Saat liburan 2019 sudah tiba dan di tahun tersebut ada banyak sekali tanggal merah. Apa yang akan anda lakukan? Kalau anda tidak bisa bepergian terlalu jauh, bagaimana jika anda bepergian ke Kuala Lumpur saja? ada banyak tempat wisata di Kuala Lumpur.
Masing-masing menawarkan pemandangan yang indah. Di samping tempat wisata, di malam hari jika anda bosan di dalam hotel saja, maka anda bisa menghadiri beberapa tempat nongkrong yang menawarkan hiburan menyenangkan untuk anda dan siapa saja yang hadir di tempat tersebut.
Berikut merupakan tempat nongkrong di Kuala Lumpur yang layak untuk anda datangi sebagai tempat berlibur.
1. Istana Budaya (Teater Nasional)
Tempat nongkrong di Kuala lumpur yang pertama ialah Istana Budaya. Tempat wisata ini berarti berupa istana budaya yang menawarkan beragam beragam bentuk budaya di Malaysia. Di dalamnya ada 10 panggung teater yang diklaim paling canggih di dunia. Tempat teater ini akhirnya menjadi tempat berkumpul di malam hari di Malaysia.
Kuala Lumpur dengan bangga mempersembahkan teater megah ini dan konon merupakan teater pertama di Asia yang dilengkapi dengan peralatan pagung mutakhir. Telah direview dan dikatakan sebagia teater dengan panggung yang setara dengan Royal Albert Hall di London.
Bentuk utama bangunan ini diambil dari “sirih junjung” yang merupakan tempat menyimpan daun sirih traidisional. Tempat menyimpan sirih itu biasa digunakan dalam adat budaya pernikahan Melayu. Tempat sirih juga menjadi bagian dari adat penting dalam upacara penyambutan seseorang.
Interior Istana Budaya dibangun dari marmer Langkawi dan didekorasi dengan pintu kayu tropis, yang menampilkan motif ukiran bunga dan daun. Semua itu membuat tempat wisata ini menjadi tempat nongkrong yang asyik untuk dijadikan latar belakang fotografi.
2. SkyBar
Selain tempat wisata berupa Istana Budaya, tempat nongkrong di Kuala Lumpur yang selanjutnya ialah SkyBar di Hotel Traders.
Kalau di Tempat Wisata di Korea Selatan ada cafe-cafe malam yang menyajikan pemandangan kota, anda bisa bersantai di SkyBart di Hotel Traders malaysia untuk menikmati minuman koktaol terbaik di Kuala Lumpur.
Yup, tempat itu mengklaim dapat menyajikan minuman koktail terbaik di Kuala Lumpur. Tempat ini berada di jantung kota Kuala Lumpur sehingga mudah ditemukan.
Barangkali mengklaim dapat menyajikan minuman koktail terbaik itu bukan isapan jempol karena sajian koktailnya dirancang oleh tim khusus, campuran antara orang lokal dan internasional. Bahkan layanan SkyBar sudah diulas ke dalam majalah Tatler Malaysia edisi 2007.
Tidak hanya minuman yang lezat, SkyBar menyediakan ruang untuk bersantai dan ngobrol dengan teman-teman anda. benar-benar tempat nongkrong yang sangat tepat, terutama jika anda menyukai koktail.
3. Dewan Filharmonik Petronas
Kalau di tempat wisata di Tokyo Jepang anda penasaran dengan manara Tokyo, di Kuala Lumpur anda bisa menghabiskan waktu di area sekitar Dewan Filharmonik Petronas yang juga dikenal sebagai Petronas Philharmonic Hall. Tempat nongkrong di Kuala Lumpur Ini adalah gedung konser pertama di Malaysia.
Tempat ini dibangun dengan tujuan untuk menggelar musik klasik dan sekaligus sebagai markas dari Malaysia Philharmonic Orchestra. Ini adalah perusahaan kelas dunia yang sering menyelenggarakan pertunjukan lokal dan juga menyelenggarakan pertunjukan dari musisi internasional termasuk Joshua Bell, Vienna Symphony dan New York Philharmonic.
Kalau anda sedang berlibur ke Malaysia dan kebetulan tempat ini sedang mengadakna konser, jangan ragu untuk membeli tiket konsernya. Ambil kesempatan untuk menikmati konser sekaligus nongkrong cantik di tempat wisata kuala lumpur ini.
4. Changkat Bukit Bintang
Tiada yang lebih menarik dari tempat nongkrong di Kuala Lumpur ini yang seringkali dikira bukit bintang di Indonesia karena kemiripannya.
Tempat wisata bernama Changkat Bukit Bintang merupakan tempat terbaik untuk nongkrong di malam hari di Malaysia. Tempat ini penuh dan tersedia fasilitas berupa bar, klub, diskotik, dan restoran mewah yang berjejer di kedua sisi jalan.
Semua itu menjadikannya tempat ini yang sangat populer bagi penduduk lokal, ekspatriat, dan orang asing. Mungkin saja tempat ini seramai tempat wisata di Phuket Thailand yang dipenuhi dengan bar-bar kelas internarional, restoran, resort dan lain sebagainya.
Buat anda yang menyukai hidangan malam sambil bersantai, ngobrol, atau menikmati pemandangan dari ketinggian, langsung saja datang ke Changkat Bukit Bintang. Pemandangan di tempat ini sangat menarik dijadikan latar belakang fotografi.
5. Petaling Street Market
Jajanan pasar, enaknya menikmati makanan cina tidak harus pergi ke tempat wisata di China karena di Kuala Lumpur pun semuanya ada. Untuk mendapatkannya, anda hanya perlu jalan-jalan di pasar Jalan Petaling yang terkenal terletak di area inti Chinatown.
Tempat ini bisa menjadi tempat nongkrong di Kuala Lumpur di malam hari karena di tempat di mana Anda akan menemukan banyak destinasi untuk belanja dan sekaligus mencicipi kuliner.
Anda pun bisa menemukan barang tiruan yang mencakup jam tangan, t-shirt, tas dan kios buah. Beberapa penjaja lokal dan restoran terbaik yang menyajikan makanan Cina yang enak juga dapat ditemukan di sini, kurang lebih di sekitar Jalan Hang Lekir.
Anda bisa mencicipi hidangan dengan duduk di meja-meja dan kursi-kursi yang diletakkan di pinggir jalan di dekat masing-masing kedai. Di antara anda juga akan ada orang asing yang menikmati bir dingin. Berbaurlah di sana, dan anda akan memjumpai nikmatnya jalan-jalan santai di malam hari di Kuala Lumpur.
6. Dataran Merdeka atau Merdeka Square
Di samping pasar, ada juga tempat nongkrong di Kuala Lumpur yang berupa Dataran Merdeka yang juga dikenal sebagai Lapangan Merdeka. Tempat ini terkenal sebagai taman bersejarah dan rekreasi di KL.
Menurut sejarah, Bendera Melayu pertama kali dikibarkan di sini pada tahun 1957. Ada lapangan luas dan hijau di samping alun-alun yang menjadikannya tempat piknik yang baik dan taman bermain yang luas untuk anak-anak.
Di sekitar alun-alun juga terdapat banyak bangunan bersejarah bagi kota Kuala Lumpur seperti Stasiun Kereta KL Lama, Galeri Kuala Lumpur, Kompleks Klub Royal Selangor, dan Gedung Sultan Abdul Samad.
Daerah yang cukup terang saat malam hari karena sinar lampu ini merupakan tempat yang diklaim oleh warga lokal Malaysia sebagai tempat wisata yang baik untuk nongkrong dan bersantai setelah rutinitas yang sanagt sibuk seharian.
7. Menara Kembar Petronas
Tak hanya santai di cafe atau di area pasar sentral, anda pun bisa santai sambil menikmati pemandangan Menara Kembar Petronas.
Dulunya menara ini merupakan gedung pencakar langit tertinggi di dunia. Julukan itu bertahan dari tahun 1998 hingga 2004.
Tempat ini menjadi populer karena jalur skybridge yang menghubungkan lantai ke-42 dari kedua menara ini. Anda dapat melakukan kunjungan yang tak terlupakan dengan cara mencapai lantai 42 dan melihat pemandangan kota dari sana. Banyak orang datang ke tempat ini untuk mengagumi panorama dengan pemandangan yang indah dan berkilauan tinggi di langit.
Melihat Menara Petronas pada malam hari akan membuat Anda merasa surealis dengan semua lampu besar dan warna yang dipancarkannya, tidak peduli dari sudut mana anda melihatnya, semua terasa mewah.
Kalau anda memiliki cukup banyak uang, mampirlah ke restorannya dan menikmati hidangan lezatnya sambil menikmati pemandangan kota. Pengalaman makan malam di Menara Petronas akan menjadi pengalaman tak terlupakan seumur hidup.
Mungkin di antara semua tempat nongkrong di Kuala Lumpur, duduk di cafe yang ada di dalam gedung menara Petronas merupakan acara nongkrong termewah.
Rekomendasi Tempat Nongkrong di Kuala Lumpur
Selain tempat-tempat di atas, masih ada tempat lain yang ingin kami rekomendasikan. Di antaranya adalah sebagai berikut:
- Menara KL
- Jalan Alor Food Street
- Heli Lounge Bar
- Istana Budaya: An evening Art &Theatre
- TREC KL
- Gasoline KL
- Zouk Bar
- Jalan Mesui
- Pavilion Mall
Demikian pemaparan tentang tempat nongkrong di Kuala Lumpur yang harus anda ketahui dan harus anda coba!