Tempat Berbuka Puasa di Kuala Lumpur – Ditinggali oleh lebih dari lima puluh persen penduduk beragam Islam, Malaysia tumbuh menjadi negara yang ramah terhadap masyarakat muslim. Tidak heran jika negara ini berkembang menjadi salah satu negara Islam terbesar di dunia.
Pengaruh ajaran Islam bahkan masuk pada ranah pariwisata. Oleh karena itu Malaysia kerap kali dijadikan destinasi wisata masyarakat muslim dari seluruh dunia. Apalagi dengan banyaknya fasilitas yang memudahkan masyarakat muslim untuk menjalankan ibadahnya dengan tenang di tengah-tengah acara berlibur.
Raihan-raihan positif Malaysia di bidang pariwisata halal membuatnya menduduki peringkat pertama sebagai destinasi wisata muslim terbaik di dunia. Gelar ini disematkan oleh Global Moslem Travel Index selama tiga tahun berturut-turut. Melampaui UEA, Indonesia dan Turki di urutan selanjutnya.
Di tengah bulan suci Ramadhan yang penuh dengar deretan hari libur, menjadikan Malaysia sebagai tempat wisata adalah pilihan yang tepat. Jangan lupa untuk mengunjungi lokasi-lokasi wisata yang menyediakan tempat berbuka puasa di Kuala Lumpur yang banyak dikunjungi oleh masyarakat lokal.
- Buffet Ramadhan
Bulan suci Ramadhan di Malaysia selalu identik dengan digelarnya buffet Ramadhan oleh berbagai tempat wisata di Malaysia. Tempat-tempat digelarnya event tersebut selalu menjadi tempat berkumpul baik masyarakat lokal maupun wisatawan. Jika Anda sedang berlibur di Malaysia, maka kunjungilah salah satu tempat di mana buffet Ramadhan digelar.
Buffet Ramadhan adalah semacam event makan All You Can Eat yang dibuka secara terpisah oleh berbagai rumah makan dan hotel. Tidak hanya diselenggarakan oleh tempat makan favorit di Kuala Lumpur, banyak kota lainnya yang ikut meramaikan.
- New York Hotel, Johor Bahru. Terletak strategis dengan beberapa tempat wisata di Johor Bahru, New York Hotel setia menyelenggarakan event buffet Ramadhan setiap tahun. Harga yang dipatok terhitung mudah dijangkau, yakni sekitar 88 RM untuk orang dewasa dan 48 RM untuk anak-anak.
- Sanaa Restaurant, Putra Jaya. Jika Anda ingin mencoba pengalaman Buffet Ramadhan dengan kocak yang ramah, pergi saja Ke Sanaa Restaurant. Untuk event berbuka, Sanaa Restaurant mematok harga yang cukup murah, yakni sekitar 30 RM untuk orang dewasa dan 13 RM untuk anak-anak.
- KL Tower, Kuala Lumpur. Terdapat banyak tempat makan menarik di Kuala Lumpur yang bisa Anda kunjungi untuk event Buffet Ramadhan, salah satunya adalah KL Tower. Hanya saja harga yang dipatok cukup mahal yakni sekitar 128 RM untuk orang dewasa dan 78 RM untuk anak-anak. KL Tower adalah tempat berbuka puasa di Kuala Lumpur yang menjadi wisatawan asing.
- Songket Restaurant, Kuala Lumpur. Menyajikan makanan tradisional sebagai best menu membuat Songket Restaurant menjadi tempat Buffet Ramadhan yang patut dikunjungi. Harga yang ditawarkan untuk pengalaman ini hanya sebesar 110 RM untuk orang dewasa dan 55 RM untuk anak-anak.
- Pasar dan Bazaar Ramadhan
Jika Anda khawatir budget liburan habis karena harus berbuka di Buffet Ramadhan, berbukalah di Bazaar Ramadhan. Berbeda dengan Buffet Ramadhan, Bazaar Ramadhan biasa diselenggarakan secara outdoor. Dengan harga yang murah, berbuka di sini tidak akan membuat kantong Anda kelaparan.
Ada banyak bazaar Ramadhan yang diselenggaran oleh berbagai kota besar. Menu yang ditawarkan pun beragam mulai dari menu masakan lokal sampai makanan khas Brunei Darussalam. Jika Anda ingin mencicipi cita rasa Asia Selatan, Anda juga bisa mencobanya di Bazaar. Sebab, banyak makanan khas India yang ditawarkan.
- Shah Alam Ramadhan Bazaar, Selangor. Bazaar Ramadhan di Shah Alam termasuk salah satu tempat rekreasi di Selangor yang harus Anda kunjungi. Terletak di halaman parkir Stadium Shah Alam, banyak makanan yang dijajakan dari food truck.
- Kampung Baru Ramadhan Bazaar, Kuala Lumpur. Kuala Lumpur memang memiliki banyak Ramadhan Bazaar. Ditawarkan oleh berbagai stan masyarakat lokal, harga yang ditawarkan untuk setiap makanan terbilang cukup murah. Bazaar di Kampung Baru sudah berlangsung sejak 40 tahun yang lalu.
- TTDI Ramadhan Bazaar. TTDI atau Taman Tun Dr Ismail adalah tempat wisata di Kuala Lumpur yang menyelenggarakan bazaar Ramadhan. Menyuguhkan berbagai makanan berat dan makanan ringan khas Malaysia, tempat ini merupakan kawasan yang cocok untuk dijadikan tempat berbuka puasa di Kuala Lumpur.
- Little India Ramadhan Bazaar, Penang. Berlibur ke tempat wisata di kota Penang, jangan lupa kunjungi Little India ketika memasuki waktu berbuka puasa. Digagas dan dijalankan oleh Penang Moslem League, bazar ini menyajikan makanan India dan Arab.
- Dataran Tempat Berkelah
Selain berbuka di Buffet dan Bazaar Ramadhan, masyarakat lokal Malaysia juga berbuka puasa bersama di dataran tempat berkelah. Dataran tempat berkelah semacam alun-alun atau lapangan yang biasa digunakan untuk berpiknik. Biasanya lapangantersebut terletak tidak jauh dari lokasi bazaar Ramadhan dan mesjid raya.
Masyarakat lokal yang berbuka biasa menggelar tikar secara berkelompok. Mereka akan berbuka sebagaimana makan bersama saat berpiknik. Ada beberapa alternatif tempat berbuka di dataran yang bisa Anda kunjungi.
- Dataran Shah Bandar, Kuala Terengganu. Meski memiliki tempat yang sepi, dataran ini kerap kali ramai dikunjungi untuk berbuka puasa bersama. Letaknya yang tidak jauh dari sungai dan muara memberikan sensasi angin sepoi-sepoi sore hari ketika berbuka.
- Padang MBSA, Shah Alam. Terletak tidak jauh dari bazaar Ramadhan di sekyen tujuh, Padang MBSA merupakan tempat yang kerap dikunjungi secara berkelompok oleh keluarga maupun teman sepermainan untuk berbuka.
- Dataran Merdeka. Bisa dijadikan lokasi festiva, Dataran Merdeka tidak pernah sepi dikunjungi oleh masyarakat. Jika Anda ingin membaur dengan masyarakat lokal, datang dan berbuka puasalah di Dataran Merdeka.
- The Venue, Shah Alam
Jika Anda ingin merasakan prosesi berbuka puasa yang personal namun mewah, berbukalah di The Venue yang terletak di Shah Alam. Berbuka di The Venue cocok untuk berbuka bersama keluarga besar. Selain memberikan layanan yang pria alam hotel bintang lima, The Venue memberikan sajian menu lokal yang lezat.
Jangan khawatir tidak sempat melaksanakan salat Maghrib dan Isya, The Venue menyediakan fasilitas tempat beribadah yang layak dan besar. Dilengkapi dengan pendingin ruangan, melaksanakan salat di The Venue akan membuat Anda bisa berkonsentrasi dengan penuh. Hanya saja untuk mendapat kesempatan berbuka di The Venue, Anda harus melakukan reservasi terlebih dahulu.
Malaysia dengan mayoritas warga penganut agama Islam, memiliki banyak lokasi-lokasi yang identik dengan perayaan Ramadhan. Lokasi-lokasi tersebut biasa menyelenggarakan Buffet Ramadhan maupun Pasar dan Bazaar Ramadhan. Tempat-tempat tersebut adalah lokasi terbaik yang bisa Anda jadikan sebagai tempat berbuka puasa di Kuala Lumpur dan sekitarnya yang paling favorit.
Meski berlibur saat bulan Ramadhan di Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia untuk buah tangan ketika kembali ke Indonesia. Namun jika waktu liburan anda masih panjang, jangan lupa mengujungi lokasi lain seperti tempat wisata di Kuching. Anda juga bisa menyeberang dan jalan-jalan ke Brunei Darussalam.