Ketika berlibur ke Kuala Lumpur, rasanya ingin mendapatkan pengalaman berharga seperti bisa menikmati masakan yang enak, merasakan tempat wisata di Malaysia yang memukau dan masih banyak lagi keinginan lainnya. Sampai-sampai mendata hampir semua tempat wisata yang ingin dikunjungi, tapi tentu saja, karena waktu yang terbatas, akhirnya hanya bisa mengunjungi beberapa tempat saja.
Walaupun begitu, makan atau wisata kuliner harus dicicipi. Ada beberapa tempat kuliner halal di Kuala Lumpur yang bisa dipilih, masing-masing akan menyediakan beragam makanan sehat untuk kita. Salah satu tempat makan menarik di Kuala Lumpur yang musti dijadikan salah satu tempat untuk mampir ialah restoran warisan.
Dari penamaannya sudah mengundang rasa penasaran, pasalnya kosa kata warisan dalam bahasa Indonesia berarti harta gono gini yang dibagikan kepada anak-anak yang berhak memilikinya. Namun, di Malaysia, warisan dijadikan nama sebuah restoran, bikin penasaran masakan seperti apa yang ditawarkan oleh restoran warisan ini.
Tempat Makan Restoran Warisan
Mencari tempat makan menarik di Kuala Lumpur sebenarnya tidak sulit-sulit aman, tinggal masukkan kata kunci ke dalam internet, maka muncul banyak nama restoran restoran. Salah satu restoran yang ingin dikunjungi ialah restoran Warisan ini.
Restoran Warisan terletak di salah satu stand di pusat perbelanjaan di Kuala Lumpur, Nu Sentral, Malaysia. Lokasi persisnya berada di lantai LG. Pemilihan lokasi sebagai tempat berjualan ini sangat pas dengan hasrat traveler yang suka belanja, mal menjai salah satu tempat rujukan untuk turis mencari benda-benda yang dibutuhkan.
Tak sedikit kok, turis belanja di mal, meski banyak juga yang memburu pasar tradisional di Malaysia. Tempat belanja di Malaysia sama seperti tempat belanja murah di Singapura yang tersebar di berbagai tempat, semuanya memiliki keunikan, salah satu daya tariknya ialah ketika ada restoran atau café unik yang hanya ada di mal tersebut. Jadilah, wisata kuliner wisatawan yang ingin mencicipi masakan khsusus dari restoran tertentu harus datang ke mal tersebut.
Restoran Warisan, Rujukan Kuliner Traveler
Salah satunya ialah restoran warisan, yang biasanya buka sejak pukul 10 pagi sampai 10 malam. restoran dengan nama unik ini menawarkan berbagai macam makanan khas Malaysia, salah satunya Roti Jala Kari Biasa.
Dari penamaannya mungkin Anda sudah berpikir, roti ini mungkin mirip dengan roti channai. Ups, simak dulu deskripsinya ya. Roti jala berbentuk seperti jala, tipis, denga nada tekstur bolong-bolong kecil menyerupai jala, dan lembut. Ketika digigit, kemudian Anda masukkan ke dalam mulut, roti ini akan lumer di dalam mulut. Roti ini biasa disantap dengan ditambahkan pada cocolan kuah kari ayam dan kentang, karena itulah dinamanan roti jala kari biasa.
Bagi yang belum terbiasa menyantap roti dengan kuah kari ayam dan kentang mungkin belum terbiasa. Tapi Anda harus mencobanya terlebih dahulu, baru kemudian yakin bagaimana dengan cita rasanya sebelum menilai hanya berdasarkan nama. Harga seporsi roti Jala Kari Biasa cukup murah, hanya 4.67RM atau sekitar Rp14.500. Pada umumnya, pelanggan akan menikmati roti jala dengan teh tarik segar seharga 3.58RM.
Sepanjang pengalaman blogger yang sudah pernah mampir dan makan di Restoran Warisan mengatakan kalau makanan yang disajikan oleh Restoran Warisan sangat enak. Rasanya cocok untuk lidah orang Indonesai karena kebanyakan masakannya kaya akan rempah-rempah yang sama dengan yang digunakan untuk memasak masakan Indonesia.
Di samping masakannya enak dan sesuai dengan lidah orang Indonesia, harganya juga relatif murah. Selain menu yang difavoritkan banyak orang berupa roti jala kari biasa, ada juga menu-menu lainnya seperti nasi kari, nasi goreng, nasi kukus, dan lain sebagainya dengan harga berkisar di 40 MYR.
Objek Wisata yang Dekat Dengan Area Makan
Kalau sudah menikmati masakan di restoran warisan, apa yang Anda lakukan, bagaiman jika mengunjungi beberapa rempat wisata sebelum akhirnya membeli oleh-oleh khas Malaysia untuk dibawa pulang?
Berikut beberapa tempat wisata rekomended yang lokasinya tak jauh dari area makan.
- Batu Caves
Dari area tempat makan, rute menuju Batu Caves cukup mudah, Anda bisa menjangkaunya dengan menaiki LRT, turunlah di stasiun terakhir kemudian Anda bisa jalan sedikit, Anda sudah sampai.
Memasuki batu caves tidak membutuhkan tiket masuk, Anda bisa masuk secara gratis ke objek wisata yang sebetulnya merupakan kuil Hindu. Oleh karena itu, ketika memasuki area, Anda akan menjumpai banyak orang india berlalu lalang, tidak hanya menjual makanan india tetapi juga berdoa. Sebagaimana fungsinya, tempat ini merupakan kuil Hindu yang menjadi tempat utama untuk berdoa bagi penganut agam Hindu yang tinggal di Malaysia.
Memasuki area Batu Caves, Anda bisa melihat patung Hindu perunggu terbesar di Malaysia. Patung dewa Siwa tersebtu menjadi salah satu daya tarik utama wisatawan dari seluruh dunia untuk berkunjung ke objek wisata yang mirip dengan suasana di tempat wisata di India tersebut.
Tips supaya bisa cukup tenang berjalan-jalan di Batu Caves ialah gunakan sunblock karena akna sangat panas berjalan-jalan menuju puncaknya. Agar bisa mencapai puncaknya, Anda harus menaiki anak tangga yang jumlahnya mencapai 272 meter.
Saat naik tangga, Anda mungkin akan melihat beberapa satwa liar yang biasa beraktivitas di objek wisata tersebut, seperti monyet, burung merpati, dan lain-lain. burung merpati bahkan juga sering berada di sekitar patung.
- Menara Kembar Petronas
Menara kembar petronas menjadi objek wisata wajib yang harus dikunjungi bagi siapa saja yang baru menginjakkan kaki di Malaysia. Banyak wisatawan di dunia yang akan menjadikan objek wisata ikonik Malaysia ini sebagai tempat kunjungan utama.
Menara kembar petronas merupakan sebah destinasi wisata bangunan mewah dan modern yang difungsikan sebagai gedung perkantoran dan perbelanjaan. Kalau Anda mencari outle-outlet brand dunia, tinggal masuk saja ke Menara Kembar Petronas, sangat mudah untu mendapatkan produk dari brand dunia di tempat ini.
Banyak brand dari desainer internasional yang dipasarkan di mall di pusat perbelanjaan yang ada di Menara Kembar Petronas. Kalaupun Anda tidak ingin berbelanja, di sana juga banyak hiburan, seperti pertunjukan ‘Dancing Fountain’ yang berupa kilauan menara yang dihiasi dengan tarian air, menyebabkan pemandangan berwarna warni yang memukau. Ditambah dengan sinar lampu yang berwarna-warni membuat pesonanya semakin meningkat.
Setiap wisatawan yang datang ke Menara Kembar Petronas pasti tidak akan melewatkan kesempatan mengambil foto, karena itu Anda pun juga sebaiknya tidak melewatkan kesempatan untuk berfoto dengan mengambil angle terbaik. Ambil foto background menara kembar pasti sudah biasa, cobalah untuk mendapatkan angle lainnya di sekitar menara kembar tersebut. Ada banyak sekali lokasi, tempat-tempat yang akan membuat foto Anda semakin nampak instagramable pasti bisa ditemukan di tempat itu.
Ada beberapa kursi yang tersedia di taman Menara Kembar Petronas, Anda bisa mengambil waktu sementara waktu untuk melepas lelah setelah melihat-lihat menara kembar petronas atau berbelanja di dalam sana. Duduk di kursi yang ada di taman sebentar, lalu nikmati suasananya. Waktu terbaik untuk menikmati suasana di sekitar Menara Kembar Petronas ialah di waktu menjelang senja dan malam hari, terutama ketika dancing fountain sedang berlangsung.
Restoran Warisan Kuala Lumpur
- Alamat : NO 1 Dolomite | Jalan Batu Caves, Batu Caves 68100, Malaysia
- Nomor telp : +60 19-330 6528