Kali ini akan kami jelaskan tentang tempat wisata di Torun. Torun merupakan salah satu kota yang ada di Polandia. Kita tahu bahwa Polandia merupakan salah satu negara di Benua Eropa. Banyak tempat wisata terkenal di Eropa yang beberapa diantaranya berlokasi di Polandia.
Negara yang merupakan kelahiran dari Robert Lewandowski ini memang memiliki banyak tempat wisata terbaik. Tidak sedikit para wisatawan yang rela datang jauh-jauh untuk bisa menikmati keindahan yang disuguhkan di negara tersebut. Salah satu kota terbaik yang biasanya dijadikan sebagai destinasi wisata adalah Torun.
Banyak tempat wisata di Polandia yang juga berlokasi di Torun. Bagi anda yang hobi berkunjung ke tempat bersejarah maupun yang gemar berkunjung ke tempat dengan pemandangan alam, maka kota ini bisa menjadi pilihan terbaik untuk anda.
Sebelum anda datang ke Torun, alangkah baiknya anda pelajari apa saja tips jalan-jalan ke Polandia. Informasi tersebut akan sangat membantu anda selama berlibur di sana. Selain itu, jika anda datang sendiri, maka silahkan anda pelajari apa saja tips jalan-jalan ke Eropa sendiri karena berlibur sendiri tetap harus membutuhkan beberapa persiapan yang matang.
1. The Living Museum of Gingerbread
Tempat wisata di Torun pertama yang harus anda kunjungi adalah The Living Museum of Gingerbread. Mungkin dari namanya anda sudah paham bahwa tempat ini memiliki nilai keunikan tersendiri dibandingkan dengan tempat yang lain.
Museum ini juga menjadi salah satu museum terbaik yang ada di Polandia. Di The Living Museum of Gingerbread, anda tidak hanya akan diajak melihat barang-barang berharga dan unik, melainkan anda akan diajak untuk memasak. Ya, museum ini akan mengajarkan bagaimana cara membuat dan memasak kue.
Di sini anda akan benar-benar mendapatkan pengetahuan tentang bagaimana sejarah dan cara pembuatan gingerbread. Mungkin ini menjadi salah satu alasan mengapa The Living Museum of Gingerbread tidak pernah sepi dari pengunjung. Mereka bahkan bisa langsung mencicipi kue di sini yang terkenal memiliki rasa yang begitu lezat. Selain itu, anda juga bisa membawanya untuk anda jadikan sebagai oleh-oleh khas Polandia.
The Living Museum of Gingerbread merupakan tempat wisata yang kami sarankan untuk dikunjungi, khususnya anda yang hobi memasak atau yang suka berwisata kuliner. Nanti, anda bisa mencoba membuat kue ini sendiri di rumah anda.
2. Town Square
Tempat kedua yang juga bisa menjadi rekomendasi liburan anda selama di Torun adalah Town Square. Jika berbicara tentang alun-alun, tentu yang ada di pikiran kita bahwa di sana banyak lokasi yang menyuguhkan keseruan.
Perlu anda tahu bahwa Town Square menjadi cukup terkenal karena pemandangan yang ada di sana. Di sini anda bisa berkeliling sambil menikmati keindahan alun-alun.
Selain itu, di Town Square juga terdapat beberapa lokasi yang menjual pakaian atau makanan khas Polandia. Biasanya, para wisatawan datang ke Town Square di waktu sore atau malam hari. Ketika malam hari, pemandangan di alun-alun kota Torun akan semakin indah. Hal ini tidak lepas dari pencahayaan yang begitu menawan ditambah suasana udara yang sejuk.
Kami yakin bahwa Town Square akan menjadi salah satu liburan yang mengesankan untuk anda. Jangan lupa untuk mengabadikan kebersamaan anda karena banyak lokasi yang pas untuk berfoto. Anda bisa memanfaatkan beberapa patung, seperti naga dan keledai untuk lokasi foto anda.
3. Monument of Nicolaus Copernicus
Apakah anda tahu siapa Nicolaus Copernicus? Beliau merupakan seorang yang lahir pada 19 Februari 1473 dan meninggal pada 24 Mei 1543. Nicolaus Copernicus adalah seorang matematikawan, astronom, dan juga ekonom yang berkebangsaan Polandia. Ya, ia merupakan seorang Polish yang terkenal karena mengembangkan sebuah teori bernama Heliosentrisme.
Oleh karena banyak temuan dan jasa yang telah diberikan oleh Nicolaus Copernicus, maka kemudian dibuat sebuah monumen yang kemudian dinamakan sebagai Monument of Nicolaus Copernicus. Karean di sini merupakan sebuah monumen, maka tentu anda akan mendapatkan kesempatan untuk mengunjungi dan mengetahui apa saja yang sudah dilakukan oleh Nicolaus Copernicus.
Banyak barang-barang peninggalan dan dokumen yang disimpan dan masih terjaga di Monument of Nicolaus Copernicus. Tempat ini bahkan kerap dijadikan sebagai kunjungan oleh pelajar yang ingin mengetahui sejarah dan seperti apa penemuan yang dibuat oleh beliau. Anda akan menjadikan tempat ini sebagai ladang informasi untuk mengetahui sejarah yang tidak banyak orang tahu. Selain itu, anda juga bisa berfoto di Monument of Nicolaus Copernicus karena banyak lokasi yang sudah disediakan untuk foto.
Salah satu tempat yang kerap dijadikan lokasi foto adalah patung dari Nocolaus Copernicus. Waktu terbaik untuk datang ke sini adalah di pagi hari. Adapun jam operasional dari Monument of Nicolaus Copernicus yakni mulai pagi sampai menjelang sore. Dijamin tempat ini akan menjadi salah satu liburan menyenangkan dan sekaligus sebagai ladang informasi yang sangat bermanfaat untuk anda.
4. Toruń House of Legends
Tempat wisata di Torun yang juga harus anda kunjungi adalah Toruń House of Legends. Di sini merupakan sebuah lokasi terbaik untuk anda yang ingin mencari tahu seperti apa sejarah dari kota tertua di Polandia tersebut. Biasanya tempat ini akan dijadikan sebagai salah satu destinasi wisata untuk mengunjungi beberapa tempat bersejarah yang ada di Torun.
Toruń House of Legends menawarkan banyak barang-barang peninggalan yang usianya sudah ratusan tahun yang lalu. Bukan hanya itu saja, di sini juga ada beberapa patung legenda yang merupakan orang-orang yang sudah berjasa atau berpengaruh besar pada zamannya.
Toruń House of Legends akan menjadi liburan yang memberikan pengalaman menarik dan tak terlupakan untuk anda. Disarankan untuk datang ke sini dengan membawa foto karena ada banyak barang dan tempat foto yang bisa anda manfaatkan untuk mengabadikan liburan anda.
5. Medieval Defensive City Walls
Tempat wisata yang juga tidak kalah menarik untuk dikunjungi adalah Medieval Defensive City Walls. Tempat ini merupakan sebuah tembok yang pada waktu itu berfungsi sebagai benteng. Jika di kota lain tembok-tembok tersebut sudah dihancurkan, namun berbeda dengan yang ada di Medieval Defensive City Walls.
Tembok yang ada di sini masih terjaga sampai sekarang dan akan memberikan daya tarik tersendiri bagi siapapun yang datang mengunjunginya. Kesan pertama anda ketika menginjakkan kaki di Medieval Defensive City Walls tentu akan takjub karena kemegahan dan ukurannya yang besar. Tempat yang tidak pernah sepi dari pengunjung ini bisa menjadi salah satu rekomendasi tempat wisata anda.
Medieval Defensive City Walls juga sangat cocok bagi anda yang berlibur bersama keluarga. Sekilas tidak jauh berbeda dengan Tembok Cina, hanya saja mungkin dari segi bentuk dan panjangnya berbeda.
Demikian informasi yang bisa kami sampaikan seputar tempat wisata di Torun. Di bawah ini beberapa lokasi wisata lainnya di Torun yang juga kami sarankan.
- Monument to Filus
- Cosmopolis Fountain
- Niewidzialny Dom
- Torun Museum
- Centre of Contemporary Art
- The Ethnographic Museum in Torun
- Bunker – Wisla