Jika berbicara mengenai destinasi wisata yang menarik, maka pastinya banyak sekali lokasi yang bisa kita kunjungi. Setiap negara akan memiliki keunikan dan keindahannya sendiri. Salah satu kawasan yang cukup sering dijadikan sebagai destinasi wisata yang menyenangkan adalah asia. Banyak sekali negara tujuan wisata di Asia yang selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan.
Mereka yang datang berkunjung tertarik karena keindahan dan keunikan dari setiap lokasi wisata yang ditawarkan. Asia memang merupakan salah satu kawasan yang tak hanya memiliki keindahan lokasi wisata saja. Namun, juga keindahan alam yang mampu membuat siapa saja tertarik untuk berkunjung dan menikmati keindahan alamnya. Beragam jenis wisata dapat kita lakukan di setiap negara yang ada di Asia.
Kali ini kita akan membahas mengenai beberapa destinasi tempat wisata terbaik di Asia. Beberapa lokasi yang menawarkan keindahan wisata yang pastinya akan membuat kalian merasa betah dan senang untuk berkunjung. Beberapa lokasi yang bisa kalian kunjungi seperti
1. Borobudur
Destinasi tempat wisata terbaik di asia yang pertama adalah Borobudur. Destinasi wisata yang satu ini merupakan salah satu bagian dari wisata asia tenggara murah. Banyak sekali wisatawan yang datang berkunjung untuk melihat kemegahan dari Borobudur.
Bangunan yang berbentuk candi ini memang telah menarik hati banyak wisatawan sejak pertama kali ditemukan. Selain menjadi sebuah destinasi wisata yang sangat menarik. Bangunan candi yang satu ini masih aktif sebagai salah satu tempat keagamaan.
Ketika hari perayaan agama tertentu akan dilakukan upacara keagamaan di lokasi ini. Borobudur sendiri merupakan salah satu candi Budha terbesar yang ada di dunia.
Setiap harinya kawasan ini tak pernah sepi dari yang namanya pengunjung. Mereka yang datang ke candi yang satu ini bisa berasal dari wisatawan dalam negeri, maupun mereka yang datang dari luar negeri. Kemegahan dan keindahan arsitekstur dari candi yang satu ini memang taj perlu diragukan lagi. Bangunan yang telah berdiri dan bertahan dari abad ke-14 ini memang merupakan salah satu destinasi yang wajib di kunjungi.
2. Angkor Wat
Tempat wisata terbaik di Asia yang satu ini merupakan salah satu bangunan terkenal di Kamboja. Jika berbicara mengenai destinasi tempat wisata di Kamboja, pastinya kita tak akan meninggalkan Angkor Wat.
Bangunan yang satu ini pada dasarnya adalah sebuah candi yang terletak di Siem Reap. Pada awal pembangunannya sendiri Angkor Wat ditujukan sebagai salah satu candi hindu yang cukup besar.
Namun, seiring dengan perkembangan yang ada, bangunan candi ini berubah fungsi menjadi candi untuk keagamaan Budha. Sebagai salah satu destinasi tempat wisata di Siem Reap, nama Angkor Wat memang tak pernah bisa ditinggalkan. Banyak sekali wisatawan yang akan meluangkan waktunya untuk menikmati keindahan dari bangunan yang satu ini.
Angkor Wat memang memiliki nilai sejarah yang cukup besar, selain itu bangunan yang satu ini juga memiliki nila seni yang cukup tinggi. Hal ini dapat kita lihat dai bentuk arsitekstur bangunannya yang cukup unik dan menarik. Pembangunan candi yang satu ini telah dimulai dari sejak abad ke-12 dan masih bertahan hingga saat ini.
3. Kepulauan Phi Phi
Thailand merupakan salah satu negara di Asia yang cukup terkenal sebagai lokasi wisata. Negara yang satu ini memang memiliki banyak sekali lokasi wisata menarik dan pastinya akan sangat sayang untuk dilewatkan. Salah satu tempat wisata terbaik di Asia juga terdapat di negara ini yaitu kepulauan Phi Phi.
Sebagai salah satu destinasi tempat wisata di Thailand, kepulauan yang satu ini merupakan salah satu lokasi yang sering di kunjungi. tak sedikit pula yang menjadikan lokasi kepulauan ini sebagai salah satu tempat honeymoon di Thailand yang sangat romantis. Keindahan dari kepulauan ini memang tak perlu diragukan lagi.
Salah satu penawaran yang cukup menarik adalah berkeliling dengan perahu untuk menikmati dan melihat keindahan dari kawasan kepulauan ini. Para wisatawan yang datang berkunjung ke kepulauan ini banyak yang telah jatuh cinta sejak pertama kali datang dan merasakan keindahan lokasi ini. jadi jangan sampai kalian melewatkan lokasi ini, saat berkunjung ke Thailand.
4. Taj Mahal
Bangunan wisata yang satu ini sudah terkenal sejak lama, sebagai salah satu tempat bersejarah di India yang selalu ramai. Banyak sekali wisatawan yang akan menyempatkan waktunya untuk berkunjung dan menikmati kemegahan dari bangunan yang satu ini. Selain itu, bangunan yang satu ini juga telah menjadi situs Warisan Dunia oleh UNESCO pada tahun 1983.
Kini bangunan yang satu ini merupakan salah satu bangunan yang cukup terkenal di India. Taj Mahal India, merupakan salah satu lokasi yang tak boleh dilewatkan begitu saja. Jika kalian berkunjung maka, kalian akan disambut oleh arsitekstur bangunan yang megah dan di dominasi oleh warna putih bersih.
Selain itu design interior dari bangunan yang satu ini juga sangat cantik dan menarik. Jika kalian berkesempatan untuk berkunjung saat menjelang matahari tenggelam, maka keindahan bangunan yang satu ini akan bertambah banyak. Pastikan kalian datang dengan membawa kamera, karena banyak sekali spot wisata yang sangat menarik untuk dinikmati.
5. Forbidden City
Tempat wisata terbaik di Asia yang satu ini terletak di negara China. Tempat wisata yang satu ini merupakan salah satu dari beberapa bangunan bersejarah di China yang bisa kita kunjungi.
China memang merupakan sebuah negara yang memiliki banyak sekali nilai sejarah. Salah satu dari lokasi tersebut adalah Forbiden City. Lokasi wisata yang satu ini merupakan sebuah istana kerajaan yang tepat berada di pusat kota Beijing kuno. Meskipun disebut sebagai kota terlarang, namun kawasan ini kini telah menjadi salah satu destinasi wisata yang cukup menarik di China.
Banyak sekali wisatawan yang datang ke China hanya ingin melihat dan merasakan suasana dari kawasan istana ini. Namun, tetap saja terdapat beberapa kawasan dan beberapa ruangan yang memang terlarang untuk di kunjungi dan terbatas. Namun, meskipun begitu semua hal tersebut tidak mengurangi kepuasan saat kita berkunjung ke lokasi wisata ini.
6. Gunung Fuji
Sebagai salah satu tempat wisata di asia Timur yang terkenal, nama negara jepang memang tak akan ketinggalan. Begitu juga dalam daftar tempat wisata menarik di Asia, nama Jepang memang tak akan pernah bisa kita lupakan.
Salah satu tempat wisata di Jepang yang cukup menarik adalah Gunung Fuji. Gunung yang satu ini merupakan sebuah gunung yang di anggap sakral dan penting oleh masyarakat jepang.
Sebagai satu-satunya gunung tertinggi di Jepang, gunung ini memang memiliki daya tarik tersendiri yang cukup indah. Banyak wisatawan yang menyempatkan sejenak untuk dapat mendaki gunung yang satu ini.
Selama pendakian kita akan dimanjakan oleh banyak sekali pemandangan alam yang indah dan juga menarik. Jika kalian sedang berada di jepang atau berencana untuk berkunjung ke negeri Sakura ini maka sebaiknya sempatkan sejenak untuk menikmati keindahan dari gunung yang satu ini.
Selain lokasi yang disebutkan di atas, masih ada beberapa lokasi lain yang bisa kita kunjungi, seperti
- Menara Petrona
- Tanah Lot
- Laut mati
- Burj Khalifa
- Pulau Sentosa
- Petra
- Grand Palace Tahiland
- Pamukkale
- Tembok Besar China
- Boracay
- Sungai gangga
- Amer Fort
- Victoria Peak
- Garden By the Bay
- Hongkong Disneyland
- Burj Al Arab
- Fushimi Inari
- Wat Phra Kaew
- Tsim Sha Tsui
Itu tadi beberapa lokasi tempat wisata terbaik di Asia yang bisa kalian kunjungi. Setiap lokasi tersebut pastinya akan memberikan pengalaman yang unik dan menarik untuk liburan kalian. Namun, jangan lupa untuk tetap mempersiapkan semau kebutuhan liburan kalian jauh-jauh hari sebelumnya. Ini agar liburan kalian menjadi berkesan dan menyenangkan. Semoga informasi tadi bermanfaat.