Thailand

8 Wisata Murah Di Bangkok Yang Wajib Dikunjungi

Bukan cerita baru, kalau wisata murah di Bangkok itu sangat menggiurkan. Apalagi untuk kita yang lokasinya tidak terlalu jauh dengan Thailand. Banyak maskapai penerbangan yang menawarkan harga promo untuk melakukan perjalanan ke sana. Tapi apa kamu sudah tahu daftar tempat yang yang akan kamu kunjungi?

Khusus untuk kamu yang ingin melakukan perjalanan wisata murah dan wisata kuliner di Bangkok, alowisata berikan delapan info mengenai itu. Tempat ini menarik dan bahkan gratis loh biaya masuknya.

  1. Khao San Road

Khao San Road adalah nama jalan yang sangat terkenal di Bangkok untuk dijadikan sebagai salah satu destinasi wisata di sana. Bukan tanpa alasan, Bangkok itu terkenal dengan wisata murahnya. Kao San Road merupakan salah satu tempat yang menawarkan itu. Kalau dibandingkan dengan Indonesia, Khao San Road seperti Jalan Malioboro di Yogyakarta.

Apa yang ditawarkan Khao San Road? Sama seperti Malioboro, ada berbagai macam hal yang ditawarkan di sini. Terutama produk-produk dagangan yang dijual di sepanjang jalan ini. Ada kios jajanan khas Thailand, took kelontong, produk oleh-oleh dan lain-lain.

Karena sudah menjadi destinasi wisata, jalan ini juga dipenuhi oleh berbagai orang dari manca negara. Maka dari itu, guest house, hostel dan jenis penginapan lain, hingga penyedia jasa tur juga lengkap ada di sini.

  1. Wat Hua Krabeu

Sering mendengar ‘Wat’ di Thailand? Wat di sana artinya kuil. Wat menjadi salah satu destinasi wisata murah di Bangkok karena bahkan umumnya gratis untuk memasukinya. Seperti ketika kamu mengunjungi Wat Hua Krabeu, yang juga terdapat koleksi mobil Benz Klasik milik kepala biara. Atau kamu bisa mengunjungi  Wat lain misalnya Wat Indraviharn, Wat Patum Wanaran, Wat Mangkorn Kamalawat, dan lain-lain.

Tapi, Wat Hua Krabeu ini terbilang unik. Karena kamu akan menemukan ribuan tengkorak kerbau di dalamnya, terutama saat kamu masuk ke terowongan yang dipenuhi dengan tengkorak kerbau. Menurut sejarahnya, populasi kerbau sempat menurun drastic sejak tahun 1987 karena penjagalan untuk dikonsumsi. Keberadaan tengkorak ini dimaksudkan untuk mengingat atau mengenang peristiwa itu.

  1. Bangkok Art & Culture Center

Mencari spot foto yang artsy? Berarti kamu wajib dating ke Bangkok Art Culture Center. Pemerintah sepertinya memang menyediakan wisata murah di Bangkok dengan ini. Dengar-dengar biaya masuknya gratis loh. Kalau berniat jalan-jalan di Bangkok tanpa tour dengan biaya wisata yang murah, kelilingi saja tempat-tempat wisata gratis di sana.

Bangkok Art & Culture Center atau BACC pertama kali dibuka untuk umum pada tahun 2008. Di dalamnya, kamu akan menemukan banyak karya seni modern. Semua terpampang pada bangunan yang melingkar dan tinggi, dari lantai satu hingga sebelas. Jangan salah, di bagian luar juga dihiasi dengan instalasi karya seni lain yang bisa dijadikan sebagai objek foto pengunjungnya.

  1. Museum of Counterfeit Goods

Di Indonesia, banyak museum yang terbuka untuk umum dengan biaya yang murah, apalagi museum nasional. Beda cerita jika museum tersebut dibangun oleh pihak swasta untuk memamerkan karya seni tertentu. Biasanya biaya masuknya agak lumayan mahal. Tapi pengunjung museum biasanya memang mencari pemandangan unik, hingga rela membayar biaya yang mahal sekalipun.

Di Bangkok, kamu tidak perlu khawatir karena dapat melihat hal-hal yang unik dengan harga terjangkau bahkan gratis! Datang saja ke Museum of Counterfeit Goods dengan membuat janji minimal 24 jam sebelumnya. Kamu akan dimanjakan dengan pajangan produk-produk branded yang palsu. Aneh ya? Museum ini memang didirikan untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya hak kekayaan intelektual.

  1. The Bangkok Correction Museum

Kalau merasa museum sebelumnya kurang menantang. Artinya kamu harus memasukan The Correction Museum dalam daftar tempat wisata di Bangkok yang gratis. Museum ini berisi tentang sejarah yang terjadi di Thailand. Semakin mengenal Thailand, mungkin liburanmu ke sana akan terasa lebih bermakna. Tidak hanya belanja dan menikmati pemandangan yang ada saja.

Museum ini cocok dijadikan destinasi wisata edukatif. Kamu akan mengetahui bagaimana proses negara ini bisa berkembang. Museum ini dulunya adalah bangunan penjara yang terkenal di masa lalu. Terkenal dengan cara-cara penyiksaan yang sangat kejam terhadap para tahanannya. Siapkan mental, karena kamu akan melihat miniature manusia yang disiksa dengan cara tidak manusiawi. Tapi itu dulu, sekarang tidak separah itu.

  1. Pulau Koh Kret

Ingin lebih merasakan nuansa budaya Thailand? Di Bangkok ada satu tempat yang cocok untuk itu. Ada sebuah pulau yang terletak di tengah-tengah Sungai Chao Praya, bernama Pulau Koh Kret. Pulau Koh Kret pada mulanya menyatu dengan pulau lain. Namun karena pembangunan kanal by-pass, lengkungan sungai terpotong dan terbentuklah pulau yang terpisah dengan pulau lain.

Budaya tradisional Thailand sangat kuat di sini. Ada salah satu kerajinan terkenal khas wilayah itu yaitu kerajinan gerabah. Kerajinan ini mungkin bisa menjadi oleh-oleh khas Thailand loh. Walaupun dikelilingi dengan sungai dan pulau bergaya modern, Pulau Koh Kret melestarikan warisan negaranya. Atmosfernya tenang dan klasik. Masyarakatnya juga menawarkan atraksi menarik untuk para wisatawan.

  1. Bang Krachao

Kalau ingin merasakan suasana alam di tengah kota, datanglah ke wisata murah di Bangkok yang satu ini. Bang Krachao ini seperti kebun raya yang berada di pusat kota. Kalau kamu pernah mengunjungi Kebun Raya Bogor, mungkin akan terbayangkan. Kamu bisa berjalan santai atau bahkan berolahraga sambil menghirup udara segar. Kalau ada budget berlebih, sea life Bangkok juga bisa dikunjungi.

Pemerintah Thailand sengaja membangun kebun dan taman dan melarang pembangunan di area ini. Tujuannya untuk tetap mensinergikan kehidupa kota Bangkok dengan alam. Bang Kracho berada di seberang Sungai Chao Praya dan Klong Toey. Dahulu, area ini merupakan area relokasi masyarakat dengan etnis Mon dari Myanmar.

  1. Baan Silapin Artist’s House

Mendengar namanya sudah terbayang dong kalau tempat ini seperti tempat yang menawarkan karya seni? Memang itulah yang dipertontonkan di sana, tanpa biaya apapun. Tapi jika berkenan, kamu juga bisa memberikan donasi sebagai apresiasi untuk mereka. Kamu dapat menyaksikan karya seni tradisional yang diadakan komunitas masyarakat Bangkok, mulai dari jam dua siang.

Karya seni tradisional yang diadakan di sana serupa dengan pertunjukan wayang yang sering diselenggarakan di pulau Jawa, Indonesia. Baan Silapin Artist’s House adalah rumah kayu yang lokasinya ada di kanal Klong Bang Luang. Para seniman sengaja mengadak pertunjukan seni untuk melestarikan budaya sekaligus mengedukasi masyarakat tentang ini.

Itulah delapan tempat wisata murah di Bangkok. Bagaimana, belum cukup kah? Iya sih, padahal kamu juga ingin berbelanja ya atau cari tempat nongkrong di Bangkok. Jangan khawatir, kamu bisa mendatangi tempat-tempat berikut ini:

  • Platinum Fashion Mall
  • Night Market
  • MBK Center
  • Asiatique the Riverfront
  • Chinatown
  • Chatuchak Weekend Market
  • Sukhumvit Road
  • Pantip Plaza
  • Amarin Plaza

Silahkan berburu oleh-oleh khas Bangkok yang harganya miring di sana. Nikmati liburanmu sambil tetap memperhatikan budget ya.

Share

Recent Posts

9 Oleh-oleh khas Hanoi Terfavorit dan Terpopuler

Oleh-oleh khas Hanoi – Hanoi adalah ibu kota Vietnam yang cukup populer dengan wisata sejarahnya.…

5 years ago

10 Makanan Khas Ceko Paling Menggugah Selera

Ada banyak sekali aneka makanan terbaik di dunia yang harus anda coba, bahkan mungkin salah…

5 years ago

7 Makanan Khas Frankfrut Incaran Wisatawan

Memiliki nama lengkap Frankfurt am Main, adalah pusat ekonomi dan bisanis yang penting di Jerman.…

5 years ago

8 Makanan Khas Fukuoka Paling Favorit Wisatawan

Jepang masih menjadi salah satu negara tujuan wisata ketika ingin berlibur, karena ada banyak hal…

5 years ago

10 Makanan Khas Finlandia Favorit Wisatawan

Bukan saja terkenal dengan sistem pendidikan terbaiknya, Finlandia juga populer dengan pemadangan alamnya yang menakjubkan.…

5 years ago

15 Makanan Khas Ekuador Paling Diburu Wisatawan

Ekuador adalah sebuah negara di Amerika Selatan yang wilayahnya dilintasi oleh garis ekuator atau garis…

5 years ago