Backpacker ke Hanoi membutuhkan persiapan yang cukup untuk membuat perjalanan tidak terhambat di tengah jalan. Tanpa persiapan, perjalanan berlibur ke luar negeri bisa menjadi perjalanan terburuk di dunia.
Untuk melakukan perjalanan backpacker ke Hanoi, berikut tips dari kami untuk anda, satu hal yang kami sarankan, masukkan daftar tempat wisata di Vietnam yang paling ingin anda kunjungi, sehingga tidak hanya Hanoi saja yang jadi prioritas selama masih memiliki kesempatan untuk berwisata.
1. Tentukan Negara Pilihan Transit
Pertama yang harus anda ketahui ialah tidak ada pilihan tempat transit, sebab tidak ada penerbangan langsung dari Indoensia ke Hanoi di Vietnam. Backpacker ke Hanoi akan membuat anda memiliki banyak tantangan sejak memilih penerbangan ke sana.
Pilihan yang tersedia ialah transit terlebih dahulu ke Singapura atau ke Kuala Lumpur terlebih dahulu, baru kemudian menuju ke Vietnam. Bila punya sedikit waktu, silahkan mampir ke tempat wisata di Singapura yang dekat dengan bandara sebelum melanjutkan perjalanan ke Vietnam. Perhatikan jam keberangkatan, supaya anda tidak tertinggal di Bandara Internasional SIngapura, dan tetaplah waspada selama dalam perjalanan.
2. Tentukan lama liburan ke Hanoi
Untuk berlibur dibutuhkan waktu untuk berlibur di hari atau bulan khusus, jadi persiapkan waktu liburan terbaik. Tentukan lama kunjungan anda ke Hanoi, backpacker ke Hanoi membuatuhkan waktu yang cukup lama, minimal tiga hari dua malam.
Waktu yang sempit tidak akan membuat anda sebagai backpacker di Haoni bisa menikmati seluruh tempat wisata di Vietnam. Tapi dengan waktu tiga hari dua malam yang anda miliki, anda bisa berkunjung ke Halong Bai atau melihat bangunan bersejarah di Hanoi.
Kalau punya waktu lebih panjang, sempatkan waktu untuk melihat tempat wisata di Hanoi lebih lama dan kunjungi lebih banyak destinasi wisata.
3. Siapkan Mata Uang resmi Vietnam
Kami sarankan untuk menyiapkan mata uang resmi Vietnam untuk menunjang transaksi sehari-hari selama di Hanoi, khususnya ketika memasuki toko souvenir, rumah makan, membayar akomodasi, transportasi dan lain sebagainya.
Khusus untuk membayar akomodasi, anda masih bisa menggunakan debit atau kredit yang sesuai dengan link bank yang berlaku di tempat anda menginap. Akan tetapi, ini sulit, sebab menyesuaikan kartu kredit dengan bank resmi mereka tidak bisa semudah itu, bila sejak awal belum memiliki.
Jadi lebih baik siapkan saja uang tunia, kalau bukan uang tunai asli Vietnam, anda masih bisa menggunakan uang dollar AS untuk membayar paket tour, sewa mobil, dan hotel. Selin itu, bayar dengan uang tunai resmi Vietnam.
4. Akomodasi
Kami sarankan untuk memilih penginapan di area Old Quarter yang terkenal sebagai pusat backpacker dunia. bisa dibilang di tempat inilah backpacker dari penjuru dunia berkumpul, mirip dnegan Legian di Kuta Bali atau Bukit Bintang salah satu tempat wisata di Kuala Lumpur.
Anda bisa menemukan area penginapan dengan mudah, berupa penginapan kelas dormitory, bintang dua, bintang tiga standard, sampai penginapan bintang lima. Selain penginapan, kami tambahkan juga saran untuk menempuh perjalan di dalam kota selama di Hanoi atau kota lainnya di Vietnam. Anda bisa menempuh perjalanan keliling Vietnam dengan bus, harga tiket kurang lebih 60 USD.
Satu tiket bisa berlaku untuk satu bulan, tapi ingat bahwa ada batas waktu pemakaian, yakni tiket yang anda beli berlaku hanya untuk pemakaian sebanyak 10 kali. Anda tidak bisa memanfaatkan tiket yang sama lebih dari 10 kali. Selain bus, terdapat juga transportasi kereta api yang tersedia untuk membawa siapa saja ke tempat-tempat tujuannya. Anda bisa memanfatkan ini untuk berpindah dari satu lokasi ke lokasi yang lainnya.
Tips buat anda yang ingin lebih hemat dalam hal pengeluaran, pilihlah bus malam untuk melakukan perjalanan. Di siang hari, kami sarankan untuk melakukan kunjungan wisata dengan cara berjalan kaki, selain lebih hamat, anda bisa lebih dekat dengan suasana Vietnam dan bisa berhenti di titik manapun yang anda suka.
5. Walking Tour
Menjadi backpacker di Hanoi berarti juga harus menikmati berbagai ciri khas Hanoi, kami sarankan agar bisa menikmati setiap spot wisatanya lebih dekat, nikmatilah dengan cara berjalan kaki.
Walking tour akan memberikan pengalaman yang berbeda dibandingkan wisata dengan berkendara. Mulailah berjalan kaki dari Old Quarter ke tempat-tempat di sekitar Hoan Kiem Lake, Ngoc Son Temple, St Joseph Cathedral, Temple of Literature, Flag Tower, sampai Mauselium yang akan memberikan kita pengalaman yang sangat berkesan ketika mampir ketempat yang saya sebut kan di atas.
6. Wisata Kuliner
Apalagi yang akan kami sarankan jika bukan tentang mencicipi kuliner di Hanoi. Wisata kuliner di Vietnam harus dicoba ke manapun anda pergi agar cerita perjalanan anda menjadi lengkap.
Lupakan makan di dalam restoran bintang lima, temukan wisata kuliner di Vietnam terenak dengan menyantap masakan khas mereka di warung-warung pinggir jalan. Seperti halnya di Indonesia, kita bisa dengan mudah menemukan masakan lokal di jalanan.
Kuliner dan budaya selalu lekat, jadi anda bsia menikmati acara jalan-jalan dan makan sambil menikmati budaya orang-orang Vietnam dalam menyajikan makanan atau ketika menghadapi orang asing.
7. Menikmati budaya dan wisata alam di Hanoi, Vietnam
Secara khusus, kami sarankan buat anda backpacker ke Hanoi tidak hanya untuk bersenang-senang tapi nikmatilah budaya orang-orang Vietnam yang juga kental dengan budaya Tiongkok.
Ketika anda jeli dan menjelajah lebih jauh dan mendalam, anda akan menyadari ada beragam hal di Vietnam yang akan mengingatkan anda pada tempat wisata di China yang sangat kental dengan budaya Tionghoanya.
Namun, karena tidak semua orang di Hanoi bisa berbahasa Inggris, lebih baik lakukan interaksi dengan bahasa yang mereka kenal. Karenanya, untuk memastikan rencana tersebut berjalan lancar, bawalah teman yang bisa berhasa Vietnam, atau ajaklah seorang translator untuk membantu komunikasi anda lebih lancar dengan orang lokal.
Satu hal yang perlu anda ketahui bahwa orang Vietnam sangat suka bila bertemu dengan orang Indoensia. Sebab, mereka menganggap negara Indonesia sebagai negara percontohan di Asia Tenggara, sehingga bisa jadi bukannya orang yang bisa berbahasa Inggris yang akan anda temui, tapi malah orang Vietnam yang bisa berbahasa Indonesia.
Rekomendasi tempat wisata di Hanoi
Sudah melakukan perjalana jauh sampai ke Hanoi Vietnam sangat disayangkan kalau tidak menginjakkan kaki anda ke tempat-tempat wisata populer di Hanoi atau kawasan Vietnam secara umum. Kami sarankan beberapa tempat wisata di Hanoi dan tempat wisata di Vietnam yang pada umumnya diminati dan harus dikunjungi oleh wisatawan dari seluruh dunia. Masukkan beberapa tempat wisata berikut ini ke dalam daftar kunjungan backpacker ke Hanoi anda.
Jadikan liburan anda semakin berkesan dengan mengunjungi tempat-tempat wisata berikut ini:
- One Pillar Pagoda
- Hoan Kiem Lake
- Ngoc Son Temple
- Thang Long Water Puppet Theater
- Ho Chi Minh Mausoleum
- Hoa Lo Prison
- Temple of Literature
- St Joseph Cathedral
- Lenin Park
- Flag Tower
- Vietnam Military History Museum
Sudah siap untuk melakukan perjalanan ala backpacker ke Hanoi, Vietnam?