10.00-22.00 dan hari Jumat pukul 16.00-22.00. Untuk mencapai Spice Souk dari Textile Souk cukup menggunakan bus. Anda dapat berjalan menuju halte Bus Metro Al-Ghubaiba, kemudian menaiki bus C9, lalu turun di Old Souk Deira-02, dan berjalan sekitar 4 menit ke Spice Souk. Cara lainnya untuk sampai ke Spice Souk adalah dengan manaiki Abra atau kapal tradisional yang digunakan untuk menyeberangi Deira Creek. Biaya menaiki kapal ini hanya 1 dirham saja.

  1. Gold Souk

Destinasi Souk berikutnya adalah Gold Souk. Jika sudah pergi ke Spice Souk, jangan ragu untuk mampir ke Gold Souk. Gold Souk hanya berjarak beberapa blok dari Spice Souk sehingga dapat ditempuh dengan berjalan. Gold Souk buka pada hari Sabtu hingga Kamis dari pukul 10.00-22.00 dan Jumat pukul 16.00-22.00.

Sesuai namanya pasar ini menjual emas dalam bentuk berbagai macam perhiasan. Faktanya Gold Souk menjadi rumah bagi lebih dari 300 pengecer dan sekitar 20% emas dunia melewati pasar ini. Selain emas, Gold Souk juga menjual platinum, intan, mutiara, dan perak. Tempat ini tidak kalah menarik dengan salah satu tempat wisata di Inggris yaitu Windsor Castle yang juga menyediakan aneka perhiasan dan pakaian.

Anda tidak perlu khawatir mengenai keaslian barang di tempat ini, sebab pemerintah telah mengontrol dengan ketat mengenai kualitas barang yang dijual beserta identitas penjualnya. Jadi tempat ini adalah tempat sempurna bagi Anda yang hendak berburu perhiasan, baik untuk dipakai sendiri maupun dibeli sebagai kado. Mengenai harga, tempat ini memiliki perbedaan sampai 5 juta rupiah lebih murah dari harga seharusnya.

  1. Khan Murjan Souk

Khan Murjan Souk adalah tempat belanja murah di Dubai yang menawarkan keindahan bangunan sekaligus kenyamanan berbelanja. Saat Anda memasuki pasar ini Anda akan disambut dengan air mancur khas Turki dan melewati pintu kayu dengan ukiran indah. Dibanding pasar, tempat ini cenderung lebih mirip galeri seni.

Desain interior Khan Murjan Souk terinspirasi dari dekorasi budaya Arab abad 14. Luasnya sekitar 50.000 kaki persegi yang terdiri atas dua lantai dan 4 bagian yaitu Syria, Turki, Maroko, dan Mesir. Setiap bagian didesain sesuai dengan gaya arsitekturnya masing-masing.

Di dalam pasar ada sekitar 100 toko yang menjual berbagai macam produk dan kerajinan tangan seperti karpet, permadani, parfum, mebel, barang antik, perhiasan, abaya, barang seni, herbal, rempah-rempah, dan kaligrafi. Di bagian utama pasar Anda juga dapat menemukan restoran Khan Murjan. Restoran ini menyediakan berbagai makanan dari Timur Tengah seperti masakan khas Maroko, Lebanon, Iran, Mesir, dan Turki.

Khan Murjan Souk terletak di Wafi dan dapat diakses melalui Wafi Mall. Tempat ini dibuka setiap hari, yaitu Sabtu hingga Rabu pukul 10.00-22.00 dan Kamis hingga Jumat pukul 10.00-24.00. Untuk mencapai tempat ini Anda dapat menggunakan kereta Metro Dubai dan turun di stasiun Metro Dubai Healthcare City pada jalur hijau, lalu berjalan sebentar menuju pasar.

  1. Dragon Mart

Setelah puas berkeliling Souk, Anda dapat mengunjungi mall bernama Dragon Mart. Saat ini terdapat dua Dragon Mart, yaitu Dragon Mart dan Dragon Mart 2. Pada dasarnya mall ini adalah pusat dari produk China terbesar di Dubai. Mall ini memiliki bentuk bangunan unik seperti naga.

Dragon Mart mempunyai luas sebesar 150.000 m2 yang terbagi ke dalam 7 zona dengan lebih dari 3.500 outlet. Outlet-outlet ini menyediakan berbagai produk seperti peralatan rumah tangga, peralatan kantor, bahan bangunan, mesin, dan pakaian. Sementara itu Dragon Mart 2 memiliki luas 1.000.000 kaki persegi dengan 1.000 toko di dalamnya. Dragon Mart adalah tempat yang menyenangkan untuk berbelanja barang, sedangkan Dragon Mart 2 lebih sering dikunjungi untuk dinikmati makanannya.

Dragon Mart berlokasi di jalan Al-Awir, yang dapat dicapai dalam waktu 20 menit dari Bandara Internasional Dubai dan 40 menit dari Pelabuhan Jebel Ali. Tempat ini buka setiap hari pada pukul 10.00-24.00.

  1. Global Village

Global Village adalah tempat belanja musiman yang sangat populer di Dubai. Jika Anda ingin berbelanja di pasar ini kunjungilah Dubai pada musim dingin. Selain karena kondisi Dubai lebih nyaman dengan temperatur sekitar 22o pada siang hari, Anda juga bisa menikmati pasar yang hanya diselenggarakan selama 5 bulan di musim dingin ini.

Global Village ibarat Pekan Raya Jakarta di Indonesia, namun menawarkan pengalaman yang lebih berkesan dan tak terlupakan. Isinya merupakan kios-kios belanja dengan harga murah. Tempat ini memiliki sekitar 3.500 kios yang menyediakan konsep 75 budaya dalam 27 pavilion negara berbeda. Jadi Anda dapat merasakan pengalaman belanja ke beberapa negera hanya dalam satu tempat.

Tempat belanja murah di Dubai yang satu ini juga menampilkan berbagai pertunjukan menarik mulai dari tari-tarian seluruh dunia hingga pertunjukan musik yang menakjubkan. Anak-anak juga bisa bermain dengan senang karena tersedia playground besar yang mempunyai banyak permainan seperti komedi putar dan roller coaster. Tempat ini mengingatkan Anda kepada salah satu tempat wisata di Jepang yang populer yaitu Disneyland.

Global Village dibuka pada hari Sabtu hingga Rabu dari pukul 16.00-24.00 dan Kamis hingga Jumat pukul 16.00-01.00. Tempat ini berlokasi di Jalan Sheikh Mohammed Bin Zayed yang berada di sebelah timur Arabian Ranches.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago