Apakah anda sudah tahu tentang apa saja tempat wisata di Astrakhan? Astrakhan merupakan salah satu kota yang berada di Rusia. Kota ini sekilas memang tidak terlalu terkenal jika dibandingkan dengan kota lainnya yang ada di Rusia. Mungkin anda juga merasa bahwa tempat wisata yang ada di sini masih kalah jika dibandingkan dengan tempat wisata di Moskow Rusia.
Meskipun begitu, bukan berarti tidak ada hal menarik yang bisa anda kunjungi di sini. Sebenarnya, jika anda mau menjelajah Astrakhan lebih jauh lagi, anda akan menyadari bahwa banyak tempat wisata di Astrakhan yang menarik untuk para turis.
Setiap tahunnya Astrakhan tidak pernah ramai dikunjungi oleh para turis dari berbagai penjuru dunia. Bahkan, beberapa tempat wisata di Rusia pun juga ada yang mengambil dari Astrakhan. Tempat yang memang sekilas kurang begitu terkenal ini akan membuat anda malah ingin berlama-lama di sana.
Banyak tempat wisata menarik yang tidak boleh anda lewatkan. Khususnya anda yang memang memiliki hobi mengunjungi tempat wisata yang di dalamnya mengandung nilai seni dan sejarah. Baiklah, silahkan anda simak baik-baik penjelasan kami seputar apa saja tempat wisata yang ada di Astrakhan yang wajib untuk anda kunjungi.
1. Astrakhan Kremlin
Tempat wisata di Astrakhan yang pertama akan kami jelaskan kepada anda adalah Astrakhan Kremlin. Tempat wisata yang satu ini dibuka mulai jam 7 sampai dengan jam 8 malam.
Tempat ini pada dasarnya merupakan sebuah gereja katedral yang menjadi salah satu daya tarik turis yang datang ke Rusia.
Anda akan diberikan kesempatan untuk memasuki Astrakhan Kremlin dan melihat apa yang ada di dalamnya. Ketika anda masuk, kami yakin anda akan langsung takjub melihat betapa megah dan indahnya desain bangunan gereja tersebut. Anda juga tidak akan bisa untuk tidak mengabadikan momen kunjungan anda tersebut.
Namun, untuk anda yang tidak ingin masuk ke Astrakhan Kremlin. Anda masih bisa datang ke depan gereja ini. Terdapat tanah yang begitu luas dan juga di sampingnya ada pepohonan yang rindang.
Anda bisa berjalan-jalan sambil menikmati betapa sejuknya udara yang ada di sana. Untuk waktu yang kami sarankan anda datang ke Astrakhan Kremlin adalah siang maupun sore atau bahkan malam hari.
Ketika malam hari, anda bisa menyaksikan sendiri gemerlapnya lampu yang digabung dengan udara yang begitu sejuk di Astrakhan Kremlin. Untuk anda yang memang tidak kuat dingin.
kami sarankan untuk memakai pakaian dingin agar anda tidak sampai kedinginan. Astrakhan Kremlin merupakan salah satu tempat yang kami saranka untuk anda kunjungi bersama teman atau keluarga anda.
2. City Embankment
Tempat wisata kedua yang juga tidak boleh anda lewatkan adalah City Embankment.
Tempat wisata yang kami rekomendasikan untuk anda mendapatkan pemandangan yang begitu mengagumkan sekaligus sebagai lokasi untuk mencari penginapan.
City Embankment merupakan sebuah lokasi yang biasanya dijadikan sebagai tempat untuk berfoto ketika mereka berlibur ke Astrakhan. Banyak tempat yang memang bisa anda manfaatkan untuk mengabadikan momen liburan anda. City Embankment sendiri merupakan sebuah tanggul yang mana ketika anda datang ke sini anda akan langsung berada di atas air.
Oleh sebab itu, para turis yang datang ke City Embankment akan memanfaatkan keindahan pemandangan aliran sungai yang membentang luas untuk berfoto. Udaranya yang sejuk juga menjadi salah satu pertimbangan mengapa banyak turis yang setiap tahunnya selalu datang beramai-ramai ke sini.
Selain itu, tidak jauh dari City Embankment anda akan menemukan beberapa toko yang di dalamnya menjual berbagai macam barang. Anda bisa membeli barang-barang tersebut untuk anda jadikan sebagai oleh-oleh khas Rusia. Dengan begitu, nanti anda bisa memberikan hadiah tersebut kepada teman maupun orang-orang terkasih anda.
3. Peter The Great Monument
Tempat wisata di Astrakhan yang juga tidak kalah terkenal adalah Peter The Great Monument. Tempat ini sangat sesuai bagi anda yang memang hobi berkunjung ke suatu tempat yang di dalamnya memiliki nilai sejarah.
Tempat ini merupakan sebuah monumen bersejarah yang menjadi saksi atas perjuangan Peter. Untuk anda yang ingin datang ke Peter The Great Monument, tempat ini dibuka setiap hari.
Anda bisa mengunjungi kapan saja yang anda inginkan. Mengenai waktu terbaik untuk anda datang ke sini adalah pagi atau sore hari meskipun sebenarnya anda juga bisa datang ke Peter The Great Monument pada malam hari.
Peter The Great Monument merupakan salah satu tempat wisata yang banyak direkomendasikan juga sebagai lokasi untuk menambah informasi. Tidak heran jika banyak sekolah yang melakukan kunjungannya ke sini. Dijamin pengetahuan anda akan bertambah setelah datang ke Peter The Great Monument.
4. Astrakhan State Opera and Ballet Theatre
Tidak jauh berbeda dengan Sydney Opera House, Astrakhan juga memiliki sebuah lokasi yang menyediakan pertunjukan opera, tempat tersebut adalah Astrakhan State Opera and Ballet Theatre.
Seperti namanya, anda bisa menyaksikan berbagai macam pertunjukkan, mulai dari drama, tari, dan lain sebagainya.
Sebuah gedung yang memang dibuat khusus untuk acara-acara pertunjukkan ini menjadi salah satu yang dicari oleh para turis yang datang dari berbagai penjuru dunia. Astrakhan State Opera and Ballet Theatre menawarkan pertunjukkan drama dan juga tari balet yang tentu akan membuat anda sangat nyaman melihatnya.
Tempat ini juga terkadang dijadikan sebagai lokasi untuk melakukan pertunjukkan yang lainnya. Waktu terbaik bagi anda yang datang ke sini adalah sore maupun juga malam hari. Tentunya sebelum masuk ke sini anda nanti akan diminta untuk mengeluarkan sejumlah uang untuk membayar tiket.
Dijamin anda akan betah menyaksikan pertunjukkan yang dipamerkan di Astrakhan State Opera and Ballet Theatre. Anda bisa menontotn bersama keluarga maupun teman-teman anda di sini.
5. Kirova Street
Untuk anda yang sedang ingin bersantai sambil menikmati pemandangan alam, maka kami sarankan agar anda datang ke Kirova Street.
Lokasi wisata yang satu ini memang disarankan untuk anda yang ingin bersantai sambil berjalan mengelilingi pekarangan luas yang ada di sana. Biasanya, tempat ini akan dijadikan sebagai lokasi untuk senam maupun melakukan olahraga lainnya seperti jogging.
Bagi anda yang datang ke Kirova Street, jangan lupa untuk datang ke beberapa tempat makan yang memang menjual makanan khas Rusia yang bisa anda santap bersama teman maupun keluarga anda. Harga yang harus anda keluarkan untuk membeli makanan di sana pun tidak terlalu mahal. Artinya, harga makanan tersebut masih aman untuk kantong anda.
Kirova Street merupakan sebuah lokasi wisata yang meskipun keliharan sederhana, namun bisa anda manfaatkan untuk berbagai kegiatan. Jika anda tidak ingin berolahraga, anda bisa sekedar berkeliling. Namun, anda juga bisa hanya bersantai dengan duduk di tempat yang memang sudah disediakan di sana.
Demikian penjelasan kammi tentang apa saja tempat wisata di Astrakhan yang harus anda kunjungi. Di bawah ini masih ada beberapa tempat wisata lainnya di Astrakhan yang tidak kalah menarik.
- The House of Merchant Kurdov
- Monument Rabochiy S Vintovkoi
- Heydar Aliyev Park
- Park Armenia
- Morskoi Garden
- Pushkin Park
- Swan Lake
- Caspian Sea
- Privolzhskiy Creek
- Astrakhan State Nature Reserve